Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Tugas Akhir 17411003

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 171

RANCANG BANGUN APLIKASI PENJUALAN JAM TANGAN

PADA TOKO ZOOM & WATCH BERBASIS WEBSITE

TUGAS AKHIR

DISUSUN OLEH :
MERIANTI MARAMPA
17 411 003

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS ILMU KOMPUTER DAN MANAJEMEN
UNIVERSITAS SAINS DAN TEKNOLOGI JAYAPURA
PAPUA
JULI 2022
RANCANG BANGUN APLIKASI PENJUALAN JAM TANGAN
PADA TOKO ZOOM & WATCH BERBASIS WEBSITE

TUGAS AKHIR

Diajukan sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan studi program sarjana
pada Program Studi Teknik Informatika

DISUSUN OLEH :
MASITA SILAHOOY
17 411 003

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS ILMU KOMPUTER DAN MANAJEMEN
UNIVERSITAS SAINS DAN TEKNOLOGI JAYAPURA
PAPUA
JULI 2022
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yesus atas segala berkat
dan perlindungan-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang
berjudul “Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Jam Tangan Pada Toko Zoom &
Watch Berbasis Website” menggunakan metode Simple Multi Attribute Rating
Technique (SMART) sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
Tugas Akhir ini disusun sebagai salah satu syarat untuk menyelesaikan
pendidikan dan mendapat gelar Sarjana Komputer (S.Kom) di Program Studi
Teknik Informatika S1 Semester Genap 2021/2022 pada Fakultas Ilmu Komputer
dan Manajemen Universitas Sains dan Teknologi Jayapura.
Penulis menyadari bahwa Tugas Akhir ini masih jauh dari kesempurnaan,
namun berkat bantuan semangat, bimbingan, dorongan, dan kerjasama dari
berbagai pihak, baik yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung. Untuk
itu penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Ibu Dr. Yuyun N. Ali Kastella, M.Pd. selaku Rektor Universitas Sains dan
Teknologi Jayapura.
2. Bapak Yulius Palumpun, M.Cs. selaku Dekan Fakultas Ilmu Komputer Dan
Manajemen, Universitas Sains dan Teknologi Jayapura.
3. Ibu Marla S.S. Pieter, M.Cs. selaku Ketua Program Studi Teknik Informatika,
Fakultas Ilmu Komputer Dan Manajemen, Universitas Sains Dan Teknologi
Jayapura, dan selaku Dosen Pembimbing serta selaku Dosen Wali Angkatan
2017, yang telah memberikan bimbingan, arahan, serta motivasi sehingga
penulis dapat menyelesaikan Tugas Akhir ini.
4. Bapak dan Ibu Dosen Program Studi Teknik Informatika Fakultas Ilmu
Komputer dan Manajemen Universitas Sains dan Teknologi Jayapura.
5. Bapak Chandra Ali, selaku pimpinan pada toko Zoom & Watch yang telah
memberikan tempat untuk dilakukannya penelitian ini.
6. Kedua orang tua tercinta, Bapak Marasabesy Silahooy dan Ibu Yeni Rahim,
serta kedua saudara/i (Herdi Silahooy dan Levina Silahooy) atas doa,
dukungan serta bantuan dalam segala hal hingga selesainya Tugas Akhir ini.

iii
7. Rekan-rekan seangkatan dan seperjuangan Teknik Informatika Angkatan 2017
FIKOM USTJ, dan semua pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu-persatu,
terima kasih atas bantuannya.
Penulis menyadari bahwa penulisan tugas akhir ini masih jauh dari
sempurna dikarenakan pengetahuan dan pengalaman yang dimiliki oleh penulis
masih sangat terbatas.
Akhir kata semoga Tugas Akhir ini dapat memberikan mamfaat bagi siapa
saja yang membaca dan mempelajarinya.
Jayapura, 27 Juli 2022

Penulis

iv
DAFTAR ISI

Halaman Judul .................................................................................................. i


Halaman Pengesahan ....................................................................................... ii
Kata Pengantar ................................................................................................. iii
Daftar Isi........................................................................................................... v
Daftar Tabel .....................................................................................................
vii Daftar Gambar ..................................................................................................
viii
Intisari .............................................................................................................. xii

BAB I. PENDAHULUAN .......................................................................... 1


A. Latar Belakang ......................................................................... 1
B. Rumusan Masalah .................................................................... 2
C. Batasan Masalah....................................................................... 3
D. Tujuan Penelitian ..................................................................... 4 E.
Metode Penelitian..................................................................... 4
F. Sistematika Penulisan .............................................................. 7
BAB II. TINJAUAN PUSTAKA DAN DASAR TEORI ............................ 8
A. Tinjauan Pustaka ...................................................................... 8
B. Dasar Teori ............................................................................... 10
1. Sistem Informasi ................................................................ 10
2. E- Commerce ...................................................................... 10
3. Sistem Pendukung Keputusan ............................................ 11
4. Metode Simple Multi Attribute Rating Technique .............
13
5. Perancangan Sistem ...........................................................
14
6. Website ...............................................................................
19 7. Perangkat Lunak Yang Digunakan ....................................
19
8. Jam Tangan ........................................................................ 20
BAB III. ANALISA DAN RANCANGAN SISTEM ................................... 22
A. Analisa Sistem .......................................................................... 22
B. Rancangan Sistem .................................................................... 23
1. Arsitektur Sistem Usulan ...................................................
23
2. Studi Kasus ........................................................................
24
3. Flowchart ...........................................................................
34 4. Data Flow Diagram ............................................................
36 5. Desain Tabel Relasi............................................................ 42
6. Kodefikasi .......................................................................... 43

v
7. Struktur File ....................................................................... 44
8. Desain Input/Output ........................................................... 47
BAB IV. IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN .................................. 63
A. Implementasi ............................................................................ 63
B. Pembahasan .............................................................................. 104
Bab V. PENUTUP .......................................................................................... 136
A. Kesimpulan ...............................................................................
136
B. Saran .........................................................................................
137
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 138
LAMPIRAN ....................................................................................................

vi
DAFTAR TABEL Tabel 2. 1. Simbol Flowchart...............................................15
Tabel 2. 2. Simbol DFD........................................................................................16
Tabel 2. 3. Relasi One to One...............................................................................17
Tabel 2. 4. Relasi One to Many............................................................................17
Tabel 2. 5. Relasi Many to Many..........................................................................18
Tabel 3. 1. Alternatif.............................................................................................25
Tabel 3. 2. Hasil kuesioner Kriteria......................................................................26
Tabel 3. 3. Subkriteria Bahan Tali........................................................................27
Tabel 3. 4. Subkriteria Model...............................................................................27
Tabel 3. 5. Subkriteria Water Resistant................................................................27
Tabel 3. 6. Subkriteria Jenis Mesin.......................................................................28
Tabel 3. 7. Subkriteria Diameter Case.................................................................28
Tabel 3. 8. Bobot Kriteria.....................................................................................28
Tabel 3. 9. Normalisasi Bobot..............................................................................29
Tabel 3. 10. Nilai Kriteria.....................................................................................29
Tabel 3. 11. Nilai Alternatif..................................................................................30
Tabel 3. 12. Nilai Akhir........................................................................................33
Tabel 3. 13. Kodefikasi.........................................................................................43
Tabel 3. 14. Admin...............................................................................................44
Tabel 3. 15. Merk..................................................................................................44
Tabel 3. 16. Jam Tangan.......................................................................................45
Tabel 3. 17. Kriteria..............................................................................................45
Tabel 3. 18. SubKriteria........................................................................................45
Tabel 3. 19. Spesifikasi.........................................................................................45
Tabel 3. 20. Rekomendasi.....................................................................................45
Tabel 3. 21. Hasil..................................................................................................46
Tabel 3. 22. Registrasi..........................................................................................46
Tabel 3. 23. Pemesanan........................................................................................46
Tabel 3. 24. Item Pemesanan................................................................................46
Tabel 3. 25. Pembayaran.......................................................................................47
Tabel 3. 26. Pengantaran.......................................................................................47
Tabel 3. 27. Kepuasan...........................................................................................47

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3. 1. Sistem Berjalan .......................................................................... 22


Gambar 3. 2. Sistem Usulan ............................................................................. 23
Gambar 3. 3. Flowchart ................................................................................... 35
Gambar 3. 4. Diagram Konteks........................................................................ 36
Gambar 3. 5. Diagram Berjenjang ................................................................... 37
Gambar 3. 6. Diagram Overview Level 0 ......................................................... 38
Gambar 3. 7. Diagram Overview Level 1 Proses 7 .......................................... 39
Gambar 3. 8. Diagram Overview Level 1 Proses 14 ........................................ 40

vii
Gambar 3. 9. Diagram Overview Level 1 Proses 15 ........................................ 41
Gambar 3. 10. Relasi Antar Tabel .................................................................... 42
Gambar 3. 11. Desain Form Beranda Utama ................................................... 48
Gambar 3. 12. Desain Form Koleksi ............................................................... 49
Gambar 3. 13. Desain Form Detail .................................................................. 49
Gambar 3. 14. Desain Form Login Customer .................................................. 50
Gambar 3. 15. Desain Form Hasil Rekomendasi ............................................. 50
Gambar 3. 16. Desain Form Login Admin, Owner, dan Kurir ........................ 51
Gambar 3. 17. Desain Form Input Data Kriteria ............................................. 52
Gambar 3. 18. Desain Form Tambah Data Kriteria ......................................... 52
Gambar 3. 19. Desain Input Data Subkiteria ................................................... 53
Gambar 3. 20. Desain Form Tambah Data Subkriteria ................................... 53
Gambar 3. 21. Desain Form Input Data Merk Jam Tangan ............................. 54
Gambar 3. 22. Desain Form Tambah Data Merk Jam Tangan ........................ 54
Gambar 3. 23. Desain Form Input Data Jam Tangan ...................................... 55
Gambar 3. 24. Desain Form Tambah Data Jam Tangan .................................. 55
Gambar 3. 25. Desain Form Melihat Order Masuk/Baru ................................ 56
Gambar 3. 26. Desain Form Verifikasi Pembayaran ....................................... 56
Gambar 3. 27. Desain Form Pengiriman Order ............................................... 57
Gambar 3. 28. Desain Form Admin Melihat Laporan Pemesanan .................. 57
Gambar 3. 29. Desain Form Admin Melihat Laporan Pembayaran ................ 58
Gambar 3. 30. Desain Form Admin Melihat Laporan Pengantaran ................ 58
Gambar 3. 31. Desain Form Kelola Akun ....................................................... 59
Gambar 3. 32. Desain Form Tambah Akun ..................................................... 59
Gambar 3. 33. Desain Form Dashboard Owner ............................................... 60
Gambar 3. 34. Desain Form Owner Melihat Laporan Pemesanan .................. 60
Gambar 3. 35. Desain Form Owner Melihat Laporan Pembayaran ................ 61
Gambar 3. 36. Desain Form Owner Melihat Laporan Pengantaran ................ 61
Gambar 3. 37. Desain Form Dashboard Kurir ................................................. 62
Gambar 4. 1. Tampilan Form Beranda Utama ................................................. 64
Gambar 4. 2. Tampilan Form Koleksi ............................................................. 66
Gambar 4. 3. Tampilan Form Detail Jam Tangan ........................................... 68
Gambar 4. 4. Tampilan Form Login Costumer ................................................ 69
Gambar 4. 5. Tampilan Form Hasil Rekomendasi .......................................... 70
Gambar 4. 6. Tampilan Form Login Admin .................................................... 72
Gambar 4. 7. Tampilan Dasboard Admin ........................................................ 74
Gambar 4. 8. Tampilan Form Input Data Kriteria ........................................... 76
Gambar 4. 9. Tampilan Form Tambah Data Kriteria ....................................... 76
Gambar 4. 10. Tampilan Form Input Data Subkriteria .................................... 77
Gambar 4. 11. Tampilan Form Tambah Data Subkriteria ............................... 78
Gambar 4. 12. Tampilan Form Input Data Merk Jam Tangan......................... 79
Gambar 4. 13. Tampilan Form Tambah Data Merk ........................................ 80
Gambar 4. 14. Tampilan Form Input Data Jam Tangan .................................. 81
Gambar 4. 15. Tampilan Form Tambah Data Jam Tangan.............................. 82

viii
Gambar 4. 16. Tampilan Form Order Masuk/Baru.......................................... 84
Gambar 4. 17. Tampilan Form Verifikasi Pembayaran ................................... 85
Gambar 4. 18. Tampilan Form Pengiriman Order ........................................... 86
Gambar 4. 19. Tampilan Form Laporan Pemesanan ....................................... 87
Gambar 4. 20. Tampilan Form Laporan Pembayaran ...................................... 87
Gambar 4. 21. Tampilan Form Laporan Pengantaran ...................................... 88
Gambar 4. 22. Tampilan Form Laporan Top 10 Jam Tangan ......................... 89
Gambar 4. 23. Tampilan Form Laporan Jam Terpopuler ................................ 89
Gambar 4. 24. Tampilan Form Jam Paling Direkomendasikan ....................... 90
Gambar 4. 25. Tampilan Form Kelola Data Akun........................................... 91
Gambar 4. 26. Tampilan Form tambah data Akun .......................................... 91
Gambar 4. 27. Login Owner ............................................................................ 92
Gambar 4. 28. Tampilan Dashboard Owner .................................................... 94
Gambar 4. 29. Form Laporan Order/Pemesanan ............................................. 96
Gambar 4. 30. Tampilan Form Laporan Pembayaran ...................................... 97
Gambar 4. 31. Tampilan Form pengiriman ..................................................... 97
Gambar 4. 32. Tampilan Form Laporan 10 Jam Sering Dibeli ....................... 98
Gambar 4. 33. Tampilan Form Laporan Jam Tangan Terpopuler ................... 99
Gambar 4. 34. Tampilan Laporan Jam Sering Direkomendasikan .................. 100
Gambar 4. 35. Tampilan Form Login Kurir .................................................... 100
Gambar 4. 36. Tampilan Form Dasboard Kurir ............................................... 102
Gambar 4. 37. Pengujian Form Login ............................................................. 104
Gambar 4. 38. Pesan Username dan Password Salah ...................................... 104
Gambar 4. 39. Pengujian Tambah Kriteria ...................................................... 105
Gambar 4. 40. Data Kriteria Berhasil Ditambahkan ........................................ 105
Gambar 4. 41. Pengujian Tambah Subkriteria ................................................. 106
Gambar 4. 42. Data SubKritera Berhasil Ditambahkan ................................... 106
Gambar 4. 43. Pengujian Tambah Merk .......................................................... 106
Gambar 4. 44. Data Merk Berhasil Ditambahkan ............................................ 107
Gambar 4. 45. Pengujian Tambah Data Jam .................................................... 107
Gambar 4. 46. Data Jam Tangan Berhasil Ditambahkan ................................. 108
Gambar 4. 47. Pengujian Tambah Data Akun ................................................. 108
Gambar 4. 48. Data Akun Berhasil Ditambahkan............................................ 109
Gambar 4. 49. Pengujian Laporan Pemesanan Harian ..................................... 109
Gambar 4. 50. Pengujian Laporan Pemesanan Bulanan .................................. 111
Gambar 4. 51. Pengujian Laporan Pembayaran Harian ................................... 111
Gambar 4. 52. Pengujian Laporan Pembayaran Bulanan ................................ 112
Gambar 4. 53. Pengujian Laporan Pengantaran Harian ................................... 112
Gambar 4. 54. Pengujian Laporan Pengantaran Bulanan ................................ 113
Gambar 4. 55. Pengujian Laporan 10 Jam Sering Dibeli ................................. 113
Gambar 4. 56. Pengujian Laporan Jam Populer ............................................... 114
Gambar 4. 57. Pengujian Laporan Jam Sering Direkomendasikan ................. 115
Gambar 4. 58. Pengujian Pemilihan Jam Tangan ............................................ 116
Gambar 4. 59. Pengujian Pemilihan 0 Kriteria ................................................ 116

ix
Gambar 4. 60. Pengujian Pemilihan Jam Tangan 1 Kriteria ............................ 117
Gambar 4. 61. Hasil Rekomendasi Pemilihan 1 Kriteria ................................. 117
Gambar 4. 62. Detail Perhitungan Pemilihan 1 Kriteria .................................. 118
Gambar 4. 63. Pengujian Pemilihan 2 Kriteria ................................................ 118
Gambar 4. 64. Hasil Rekomendasi Pemilihan 2 Kriteria ................................. 119
Gambar 4. 65. Grafik Jam Yang Direkomendasikan ....................................... 119
Gambar 4. 66. Detail Perhitungan 2 Kriteria ................................................... 120
Gambar 4. 67. Pengujian Registrasi Pelanggan Baru ...................................... 121
Gambar 4. 68. Pengujian Memasukkan Data Registrasi .................................. 122
Gambar 4. 69. Login Pelanggan ....................................................................... 122
Gambar 4. 70. Pengujian Keranjang Belanja ................................................... 123
Gambar 4. 71. Pengujian Pengisian alamat Pengantaran ................................. 123
Gambar 4. 72. Pengujian Halaman Order ........................................................ 123
Gambar 4. 73. Pengujian Nota Belanja ............................................................ 124
Gambar 4. 74. Pengujian Konfirmasi Pembayaran .......................................... 124
Gambar 4. 75. Pembayaran Telah Selesai ........................................................ 124
Gambar 4. 76. Verefikasi Pembayaran ............................................................ 125
Gambar 4. 77. Bukti Tranfer ............................................................................ 125
Gambar 4. 78. Set Status Pengiriman ............................................................... 125
Gambar 4. 79. Pesanan Yang Harus Dikirim ................................................... 126
Gambar 4. 80. Konfirmasi Pengantaran Telah Dilakukan ............................... 126
Gambar 4. 81. Halaman Kurir Saat Tunggu Konfirmasi ................................. 127
Gambar 4. 82. Halaman Admin Saat Tunggu Konfirmasi ............................... 127
Gambar 4. 83. Halaman Konfirmasi Jam Telah Diterima ............................... 127
Gambar 4. 84. Penerimaan Jam Tangan Telah Dikonfirmasi .......................... 128
Gambar 4. 85. Halaman Kurir Setelah Dikonfimasi ........................................ 128
Gambar 4. 86. Halaman Admin Setelah Dikonfimasi...................................... 128
Gambar 4. 87. Survey Kepuasan pelanggan .................................................... 128
Gambar 4. 88. Input Rating Jam Tangan ......................................................... 129
Gambar 4. 89. Pengujian Laporan Pemesanan Harian ..................................... 129
Gambar 4. 90. Pengujian Laporan Pemesanan Bulanan .................................. 131
Gambar 4. 91. Pengujian Laporan Pembayaran Harian ................................... 131
Gambar 4. 92. Laporan Pembayaran Bulanan ................................................. 132
Gambar 4. 93. Pengujian Laporan Pengantaran Harian ................................... 132
Gambar 4. 94. Pengujian Laporan Pengantaran Bulanan ................................ 133
Gambar 4. 95. Pengujian Laporan 10 Jam Sering Dibeli ................................. 133
Gambar 4. 96. Pengujian Laporan Jam Populer ............................................... 134
Gambar 4. 97. Pengujian Laporan Jam Sering Direkomendasikan ................. 135
INTISARI

Jam tangan atau arloji adalah petunjuk waktu yang dipakai dipergelangan
tangan manusia dengan tampilan bentuk dan model yang terus bertambah. Saat ini
Jam Tangan bukan lagi sekedar sebagai penunjuk waktu melainkan juga sebagai
aksesoris pelengkap penampilan. Kegunaan Jam Tangan telah beralih fungsi dan

x
bergeser sebagai pelengkap gaya hidup, baik untuk pria maupun wanita. Pada toko
Zoom & Watch menjual berbagai merk jam tangan dengan harga, jenis mesin,
bahan tali, model, water resist serta diameter case yang berbeda-beda. Selama ini
transaksi pembelian pada Toko Zoom & Watch masih berjalan secara manual yaitu
pelanggan datang langsung ke toko untuk membeli jam tangan yang sesuai dengan
kebutuhan dan biaya yang akan dikeluarkan. Karyawan akan memberikan saran
atau rekomendasi kepada pelanggan mengenai jam tangan yang berada di toko
tersebut berdasarkan kriteria-kriteria yang ada.
Tujuan penelitian ini adalah melakukan Rancang Bangun Aplikasi Penjualan
Jam Tangan Pada Toko Zoom & Watch Berbasis Website. Dimana aplikasi ini
dapat merekomendasikan jam tangan menggunakan metode Simple Multi
Attribute Technique berdasarkan kriteria yang dibutuhkan.
Hasil yang diperoleh pada penelitian ini yaitu aplikasi dapat
merekomendasikan jam tangan kepada pelanggan berdasarkan merk, kriteria dan
subkriteria yang dibutuhkan, pelanggan dapat membeli jam tangan dengan cara
pilih secara langsung atau dengan sistem rekomendasi. Aplikasi dapat
menampilkan informasi pemesanan masuk, informasi pengantaran, informasi
rating jam tangan, informasi jam tangan yang sering direkomendasikan, informasi
jam tangan yang sering dibeli, informasi nota belanja, laporan pemesanan, laporan
pembayaran, serta laporan pengantaran.

Kata Kunci: Jam Tangan, Simple Multi Attribute Technique, Rekomendasi,


Toko Zoom & Watch.

xi
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Teknologi informasi mengalami perubahan setiap saat dan menjadi faktor
yang sangat penting saat ini. Tetapi hal yang sangat penting daripada
peningkatan teknologi ini adalah pemikiran bagaimana cara
memanfaatkannya untuk meningkatkan taraf kehidupan. Penggunaan
teknologi informasi yang semakin meningkat dari hari ke hari dapat dirasakan
yaitu memberikan keuntungan dan dapat menunjang kegiatan sehari-hari
dalam berbagai bidang kerja. Jam tangan atau arloji adalah petunjuk waktu
yang dipakai di pergelangan tangan manusia dengan tampilan bentuk dan
model yang terus bertambah. Saat ini jam tangan bukan lagi sekedar sebagai
penunjuk waktu melainkan juga sebagai aksesoris pelengkap penampilan.
Kegunaan jam tangan telah beralih fungsi dan bergeser sebagai pelengkap
gaya hidup, baik untuk pria maupun wanita. Toko Zoom & Watch merupakan
salah satu toko jam tangan terlengkap yang berada di Kota Jayapura. Pada
toko tersebut menjual berbagai merk jam tangan dengan harga, jenis mesin,
bahan tali, model, water resist serta diameter case yang berbeda-beda. selama
ini transaksi pembelian pada toko Zoom & Watch masih berjalan secara
manual yaitu pelanggan datang langsung ke toko untuk membeli jam tangan
yang sesuai dengan kebutuhan dan biaya yang akan dikeluarkan. Karyawan
akan memberikan saran atau rekomendasi kepada pelanggan mengenai jam
tangan yang berada di toko tersebut berdasarkan kriteria-kriteria yang ada.
Jika pelanggan telah mendapatkan jam tangan yang diinginkan maka
pelanggan akan membayar dikasir dengan metode pembayaran cash atau
sistem Electronic Data Capture (EDC). Pada saat ini toko Zoom & Watch
belum ada aplikasi seperti E-Commerce yang dapat membantu pemilik toko
dalam pemasaran dan penjualan jam tangan.
Website termasuk bagian dari teknologi yang berkembang saat ini yang
digunakan untuk mencari informasi, menyebarkan informasi, melakukan
transaksi jual-beli dan lain sebagainya. Electronic Commerce (E-Commerce)
adalah kegiatan-kegiatan bisnis, yang menyangkut konsumen (consumers),
2

manufaktur (manufactures), service providers dan pedagang perantara


(intermediateries) dengan menggunakan jaringan-jaringan komputer
(computer network) yaitu internet. Dengan adanya E-Commerce pelanggan
dapat melakukan transaksi jual-beli secara online dan tidak terbatas oleh
tempat. Sejalan dengan perkembangan teknologi informasi, semakin
bertambah pula kemampuan komputer dalam membantu manajemen dalam
menangani permasalahan diberbagai bidang salah satunya Sistem Pendukung
Keputusan (SPK) berbasis komputer yang dapat menghasilkan berbagai
alternatif keputusan untuk membantu manajemen dalam menangani
permasalahan yang terstruktur dan tidak terstruktur. Didalam SPK terdapat
beberapa jenis metode perhitungan yang membantu untuk menangani
permasalahan salah satunya yaitu metode Simple Multi Attribute Rating
Technique (SMART) dimana metode ini digunakan sebagai pengambil
keputusan multi attribute untuk mendukung pembuat keputusan dalam
memilih keputusan antara beberapa alternatif.
Berdasarkan permasalahan dan perkembangan teknologi informasi yang
ada maka untuk membantu atau memudahkan pemilik toko Zoom & Watch
dalam proses penjualan dan pelaporan jam tangan serta memberikan
kemudahan kepada para pelanggan dalam memilih dan membeli jam tangan
sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan oleh pelanggan tanpa harus datang
langsung ke toko. Oleh karena itu, perlu dibangun aplikasi penjualan berbasis
website yang dapat memberikan rekomendasi dan semua informasi terkait
dengan jam tangan yang berada pada toko tersebut.

B. Rumusan Masalah
Melihat latar belakang masalah yang terjadi, maka dapat dirumuskan
bagaimana cara membantu atau memudahkan pemilik toko Zoom & Watch
dalam proses penjualan dan pelaporan jam tangan serta memberikan
kemudahan kepada para pelanggan dalam memilih dan membeli jam tangan
sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan oleh pelanggan tanpa datang langsung
pada toko tersebut ?.
3

C. Batasan Masalah
Berdasarkan rumusan masalah diatas, batasan masalah dari penelitian ini
adalah sebagai berikut:
1. Aplikasi dibangun berbasis website.
2. Aplikasi menampilkan semua informasi penjualan jam tangan yang
berada di toko Zoom & Watch.
3. Merk Jam Tangan yang digunakan yaitu : Alexandre Christie,
Expedition, GreyRoos, Aigner, Guess, Bonia, Casio G-Shock, Casio
Baby G, Tissot, Seiko, Alba, dan Police.
4. Aplikasi akan merekomendasikan jam tangan yang berada di toko
tersebut menggunakan Sistem Pendukung Keputusan dengan metode
SMART
(Simple Multi Attribute Rating Technique).
5. Kriteria seleksi yang digunakan adalah :
a. Harga
b. Jenis Mesin (Quartz, Automatic, Dan Kinetik)
c. Bahan Tali (Kulit, Rubber, Stainless, Dan Canvas)
d. Model (Casual, Formal Dan Sporty)
e. Water Resist (3 ATM, 5 ATM, 10 ATM Dan 20 ATM)
f. Diameter Case
6. Bahasa pemograman yang digunakan untuk membangun aplikasi ini
adalah PHP framework codeigniter 3 dan MySQL 5.6.30 sebagai basis
datanya.
7. Proses pembayaran dapat dilakukan dengan cara transfer via rekening
pihak toko.
8. Lokasi pengantaran jam tangan hanya dalam jangkauan Kota Jayapura,
Kabupaten Jayapura dan Kabupaten Keerom.
9. Hak akses akan diberikan kepada :
a. Admin : Akan dapat menginput merk, jam tangan, kriteria,
subkriteria, menerima beberapa informasi dan laporan.
b. Pelanggan : Akan dapat melihat data jam tangan serta memilih jam
tangan menggunakan 2 cara yaitu secara langsung atau melalui
sistem rekomendasi yang berada di aplikasi.
c. Kurir : Akan menerima nota belanja serta mengkonfirmasi
pengantaran jam tangan telah selesai.
4

d. Pemilik Toko : Akan menerima laporan pemesanan, laporan


pembayaran, laporan pengantaran, informasi penjualan bulan ini,
informasi jam tangan yang sering dibeli, informasi jam tangan yang
sering direkomendasikan serta informasi jam tangan yang memiliki
rating tertinggi.

D. Tujuan Penelitian
Adapun tujuan yang ingin dicapai pada penelitian ini adalah melakukan
Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Jam Tangan Pada Toko Zoom & Watch
Berbasis Website, untuk membantu pemilik toko dalam proses penjualan dan
pelaporan jam tangan serta memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam
memilih dan membeli jam tangan sesuai dengan yang dibutuhkan oleh
pelanggan tanpa harus datang langsung ke toko.

E. Metode Penelitian
Untuk mendukung dalam melakukan penelitian dan penyusunan Tugas
Akhir ini, penulis menggunakan beberapa metode dalam pengumpulan data
dan juga dalam perancangan sistem. Berikut ini metode-metode yang
digunakan yaitu:
1. Metode Pengumpulan Data
a. Metode Wawancara
Untuk melengkapi data yang telah diperoleh penulis melakukan
proses tanya jawab kepada pimpinan toko Zoom & Watch.
b. Metode Kuesioner.
Dilakukan dengan membuat beberapa pertanyaan secara tertulis di
google Form dengan membagikan ke whatsapp dan facebook.
c. Metode Observasi
Dilakukan dengan mengamati secara langsung objek yang akan
diteliti agar dapat memberikan informasi yang tepat dan jelas.
d. Metode Kepustakaan
Sumber data kepustakaan dan informasi yang ada dalam penelitian
Tugas Akhir ini, diperoleh melalui literatur-literatur, media internet
dan buku-buku yang saling berkaitan.
2. Metode Analisa Sistem
5

Pada tahapan ini dilakukan analisa sistem yang ada dan sedang berjalan
mulai dari sistem kerja dan masalah-masalah yang ada dalam sistem. 3.
Metode Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART)
Adapun langkah-langkah yang digunakan dalam metode Simple Multi
Attribute Rating Technique (SMART) yaitu :
a. Tentukan kriteria yang digunakan dalam menyelesaikan masalah
pengambilan keputusan.
b. Memberikan bobot kriteria pada masing-masing kriteria dengan
menggunakan interval 1-100 untuk masing-masing kriteria dengan
prioritas terpenting.
c. Hitung normalisasi dari setiap kriteria dengan membandingkan nilai
bobot kriteria dengan jumlah kriteria.
d. Memberikan kriteria untuk setiap alternatif.
e. Menentukan nilai utility dengan mengkonversikan nilai kriteria pada
masing-masing kriteria. Nilai utility tergantung pada sifatnya sebagai
berikut :
1) Kriteria yang bersifat “Lebih kecil lebih baik”
2) Kriteria yang bersifat “Lebih besar lebih baik”
f. Menentukan nilai akhir dari masing-masing kriteria dengan
mengalikan nilai yang didapat dari normalisasi, nilai data baku,
dengan nilai normalisasi bobot kriteria. Kemudian jumlahkan nilai
dari perkalian tersebut.

4. Metode Perancangan Sistem


a. Flowchart
Pada tahapan ini menjelaskan gambaran alur sistem suatu program
yang akan dibuat.
b. Data Flow Diagram (DFD)
Tahapan ini digunakan untuk melihat alur masuk dan keluar suatu
data serta dapat melihat alur proses dan simpan data. Data Flow
Diagram meliputi, diagram konteks, diagram berjenjang, diagram
overview level.
6

c. Tabel Relasi
Tahapan ini digunakan untuk melihat bagaimana hubungan dengan
entitas yang terlibat dalam suatu sistem yang dirancang.
d. Kodefikasi
Tahapan ini digunakan untuk memudahkan data, penyusunan data
dan pencarian data. Kodefikasi dapat dibentuk dari kumpulan huruf,
angka atau karakter khusus lainnya.
e. Struktur File
Tahapan digunakan untuk membuat tabel-tabel yang berisikan field
yang telah dinormalisasikan. Pada tabel tersebut berisikan nama
field, tipe data, panjang data, dan penentuan primary key.
f. Desan Input/Output
Pada tahap ini dilakukan suatu perancangan suatu tampilan pada
sebuah sistem yang akan dibuat untuk memudahkan pengguna dalam
menggunakan sistem.
5. Implementasi Sistem
Pada tahapan ini dilakukan implementasi rancangan desain ke dalam
bentuk program.
6. Pengujian Sistem
Pada tahapan ini sistem akan diuji dan akan dijalankan pada sebuah
sistem black box, untuk melihat apakah hasil dari pengujian tersebut
masih terdapat kesalahan atau sudah tidak ada kesalahan.
F. Sistematika Penulisan
Penulisan Tugas Akhir ini disajikan dengan sistematika penulisan
sebagai berikut:
BAB I PENDAHULUAN
Pada bab ini berisikan tentang latar belakang, rumusan
masalah, batasan masalah, tujuan penelitian, metode penelitian,
dan sistematika penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN DASAR TEORI


Pada bab ini berisikan tentang uraian penelitian sebelum atau
penelitian terdahulu yang terkait dengan yang akan dilakukan
sebagai acuan penelitian serta pada bab ini berisikan tentang
dasar-dasar teori yang terkait dengan penelitian yang akan
dilakukan tersebut.

BAB III ANALISA DAN RANCANGAN SISTEM


7

Pada bab ini berisikan analisa dan sistem apa yang akan
dirancang agar akan mendapat hasil yang maksimal.

BAB IV IMPLEMENTASI
Pada bab ini berisikan tentang implementasi dan pembahasan
dari perancangan sistem yang telah pada bab sebelumnya.

BAB V PENUTUP
Pada bab ini berisi tentang kesimpulan dan saran dari penulis
untuk hasil pembahasan Tugas Akhir.
BAB II TINJAUAN PUSTAKA DAN DASAR TEORI

A. Tinjauan Pustaka
Tinjauan Pustaka digunakan sebagai perbandingan dan referensi
penelitian Tugas Akhir, tinjauan pustaka yang dipakai adalah sebagai berikut :
Nurul Uyun Amalia (2020) Universitas Sains dan Teknologi Jayapura
dalam skripsinya yang berjudul Sistem informasi Penjualan Berbasis Website
(E-Commerce) pada Toko Khadwiistore Jayapura. Tools yang digunakan yaitu
PHP dan MySQL. Hasil dari penelitian ini adalah berupa sistem informasi
penjualan berbasis website (E-Commerce) pada toko Khadwiistore Jayapura.
Sistem ini dapat mempermudah pelanggan dalam proses pembelian dengan
pembayaran transfer dan Cash On Delivery, pembayaran dialamatkan pembeli
pada saat mengantar pesanan dan mempermudah admin dalam pembuatan
laporan.
Mark Andre Pochai Payungallo (2020) Universitas Sains dan Teknologi
Jayapura pada skripsinya yang berjudul Sistem Pendukung Keputusan
Pemilihan Laptop Berbasis Website Menggunakan Metode Simple Additive
Weighting (SAW). Tools yang digunakan yaitu PHP dan MySQL. Kriteria
yang digunakan yaitu Harddisk, Prosesor, harga dan layar. Hasil yang
diperoleh yaitu sistem dapat memberikan rekomendasi berdasarkan kriteria
yang dibutuhkan oleh konsumen. Dari hasil rekomendasi didapat dari sistem,
dapat menjadi sebuah pertimbangan bagi konsumen dalam menentukan laptop
sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan.
Aldo G Watimena (2019) Universitas Sains dan Teknologi Jayapura pada
skripsinya yang berjudul Sistem Pendukung Keputusan Rekomendasi Mobil
Berbasis Web Menggunakan Metode Simple Multi Attribute Rating Technique
(SMART). Tools yang digunakan adalah PHP dan DBMSMySQL. Kriteria yang
digunakan yaitu harga, CC, model, audio, gear, shift, dan bahan bakar. Hasil
dari sistem pendukung keputusan mobil ini adalah hasil rekomendasi mobil
yang sesuai dengan kriteria. Dan dengan adanya sistem ini, maka dapat
memudahkan konsumen dalam memilih mobil yang diinginkan.
9

8
Frans Moses Fanrijun (2016) Universitas Sains dan Teknologi Jayapura
pada skripsinya yang berjudul Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Jam
Tangan Pada Toko Time Entre Menggunakan Metode Analytical Hierarchy
Process (AHP). Tools yang digunakan adalah Borland Delphi 7 dan Microsoft
Acces 2013. Kriteria yang digunakan adalah harga, berat, tipe, water resist,
bentuk, fasilitas, diameter dan bahan. Hasil dari sistem yang dibangun adalah
rekomendasi jam tangan untuk dapat membantu para konsumen dan pemilihan
jam tangan sesuai kriteria-kriteria yang diinginkan.
Laras Tri Ramadhani (2016) Universitas Sains dan Teknologi Jayapura
pada skripsinya yang berjudul Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan
Handphone Android Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process
(AHP). Tools yang digunakan yaitu PHP dan MySQL. Kriteria yang
digunakan yaitu harga, prosesor, kamera depan, kamera belakang, ram, rom,
baterai, sistem operasi dan layar. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem
yang dapat digunakan untuk memilih handphone-handphone android sesuai
kebutuhan dan keinginan. Dengan merekomendasikan hasil pemilihan
handphone android yang dengan perhitungan detail alternatif mendapatkan
nilai tertinggi. Saat ini penelitian dalam bentuk Tugas Akhir yang berjudul
Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Jam Tangan Pada Toko Zoom & Watch
Berbasis Website. Menggunakan metode Simple Multi Attribute Rating
Technique
(SMART). Tools yang digunakan adalah PHP framework codeigniter 3 dan
MySQL sebagai database. Serta kriteria yang digunakan yaitu harga, jenis
mesin, bahan tali, model, water resist dan diameter case. Aplikasi yang
dibangun diharapkan dapat membantu atau memudahkan pemilik toko Zoom
& Watch dalam proses penjualan dan pelaporan jam tangan serta memberikan
kemudahan kepada para pelanggan dalam memilih dan membeli jam tangan
sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan oleh pelanggan tanpa harus datang
langsung ke toko tersebut.

B. Dasar Teori
1. Sistem Informasi
10

a. Sistem
Menurut Dedy R. Prehanto dalam Buku Ajar Konsep Sistem
informasi (2020;3) menyatakan sistem merupakan bagian-bagian
komponen dikumpulkan yang memiliki hubungan satu sama lain baik
fisik maupun non fisik yang bersama-sama bekerja demi tujuan yang
dituju secara harmonis.
b. Informasi
Menurut A. Rusdiana dalam buku Sistem informasi Manajemen
Pendidikan (2018;3) menyatakan bahwa data yang sudah diambil
kembali, diolah, sebaliknya digunakan untuk tujuan inFormatif,
kesimpulan, argumentasi, dan sebagai dasar untuk mengambil
keputusan.
c. Sistem Informasi
Menurut Indra Kharisma Raharjana dalam buku Pengembangan
Sistem informasi Menggunakan Metodologi Agile (2017;4)
menyatakan sistem informasi merupakan kesatuan banyak elemen
yang saling terhubung yang mengumpulkan (input), memanipulasi
(process), menyimpan dan mendistribusikan (output) data atau
informasi mengakibatkan rekasi (mekanisme feedback) untuk
memenuhi suatu tujuan.
2. E-Commerce
Menurut Elisabet Y. Anggraeni dkk. dalam buku E-Business &
ECommerce (2022;4) menyatakan bahwa E-Commerce adalah
perdagangan elektronik, sebuah pemasaran atau transaksi barang atau jasa
yang dilakukan dengan sistem elektronik melalui internet. Dalam hal ini
ECommerce memiliki konten yang melibatkan data/sistem/manajemen
yang dijalankan secara otomatis. Industri ini melibatkan transaksi seperti
transfer dana, pemasaran online, jual beli, dan lain sebagainya. Selain
jaringan internet, E-Commerce juga memerlukan teknologi basis data atau
pangkalan data, e-mail dan bentuk teknologi non komputer yang lain
seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran
ECommerce ini.
Perdagangan secara elektronik hanya terjadi antara penjual dan pembeli.
E-Commerce dibagi menjadi 6 jenis, sebagai berikut:
11

a. Business to Business (B2B) : Perusahaan yang menjual barang atau


jasa kepada perusahaan lainnya. Pembeli memesan barang dalam
jumlah besar/grosir.
b. Business to Consumer (B2C) : Perusahaan yang menjual produk atau
jasa kepada konsumen, sedang pelanggan dalam B2C hanya
mengecer.
c. Consumer to Consumer (C2C) : Aktifitas penjualan barang bekas ke
orang lain yang membutuhkan melalui internet, transaksi ini
dilakukan antar individu.
d. Consumer to Business (C2B) : Aktifitas dimana seseorang menjual
barang atau layanan kepada sebuah peruusahaan.
e. Business to Public Administration (B2A) : Mirip dengan B2B, hanya
pelakunya bisnis dan lembaga pemerintahan.
f. Consumer to Public Administration (C2A) : Transaksi yang
dilakukan antara individu dan lembaga pemerintahan. Biasanya
transaksi ini dalam bentuk jasa.
3. Sistem Pendukung Keputusan/Decision Support Sistem (DSS)
Konsep Sistem Pendukung Keputusan (SPK) pertama kali
diungkapkan pada tahun 1971, Lita Asyrita Latih Dalam Buku Sistem
Pendukung Keputusan Teori Dan Implementasi (2018;1), Michael Scoot
Morton menyatakan bahwa dengan istilah Management Decision System.
Mendefinisikan sistem pendukung keputusan sebagai suatu informasi
berbasis komputer yang menghasilkan berbagai alternatif keputusan untuk
membangun manajemen dalam menangani berbagai permasalahan yang
terstruktur maupun tidak terstruktur dengan menggunakan data dan
model.
Konsep terstruktur pada definisi awal Sistem Pendukung Keputusan
dapat menangani situasi semi struktur dan tidak terstruktur, sebuah
masalah dapat dijelaskan sebagai masalah terstruktur dan tidak terstruktur
hanya dengan memperhatikan si pengambil keputusan atau suatu spesifik.
Sistem pendukung keputusan sebagai sistem berbasis komputer yang
terdiri dari tiga komponen yang saling berinteraksi yaitu :
a. Sistem Bahasa : Mekanisme untuk memberikan komunikasi antar
pengguna dan komponen sistem pendukung keputusan lainnya.
12

b. Sistem Pengetahuan : Repository pengetahuan domain masalah yang


sebagai data atau sebagai prosedur.
c. Sistem Pemprosesan masalah : Hubungan antara komponen yang
lainnya terdiri dari satu atau lebih kapabilitas manipulasi masalh
umumyang diperlukan untuk pengambilan keputusan.
Dari berbagai definisi diatas dapat disimpulkan bahwa sistem
pendukung keputusan adalah suatu sistem informasi spesifik yamg
ditujukan yang berkaitan dengan persoalan yang bersifat semi struktur.
Lita Asyrita Latif dalam buku Sistem Pendukung Keputusan Teori Dan
Implementasi (2018;2), Peter G.W Keen dan Scoot Morton menyatakan
bahwa, Tujuan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) yaitu :
a. Membantu manajer membuat keputusan untuk memecahkan masalah
semi terstruktur .
b. Mendukung penilaian manajer bukan mencoba menggantikannya.
c. Meningkatkan efektifitas pengambilan keputusan manajer dari pada
efesiensinya.
Komponen-Komponen Sistem Pendukung Keputusan terdiri dari :
a. Data management, termasuk database, yang mengandung data yang
relevan untuk berbagai situasi dan diatur oleh software yang disebut
dengan Database Management system (DBMS).
b. Model Management, melibatkan model finansial, statistical,
management science, atau berbagai model kuantitaf lainnya, sehingga
dapat memberikan kesistem suatu kemampuan analitis, dan
manajemen software yang diperlukan.
c. Communication (Dialog Subsystem). User dapat berkomunikasi dan
memberikan perintah pada DDS melalui subsistem ini. Ini berarti
menyediakan antarmuka.
d. Knowledge management. Subsistem optional ini saling mendukung
subsistem lain atau bertindak sebagai komponen yang berdiri sendiri.
4. Metode Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART)
Menurut Diana dalam buku Metode dan Aplikasi Sistem Pendukung
Keputusan (2018;74) menyatakan metode SMART (Simple Multi Attribute
Rating Technique) merupakan teknik pengambilan keputusan
multikriteria ini didasarkan pada teori bahwa setiap alternatif terdiri dari
sejumlah kriteria memiliki bobot yang menggambarkan seberapa penting
13

ia dibandingkan dengan kriteria yang lain. Pembobotan ini digunakan


untuk menilai setiap alternatif agar diperoleh alternatif terbaik.
SMART menggunakan linear additive oled untuk meramal nilai
alternatif. SMART merupakakan metode pengambilan keputusan yang
fleksibel. Lebih banyak digunakan karena kesederhanaannya dalam
merespon kebutuhan pembuat keputusan dan caranya menganalisa
respon. Analisa yang terlibat adalah transparansi sehingga metode ini
memberikan pemahaman masalah yang tinggi dan dapat diterima oleh
pembuat keputusan.
Menurut Asyriati ddk. dalam buku yang berjudul Buku Ajar Sistem
Pendukung Keputusan (2018;13) adapun algoritma penyelesaian metode
SMART (Simple Multi Attribute Rating Technique) yaitu :
a. Langkah 1 : Menentukan jumlah kriteria dari keputusan yang akan
diambil.
b. Langkah 2 : Sistem secara default memberikan nilai 0-100
berdasarkan prioritas dengan melakukan normalisasi.
(wj/∑wj) ………………………………………………… (2.1) Keterangan :
Wj : Nilai bobot ke j.
∑wj : Total bobot kriteria.
c. Langkah 3 : Memberikan nilai kriteria setiap alternatif.
d. Langkah 4 : Menghitung nilai Utility untuk setiap kriteria.

Ui(ai) = 100 ………………………………. (2.2)


Keterangan :
Ui(ai) : Nilai Utility kriteria ke-1 untuk kriteria ke i.
Cmax : Nilai kriteria maksimal.
Cmin : Nilai kriteria minimal.
Count i : Nilai kriteria ke i.
f. Langkah 5 : Menghitung nilai akhir dan
melakukan perengkingan.
U(ai)= ∑mj=1 wj* Ui(ai) ……………………………………. (2.3)

U(ai) : Nilai Utility kriteria ke-1 untuk kriteria ke i.


Wj : Nilai dari normalisasi bobot kriteria.
Ui(ai) : Hasil penentuan nilai utility.
14

5. Perancangan Sistem
a. Flowchart
Rahmaniyah Dwi Astuti & Irwan Iftadi dalam buku Analisis dan
Perancangan Sistem Kerja (2016;12) menyatakan bahwa flowchart
mendeskripsikan detail sebuah proses, tahapan, dan urutannya secara
grafis. Flowchart berisi bagan-bagan yang mempunyai arus yang
menggambarkan langkah-langkah penyelesaian suatu masalah. Arti
lambang atau simbol pada flowchart dijelaskan di dalam tabel
berikut.

Tabel 2. 1. Simbol Flowchart


Gambar Simbol Keterangan

Menyatakan kegiatan yang akan


Proses / Langkah ditampilkan dalam diagram alir.

Proses/langkah dimana perlu


adanya keputusan atau adanya
kondisi tertentu. Di titik ini selalu
Titik Keputusan
ada dua keluaran untuk
melanjutkan aliran kondisi yang
berbeda.
Masukan/Keluaran Digunakan untuk mewakili data
Data masuk atau data Keluar.
Menunjukkan awal atau
Terminasi
akhir sebuah proses.
Menunjukkan arah aliran proses
Garis Alir
atau algoritma.
Menunjukkan proses atau langkah
Kontrol/Inspeksi dimana ada inspeksi atau
pengontrolan.
Sumber : Uus Rusmawan, 2019;49

b. Data Flow Diagram


Menurut Romindo dkk. dalam buku Sistem Informasi Bisnis
(2020,115) menyatakan bahwa Data Flow Diagram merupakan alat
bantu menekan aliran data dan informasi. Perancangan sistem perlu
didekomentasikan oleh analis sistem agar lebih mudah dalam
berkomunikasi, mengkoordinasi segala kebutuhan data dan informasi
dengan pengguna sistem sehingga sistem yang dirancang akan dapat
15

diimplementasikan dengan baik sesuai dengan kebutuhan pengguna


sistem.
Menurut Diki Arisandi dan Ira Puspita Sari dalam buku Sistem Pakar
Dengan Fuzzy Expert System (2021;37) adapun simbol-simbol DFD
dapat dilihat pada tabel berikut:

Tabel 2. 2. Simbol DFD


Penjelasan
Simbol Arti Sebenarnya
Resmi
Simbol ini digunakan untuk
menggambarkan asal atau tujuan
External Entity
data.

Simbol ini digunakan untuk proses


Proses
pengolahan atau transFormasi data.

Simbol ini digunakan untuk


Data Flow
menggambarkan aliran data.

Simbol ini digunakan untuk


Data Store menggambarkan data flow yang
sudah disimpan atau diarsipkan.
Sumber : Diki Arisandi dan Ira Puspita Sari, 2021;37
c. Relasi Antar Tabel
Suprihatin dalam buku Basis Data Untuk SMK/MAK Kelas XII
(2021; 79-81) menyatakan bahwa relasi adalah hubungan antar tabel
yang mempresentasikan hubungan antara objek di dunia nyata. Relasi
merupakan hubungan yang terjadi pada suatu tabel dengan yang
lainnya yang mempresentasikan hubugan objek di dunia nyata dan
berfungsi untuk mengatur operasi suatu database.
Relasi antar tabel dapat terbentuk antar tabel apabila tabel-tabel
tersebut memiliki field yang sama dan memiliki tipe data yang sama
pula. Namun khusus tipe data autonumber bisa berelasi dengan tipe
data number.
Umumnya relasi dari dua tabel atau lebih terbentuk antara field
primary key dan field yang bukan primary key. Kalau sudah begini,
16

maka tabel pertama yang memiliki field dengan data-data yang unik
karena berjenis primary key, sedangkan tabel lainnya tidak. Oleh
karena itu, field pada tabel yang dihubungkan dengan primary key
disebut dengan istilah foreign key.
Adapun jenis-jenis antar tabel terdapat 3 jenis yaitu :

1) Relasi One to One


Pada relasi one to one, mempunyai pengertian “setiap baris
data (record) pada tabel pertama hanya dihubungkan hanya ke
satu baris data (record) pada tabel kedua”. Artinya masing-masing
hanya memiliki satu hubungan saja. Biasanya relasi seperi ini
digunakan pada relasi pengguna dan userlogin. Diamana satu
pengguna hanya memiliki satu akun untuk login dan satu akun
login hanya dimiliki oleh pengguna. Untuk lebih jelasnya relasi
one to one dapat dilihat pada gambar berikut ini:

Tabel 2. 3. Relasi One to One

Table ATable B
Data 1 Data 1
Data 2 Data 2
Data 3 Data 3
Sumber: Suprihatin (2021; 80)

2) Relasi One to Many


Relasi one to many adalah relasi yang mana setiap baris dari
tabel pertama dapat dihubungkan dengan satu baris ataupun lebih
dari tabel kedua artinya satu baris tabel pertama dapat mencakup
banyak data dari kedua tabel. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat
dari gambar berikut ini:

Tabel 2. 4. Relasi One to Many


Table A Table B
Data 1 Data 1

Data 2 Data 2
Data 3 Data 3
Sumber: Suprihatin (2021; 81)

3) Relasi Many to Many


17

Relasi many to many adalah keadaan dimana satu baris dari


tabel satu dapat berhubungan dengan tabel kedua. Dan satu baris
dari tabel kedua dapat berhubungan dengan banyak baris dari tabel
pertama. Artinya kedua tabel masing-masing dapat mengakses
banyak data dari tiap data lain. Dalam hal ini, dibutuhkan tabel
ketiga sebagai perantara tabel satu dan dua sebagai tempat untuk
menyimpan foreign key dari masing-masing tabel.
Tabel 2. 5. Relasi Many to Many
Table B
Table A Data 1
Data 1 Data 2
Data 2 Data 3
Data 3
Sumber: Suprihatin (2021; 81)
d. Kodefikasi
Syafrial Fachri Pane dkk. dalam buku Oracle Apex For Beginner
(2020;32) menyatakan bahwa pengkodean internal (kodefikasi)
adalah data coding yang merupakan cara untuk menyatakan suatu
data dalam bentuk lain. Data koding terdiri dari tiga bentuk yaitu:
1) Sekuensial
Sekuensial adalah pengkodean yang dilakukan dengan
mengasosiasikan data dengan kode urut (biasanya berdasarkan
bilangn atau abjad. Contoh: data hari (senin, selasa, …, sabtu)
data nilai (A,B,C,D).
2) Mnemonic
Mnemonic adalah pengkodean yang dilakukan dengan
membentuk suatu singkatan dari data yang ingin dikodekan.
Contoh: data mata kuliah (Matematika Distkrit, Database)
dikodekan dengan (Matdis, Db).
3) Blok
Blok adalah pengkodean yang dinyatakan dengan Format.
Contoh: data no induk mahasiswa dengan Format XXYYY yang
terbentuk atas XX=dua dijit angka terakhir tahun masuk dan
YYY= No. urut mahasiswa.
18

e. Struktur File
Menurut Santy Irene Putri dan Prima Soultoni Akbar dalam buku
Sistem Informasi Kesehatan (2019;71) menyatakan bahwa struktur
file diperlukan dalam pembuatan program yang diimplementasikan
agar dapat melaksanakan kegiatan pengelolaan data dengan sistem
komputerisasi, sehingga sistem kerja komputer akan lebih mudah.
f. Basis Data
Menurut Canggih Ajika Pamungkas dalam buku Pengantar Dan
Implementasi Basis Data (2017;2) menyatakan bahwa Basis Data
merupakan suatu kumpulan data terhubung yang disimpan secara
bersama-sama pada suatu media, yang diorganisasikan berdasarkan
sebuah skema dan struktur tertentu, dengan software untuk
melakukan manipulasi untuk kegunaan tertentu. Basis data juga dapat
diartikan sebagai sekumpulan data yang disusun dala beberapa
bentuk, beberapa tabel yang saling relasi maupun berdiri sendiri.
6. Website
Menurut I Dewa Made Widia dan Salnan Ratih dala buku Cara Cepat
Dan Praktis Membangun Web Dinamis Dengan PHP Dan MySQL
(2021;3) menyatakan bahwa Website adalah kumpulan berupa halaman
web yang berisi teks dalam Format Hyper Text Markup Language
(HTML). Website disimpan di server hosting yang dapat diakses
menggunakan browser dengan jaringan internet melalui alamat internet
berupa UniForm Resource Locator (URL).
7. Perangkat Yang Digunakan
a. PHP
Mundzir MF dalam buku berjudul Buku Sakti Pemrograman Web
Seri PHP (2020;3) menyatakan PHP berasal dari kata “Hypertext
Preprocessor”, yaitu pemrograman universal untuk penanganan dan
pengembangan sebuah situs web dan bisa digunakan dengan HTML.
PHP sebagai sekumpulan skrip atau bahasa pemrograman memiliki
fungsi utama yaitu mampu mengumpulkan data dan mengevaluasi
hasil survei atau bentuk apapun ke server database dan pada tahap
selanjutnya akan menciptakan efek beruntun. Efek beruntun PHP
merupakan tindakan dari skrip lain yang akan melakukan komunikasi
19

dengan database mengumpulkan, mengelompokkan informasi,


kemudian menampilkannya pada saat tamu website memerlukannya
(menampilkan informasi sesuai perintah user).
b. CodeIgniter
Menurut Heru Suliastono dalam buku Coding Mudah Dengan
CodeIgniter, JQuery, Bootstrap, Dan Database (2018;7) menyatakan
bahwa CodeIgniter adalah aplikasi open source yang berupa
kerangka kerja atau framework untuk membangun website
menggunakan bahasa pemrograman PHP. Tujuannya memungkinkan
pengembangan proyek yang lebih cepat daripada penulisan kode
dasar atau kode terstruktur, dengan menyediakan banyak library yang
biasanya digunakan dalam pengerjaan.
c. MySQL
Dr. Gede Indrawan dan I Nyoman Yoga Setyawan dalam buku
Database MySQL Dengan Pemrograman PHP (2018;3) menyatakan
bahwa MySQL adalah sebuah program database server yang mampu
menerima dan mengirimkan datanya sangat cepat, multi user serta
menggunakan perintah dasar SQL (Structure Query Language).
Database MySQL merupakan suatu perangkat lunak database
relasional atau disebut Relation Database Management Sistem
(RDBMS) yang menggunakan suatu bahasa permintaan yang
bernama SQL.
8. Jam Tangan
Menurut Siti hawa dkk. dalam Buku Ajar Berbasis Hots Pada Mata
Kuliah Pembelajaran Matematika (2021;49) menyatakan bahwa Arloji
atau Jam tangan merupakan alat penunjuk waktu yang dipakai
dipergelangan tangan manusia. Arloji sebenarnya juga salah satu jens
jam. Jam tangan pertama kali diperkenalkan pada abad ke 16. Pada saat
itu, semua jam tangan dan alat penunjuk waktu lainnya menggunakan
mesin penggerak mekanik manual (hand widing). Arloji mempunyai
tingkat ketelitian 1 secon.
BAB III ANALISA DAN RANCANGAN SISTEM

A. Analisa Sistem
1. Sistem Berjalan

a,b,c,d

Pelanggan

e,f Karyawan
g

Karyawan Kasir

Pemilik Toko

Gambar 3. 1. Sistem Berjalan


Keterangan :
a. Pelanggan mendatangi Toko Zoom & Watch Mall Jayapura dengan
bertemu langsung dengan karyawan toko.
b. Karyawan menanyakan jam tangan apa yang dicari oleh pelanggan.
c. Pelanggan memberitahu jam tangan apa yang diinginkan.
d. Karyawan menjelaskan mengenai jam tangan yang berada di toko
tersebut beserta spesifikasinya.
e. Jika pelanggan telah mendapatkan jam tangan yang diinginkan, maka
pelanggan menuju kasir kemudian membayar jam tangan yang telah
dipilih.
f. Setelah pelanggan melakukan pembayaran, karyawan kasir
memberikan jam tangan tersebut beserta nota pembelian.
g. Karyawan kasir memberikan laporan penjualan kepada pemilik toko.
21

22

B. Rancangan Sistem
1. Arsitektur Sistem Usulan

Gambar 3. 2. Sistem Usulan


Keterangan :
a. Admin menginput data merk, jam tangan, kriteria dan bobot, serta
subkriteria kedalam aplikasi.
b. Pelanggan mengunjungi aplikasi. Untuk pelanggan yang belum
memiliki akun, wajib melakukan registrasi pendaftaran untuk
memperoleh akses masuk. Sedangkan pelanggan yang sudah memiliki
akun, akan melakukan login sebelum melakukan proses pembelian.
c. Pelanggan dapat mencari dan memilih jam tangan yang diinginkan
secara langsung atau menggunakan sistem rekomendasi yang berada
di aplikasi.
d. Jika menggunakan sistem rekomendasi, maka aplikasi akan
memberikan rekomendasi jam tangan yang sesuai dengan kriteria
yang dimasukkan ke dalam aplikasi kepada pelanggan.
e. Jam Tangan yang dipilih oleh pelanggan dimasukkan ke dalam
Keranjang.
f. Aplikasi akan mengkonfirmasi pembayaran yang harus dibayar oleh
pelanggan.
22

g. Pelanggan yang telah mendapatkan jam tangan yang diinginkan dapat


melakukan pembayaran dengan proses transfer antar bank ke nomor
rekening yang telah disediakan dan melakukan konfirmasi
pembayaran melalui aplikasi.
h. Kurir menerima laporan nota belanja dan mengkonfirmasi
pengantaran telah selesai.
i. Pelanggan dapat memberikan penilaian (rating) kepuasan pelanggan
terhadap jam tangan yang telah dibeli setelah kurir mengkonfirmasi
telah melakukan pengantaran.
j. Aplikasi akan menampilkan rating pada setiap jam tangan
berdasarkan penilaian kepuasan pelanggan yang telah membeli jam
tangan tersebut.
k. Admin melakukan konfirmasi pemesanan lunas pada aplikasi.
l. Admin menerima informasi pemesanan masuk, nota belanja, informasi
pengantaran, jam tangan yang sering dibeli, informasi jam tangan
yang sering direkomendasikan, informasi rating jam tangan, angka
penjualan jam tangan, laporan pemesanan, laporan pembayaran, dan
laporan pengantaran
m. Owner/pemilik toko menerima informasi jam tangan yang sering
dibeli, jam tangan yang sering direkomendasikan, rating jam tangan,
angka penjualan jam tangan dalam satu bulan, laporan pemesanan,
laporan dan pembayaran laporan pengantaran.

2. Studi Kasus
a. seorang pelanggan akan melakukan pencarian rekomendasi jam tangan
dengan spesifikasi sebagai berikut :
1) Bahan Tali : Kulit
2) Model : Casual
3) Diameter Case : 39-45
25

Tabel 3. 1. Alternatif
No Alternatif Merk Kriteria

Harga Bahan Tali Model Water Resistant Jenis Mesin Diameter Case

1 A44117 Aigner Rp Kulit Casual 50 Meters/5 ATM/5 BAR Quartz 42 mm


6.056.000

2 A149103 Aigner Rp 11.600.000 Kulit Casual 50 Meters/5 ATM/5 BAR Quartz 44 mm

3 A113115 Aigner Rp Kulit Casual 50 Meters/5 ATM/5 BAR Quartz 42 mm


9.304.000

4 T063.409.36.018.00 Tissot Rp Kulit Casual 30 Meters/3 ATM/3 BAR Quartz 39 mm


4.999.900

5 SRPB44J1 Seiko Rp. Kulit Casual 50 Meters/5 ATM/5 BAR Quartz 41 mm


4.412.000

6 AG8K13X1 Alba Rp Kulit Casual 50 Meters/5 ATM/5 BAR Quartz 42 mm


1.100.000
25

b. Penyelesaian dengan SMART


1) Menentukan Kriteria Yang Digunakan
Berikut ini beberapa kriteria yang digunakan untuk menjadi acuan
dalam proses pengambilan keputusan :
a) Bahan Tali (C1)
b) Harga (C2)
c) Model (C3)
d) Water Resistant (C4)
e) Jenis Mesin (C5)
f) Diameter Case (C6)
2) Berdasarkan hasil kuesioner yang telah dibagikan kepada
pelanggan/calon pembeli melalui media sosial (Watsapp dan
Facebook) maka dapat disimpulkan sebagai berikut :
a) Hasil Kuesioner Kriteria
Berdasarkan hasil kuesioner yang telah dibagikan dapat
disimpulkan bahwa bahan tali merupakan kriteria yang sering
dipilih pelanggan.
Tabel 3. 2. Hasil kuesioner Kriteria
Jumlah Orang Yang Memilih
NO Kriteria
Kriteria
1 Bahan Tali 32 orang
2 Harga 29 orang
3 Model 24 orang
4 Water Resistant 21 orang
5 Jenis Mesin 18 orang
6 Diameter Case 7 orang
Total 131 orang

b) Hasil Kuesioner Subkriteria Bahan Tali


Berikut ini hasil dari kuesioner subkriteria bahan tali yang telah
dibagikan kepada calon pembeli.
26

Tabel 3. 3. Subkriteria Bahan Tali


Sub Kriteria Jumlah Orang Yang Memilih Kriteria
Stainless Steel 18 Orang
Kulit 20 orang
Karet 11 orang
Kain 2 Orang
Total 51 Orang

c) Hasil Kuesioner Subkriteria Model


Berikut ini hasil dari kuesioner subkriteria model yang telah
dibagikan kepada calon pembeli.
Tabel 3. 4. Subkriteria Model
Sub Kriteria Jumlah Orang Yang Memilih Subkriteria
Casual 27 Orang
Sport 13 Orang
Formal 11 Orang
Total 51 Orang

d) Hasil Kesioner Subkriteria Water Resistant berikut ini hasil dari


kuesioner subkriteria water resistant yang telah dibagikan kepada
calon pembeli.
Tabel 3. 5. Subkriteria Water Resistant

Sub Kriteria Jumlah Orang Yang Memilih Subkriteria

30 Meters/ 3 ATM 17 Orang


50 Meters/ 5 ATM 20 Orang
100 Meters/ 10 ATM 12 Orang
200 Meters/20 ATM 2 Orang
Total = 51 Orang

e) Hasil Kuesioner Subkriteria Jenis Mesin berikut ini hasil dari


kuesioner subkriteria jenis mesin yang telah dibagikan kepada
calon pembeli.
Tabel 3. 6. Subkriteria Jenis Mesin
Sub Kriteria Jumlah Orang Yang Memilih Sub Kriteria
27

Quartz 24 Orang
Automatic 26 Orang
Kinetik 1 Orang
Total = 51 Orang

f) Hasil Kuesioner Subkriteria Diameter Case berikut ini hasil dari


kuesioner subkriteria diameter case yang telah dibagikan
kepada calon pembeli.
Tabel 3. 7. Subkriteria Diameter Case

Sub Kriteria Jumlah Orang Yang Memilih Sub Kriteria

Kecil 5 Orang
Sedang 44 Orang
Besar 2 Orang
Total 51 Orang

3) Memberikan bobot kriteria pada masing-masing kriteria dengan


menggunakan interval 1-100 berdasarkan prioritas terpenting.
Tabel 3. 8. Bobot Kriteria
NO Kriteria Bobot

1 Bahan Tali 32*100/131 = 24,42


2 Harga 29*100/131 = 22,13
3 Model 24*100/131= 18,32
4 Water Resistant 21*100/131= 16,03

5 Jenis Mesin 18*100/131 = 14

6 Diameter Case 7*100/131= 5,34


Total 99,9 => 100

4) Normalisasi bobot kriteria dengan menggunakan persamaan : wj/∑wj


Keterangan :
Wj : Nilai Bobot Ke j
28

∑wj : Total Bobot Semua Kriteria


Tabel 3. 9. Normalisasi Bobot
Kriteria Bobot

Bahan Tali 24,42/100 = 0,24

Harga 22,13/100 = 0,22

Model 18,32/100 = 0,18

Water Resistant 16,03/100 = 0,16

Jenis Mesin 13,74/100 = 0,13

Diameter Case 5,34/100 = 0,05

5) Memberikan nilai untuk masing-masing kriteria


Menentukan nilai dari masing-masing subkriteria dari kriteria dinilai
dari interval 5-1, yaitu:
5 = Sangat Baik
4 = Baik
3 = Cukup
2 = Kurang
1 = Sangat Kurang
Tabel 3. 10. Nilai Kriteria
No Kriteria Subkriteria Nilai
Kulit 5
Stainless 4
1 Bahan Tali
Karet 3
Kain 2
400 Rb - 1,5 Jt 5
1,5 Jt - 3 Jt 4
2 Harga 3 Jt - 5 Jt 3
5 Jt - 7 Jt 2
> 7 Jt 1
Lanjutan Tabel 3.10
No Kriteria Subkriteria Nilai
Casual 5
Model Sport 4
3
Formal 3
29

20 ATM 5
10 ATM 4
4 Water Resistant
5 ATM 3
3 ATM 2
Automatic 5
5 Jenis Mesin Quartz 4
Kinetic 3
6 Diameter Case 20-38 5
39-45 4
46-55 3

Dari tabel di atas maka diperoleh nilai subkriteria masing-masing


kriteria dari alternatif dapat dilihat dibawah ini.

Tabel 3. 11. Nilai Alternatif


No C1 C2 C3 C4 C5 C6
1 5 2 5 3 4 4
2 5 1 5 3 4 4
3 5 1 5 3 4 4
4 5 3 5 5 4 4
5 5 3 5 3 5 4
6 5 5 5 3 4 4
6) Hitung utility untuk setiap masing-masing kriteria. Berdasarkan
contoh kasus ini, perhitungan “lebih kecil lebih baik” digunakan
untuk kriteria harga dan diameter case, sedangkan “lebih besar lebih
baik” digunakan untuk kriteria bahan tali, model, water resistant dan
jenis mesin.

Rumus : ui(ai) ← lebih kecil lebih baik ui(ai)

← lebih besar lebih baik keterangan :

Ui (ai ) : Nilai utility kriteria ke-1 alternaif ke-i


Cout : Nilai kriteria ke- i
Cmax : Nilai kriteria maksimal
Cmin : Nilai kriteria minimal
30

a)
31

d)
7) Menentukan nilai akhir kriteria dengan mengalikan nilai yang didapat
dari normalisasi bobot kriteria dan hasil nilai utility kemudian nilai
dari perkalian tersebut dijumlahkan.
Rumus : 𝑈(𝑎𝑖)=Σ𝑗=1𝑚 𝑊𝑗∗𝑈𝑖(𝑎𝑖)
32

Tabel 3. 12. Nilai Akhir


Nilai
No Alternatif Kriteria Bobot Normalisasi Utility Akhir
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 0,75
Model 18,32 0,18 0
1 A44117 Water 0,165
16,03 0,16 0
Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 1
Model 18,32 0,18 0
2 A149103 Water 0,22
16,03 0,16 0
Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 1
Model 18,32 0,18 0
3 A113115 Water 0,22
16,03 0,16 0
Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 0,5
Model 18,32 0,18 0
T063.409. Water
4 16,03 0,16 1 0,27
36.018.00 Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 1
Model 18,32 0,18 0
SRPB44 Water
5 16,03 0,16 0 0,22
J1 Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case
33

Lanjutan tabel 3. 12
Nilai
No Alternatif Kriteria Bobot Normalisasi Utility Akhir
Bahan Tali 24,42 0,24 0
Harga 22,13 0,22 0
Model 18,32 0,18 0
AG8K13 Water
6 16,03 0,16 0 0
X1 Resistant
Jenis Mesin 13,74 0,14 0
Diameter
5,32 0,05 0
Case

Dari hasil perhitungan di atas, dapat disimpulkan bahwa

T063.409.36.018.00 menjadi rekomendasi dengan hasil perhitungan


tertinggi yaitu 0,27.
3. Flowchart
Flowchart menunjukkan alur (flow) di dalam sistem dan juga
menggambarkan proses input-output dalam sebuah sistem.
34

Gambar 3. 3. Flowchart
36

4. Data Flow Diagram (DFD)

a. Diagram Konteks
Diagram konteks merupakan level tertinggi dalam DFD yang menggambarkan seluruh input ke sistem atau output
dari sistem.

Gambar 3. 4. Diagram Konteks


37

b. Diagram Berjenjang
Berikut ini adalah gambaran penjabaran proses apa saja yang terjadi pada sistem yang akan dibuat.

Gambar 3. 5. Diagram Berjenjang


38

c. Diagram Overview Level 0


Diagram Overview merupakan gambaran lebih rinci dari diagram konteks
untuk memprlihatkan semua entitas, arus dara masuk dan keluar, urutan
proses dan simpanan data yang saling berhubungan.
39

Diagram Overview Level


Gambar 3. 6. Diagram Overview Level 0
e. 1 Proses 7
Diagram overview level 1 proses 7 merupakan penggambaran turunan
dilihat dari diagram berjenjang dan overview level 0 (Pemilihan Dengan
SMART).

Gambar 3. 7. Diagram Overview Level 1 Proses 7


f. 1 Proses 14
Diagram overview level 1 proses 14 merupakan penggambaran turunan
dilihat dari diagram berjenjang dan overview level 0 (Proses informasi).
40

Diagram Overview Level

Gambar 3. 8. Diagram Overview Level 1 Proses 14


g. 1 Proses 15
Diagram overview level 1 proses 15 merupakan penggambaran turunan
dilihat dari diagram berjenjang dan overview level 0 (Proses laporan).
41

Diagram Overview Level

Gambar 3. 9. Diagram Overview Level 1 Proses 15


42

5. Tabel Relasi
Tabel relasi merupakan hubungan antar tabel dengan tabel lainnya yang
menggambarkan proses, arus data, dan entitas yang akan dibangun pada
sebuah sistem.

Gambar 3. 10. Tabel Relasi

6. Tabel Kodefikasi
43

Kodefikasi merupakan proses pengkodean untuk memberikan identitas


pada suatu objek.
Tabel 3. 13. Kodefikasi
Nama Tabel Field Kodefikasi Contoh Keterangan

Admin Id_admin Auto_Increme 1 1,2,3,…,n


nt

Merk Id_ Merk X-XX M-01 M = Merk


001 = No
Urut
Jam Tangan Id_Jam X-XXX J-001 K = Kriteria
001 = No Urut

Kriteria Id_Kriteria X-XX K-01 K = Kriteria


01 = No Urut

Sub Kriteria Id_ SubKriteria XX-XXX SK-001 SK = Sub


Kriteria 001 =
No Urut

Spesifikasi Id_ Spesifikasi Auto_Increme 1 1,2,3,…,n


nt

Rekomendasi Id_Rekomendasi X-XXXXYY- R- R=


ZZZ 202206- Rekomendasi
001 XXXX = Tahun
YY = Bulan
ZZZ = No Urut

Hasil Id_Hasil Auto_Increme 1 1,2,3,…,n


nt

Registrasi Id_Registrasi Auto_Increme 1 1,2,3,…,n


nt

Pemesanan Id_Pemesanan XX-XXYY- PM- PM =


ZZZZ 2205000 Pemesanan
1 XX = Tahun
YY = Bulan
ZZZZ = No Urut

Lanjutan Tabel 3.13


44

Nama Tabel Field Kodefikasi Contoh Keterangan

Item Id_item_Pemesa Auto_Incre 1


Pemesanan nan ment 1,2,3,…,n

Pembayaran Id_ Pembayaran XX-XXYY- PB22050001 PM =


ZZZZ Pemesanan
XX = Tahun
YY = Bulan
ZZZZ = No
Urut
Pengantaran Id_Pengantaran XX-XXYY- PA22050001 PM =
ZZZZ Pemesanan
XX = Tahun
YY = Bulan
ZZZZ = No
Urut
Kepuasan Id_ Kepuasan Auto_Incre 1
ment 1,2,3,…,n

7. Struktur File

a. Tabel Admin

Tabel 3. 14. Admin


No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_admin int 11 PK
2 nmadmin Varchar 45
3 username Varchar 100
4 password Varchar 25
5 level enum

b. Tabel Merk
Tabel 3. 15. Merk
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_merk Varchar 4 PK
2 Nm_merk Varchar 30
3 Deskripsi Text
45

c. Tabel Jam Tangan


Tabel 3. 16. Jam Tangan
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_Jam Varchar 5 PK
2 Id_merk Varchar 4 FK
3 Nm_jam Varchar 35
4 Tgl_input date
5 Gbr_jam Varchar 45
6 harga int 11
7 rating decimal 7

d. Tabel Kriteria
Tabel 3. 17. Kriteria
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_kriteria Varchar 4 PK
2 Nm_kriteria Varchar 20
3 bobot decimal

e. Tabel Sub Kriteria


Tabel 3. 18. SubKriteria
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_subkriteria Varchar 6 PK
2 Id_kriteria Varchar 4 FK
3 nm_subkriteria Varchar 100
4 nilai_subkriteria int 2

f. Tabel Spesifikasi

Tabel 3. 19. Spesifikasi

No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK


1 Id_spesifikasi int 11 PK
2 Id_Jam Varchar 5 FK
3 Id_subkriteria Varchar 6
4 spesifikasi Varchar 150

g. Tabel Rekomendasi
Tabel 3. 20. Rekomendasi
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_rekomendasi Varchar 12 PK
2 hitungan Text
46

h. Tabel Hasil
Tabel 3. 21. Hasil

No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK


1 Id_hasil int 11 PK
2 Id_rekomendasi Varchar 12 FK
3 Id_Jam Varchar 5 FK
4 nilai decimal 6,5

i. Tabel Registrasi

Tabel 3. 22. Registrasi


No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_registrasi Varchar 5 PK
2 Nm_pelanggan Varchar 50
3 No_hp Varchar 13
4 password Varchar 50
5 alamat Varchar 50

j. Tabel Pemesanan
Tabel 3. 23. Pemesanan
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_pemesanan Varchar 12 PK
2 Id_registrasi Varchar 5 FK
3 tanggal date
4 Harga_satuan enum
5 Notif_rating enum
6 Alamat_kirim Varchar 150

k. Tabel Item Pemesanan


Tabel 3. 24. Item Pemesanan
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_item_pemesanan int 11 PK
2 Id_pemesanan Varchar 12 FK
3 Id_Jam Varchar 5 FK
4 Harga_satuan decimal 10,0
5 jumlah int 11
47

l. Tabel Pembayaran
Tabel 3. 25. Pembayaran
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_pembayaran Varchar 12 PK
2 Id_pemesanan Varchar 12 FK
3 Tgl_pembayaran Varchar 5
4 Jumlah_bayar date
5 Gbr_buktibyr Varchar 45

m. Tabel Pengantaran
Tabel 3. 26. Pengantaran
No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK
1 Id_pengantaran Varchar 12 PK
2 Id_pemesanan Varchar 12 FK
3 idadmin int 11
4 Tgl_antar date
5 Status_pengantaran enum

n. Tabel Kepuasan

Tabel 3. 27. Kepuasan

No Nama Field Tipe Ukuran PK/FK


1 Id_kepuasan Varchar 11 PK
2 Id_jam Varchar 5 FK
3 tanggal timestamp
4 Penilaian int

8. Desain Input/Output
Pada desain i/o ini menggambarkan tampilan aplikasi yang akan dibuat
yang terdapat pada tiap halaman (pelanggan, admin, owner, dan kurir).
a. Form Beranda Utama
Tampilan ini merupakan halaman yang paling pertama sekali dilihat
oleh pengguna ketika diakses
48

9.

Gambar 3. 11. Desain Form Beranda Utama


b. Form Koleksi
Form ini digunakan oleh pengguna untuk memilih koleksi jam tangan
sesuai merk yang ingin diorder tanpa harus melalui pemilihan kriteria
dan subkriteria untuk mengorder jam tersebut.
49

Gambar 3. 12. Desain Form Koleksi

c. Form Detail Jam


Tampilan ini digunakan untuk memperlihatkan secara keseluruhan
detail spesifikasi pada jam tangan tersebut dan juga terdapat tombol
order untuk memasukkan jam tangan kedalam keranjang yang diorder
oleh pelanggan/customer.

Gambar 3. 13. Desain Form Detail


d. Form login customer
Tampilan ini digunakan oleh pelanggan/customer untuk login dengan
memasukkan nomor handphone atau melakukan pendaftaran jika
belum memilik akun guna untuk melakukan pemesanan/order jam yang
akan dimasukkan kedalam keranjang untuk dipesan/order dan dikirim
ke sistem.
50

Gambar 3. 14. Desain Form Login Customer


e. Form Hasil Rekomendasi
Tampilan ini merupakan hasil rekomendasi pemilihan jam tangan
berdasarkan kriteria dan subkriteria yang telah dipilih oleh
pelanggan/customer yang menghasilkan nilai rekomendasi sesuai nilai
perhitungan tertinggi SMART serta terdapat tombol detail perhitungan
dan grafik nilai rekomendasi yang dapat dilihat oleh
pelanggan/customer dan admin.

Gambar 3. 15. Desain Form Hasil Rekomendasi


f. Form Login Admin, Owner, Kurir
Tampilan ini digunakan oleh 3 pengguna untuk login yaitu, admin,
owner dan kurir. Dimana admin ini dapat mengelolah semua data jam
tangan (kriteria, subkriteria, merk, jam tangan, melihat orderan
masuk/baru, memverifikasi pembayaran, pengiriman barang, melihat
laporan serta admin dapat melihat grafik jam tangan perbulan). Owner
51

dapat mengelolah data jam tangan (merk, jam tangan, melihat orderan
masuk/baru, laporan) dan kurir untuk melakukan
pengantaran/pengiriman barang).

Gambar 3. 16. Desain Form Login Admin, Owner, dan Kurir

g. Form Dashboard admin


Tampilan ini merupakan halaman yang paling pertama terlihat ketika
admin berhasil login.

Gambar 3 1. Desain Form Dashboard Admin

h. Form Input Data Kriteria


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk mengelolah data-data kriteria
jam tangan yang dimana admin dapat menambah, mengedit serta
menghapus data jam tangan.
52

Gambar 3. 17. Desain Form Input Data Kriteria


i. Form Tambah Data Kriteria
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk menambah kriteria data jam
tangan yang terbaru.

Gambar 3. 18. Desain Form Tambah Data Kriteria


j. Form Input Subkriteria
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk mengelolah data-data
subkriteria jam tangan yang dimana admin dapat menambah, mengedit
serta menghapus subkriteria jam tangan.
53

Gambar 3. 19. Desain Input Data Subkiteria


k. Form Tambah Subkriteria
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk menambah data subkriteria
jam tangan yang terbaru.

Gambar 3. 20. Desain Form Tambah Data Subkriteria

l. Form Input Data Merk Jam Tangan


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk mengelolah data-data merk
jam tangan yang dimana admin dapat menambah, mengedit serta
menghapus data merk jam tangan.
54

Gambar 3. 21.Desain Form Input Data Merk Jam Tangan

m. Form Tambah Data Merk Jam Tangan


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk menambah data merk jam
tangan yang terbaru.

Gambar 3. 22. Desain Form Tambah Data Merk Jam Tangan

n. Form Input Data Jam Tangan


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk mengelolah data-data jam
tangan yang dimana admin dapat menambah, mengedit serta
menghapus data jam tangan.
55

Gambar 3. 23. Desain Form Input Data Jam Tangan

o. Form Tambah Data Jam Tangan


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk menambah data jam tangan
yang terbaru.

Gambar 3. 24. Desain Form Tambah Data Jam Tangan


p. Form Melihat Order Masuk/Baru
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk melihat orderan yang
masuk atau orderan terbaru.
56

Gambar 3. 25. Desain Form Melihat Order Masuk/Baru

q. Form Verifikasi Pembayaran


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk memverikasi pembayaran
pelanggan/customer jika sudah ada bukti pembayaran pelanggan
masuk.

Gambar 3. 26. Desain Form Verifikasi Pembayaran

r. Form Pengiriman Order


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk memantau proses
pengiriman yang sedang diproses dikirim ke pelanggan/costumer.
57

Gambar 3. 27. Desain Form Pengiriman Order


s. Form Admin Melihat Laporan Order/Pemesanan
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk melihat laporan pemesanan
yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 3. 28. Desain Form Admin Melihat Laporan Pemesanan


t. Form Admin Melihat Laporan Pembayaran
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk melihat laporan transksi
pembayaran yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil
laporan.
58

Gambar 3. 29. Desain Form Admin Melihat Laporan


Pembayaran
u. Form Admin Melihat Laporan Pengiriman/Pengantaran Tampilan ini
digunakan oleh admin untuk melihat laporan pengiriman/pengantaran
serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 3. 30. Desain Form Admin Melihat Laporan


Pengantaran
v. Form Kelola Akun
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk mengelola akun dengan
menambah, edit serta menghapus nama akun.
59

Gambar 3. 31. Desain Form Kelola Akun


w. Form Tambah Akun
Tampilan ini digunakan oleh admin untuk menambah akun terbaru.

Gambar 3. 32. Desain Form Tambah Akun


x. Form Dashboard Owner
Tampilan ini merupakan halaman yang paling pertama terlihat ketika
owner berhasil login tampilan ini persis dengan tampilan halaman
utama admin.
60

Gambar 3. 33. Desain Form Dashboard Owner


y. Form Owner Melihat Laporan Order/Pemesanan
Tampilan ini digunakan oleh owner untuk melihat laporan pemesanan
yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 3. 34. Desain Form Owner Melihat Laporan Pemesanan


z. Form Owner Melihat Laporan Pembayaran
Tampilan ini digunakan oleh owner untuk melihat laporan transksi
pembayaran yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil
laporan.
61

Gambar 3. 35. Desain Form Owner Melihat Laporan


Pembayaran
aa. Form Owner Melihat Laporan Pengiriman/Pengantaran Tampilan ini
digunakan oleh owner untuk melihat laporan pengantaran yang
dikirim ke konsumen/customer serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 3. 36. Desain Form Owner Melihat Laporan


Pengantaran
bb. Form Dashboard Kurir
Tampilan ini digunakan oleh kurir untuk melihat daftar orderan yang
harus dikirim ke konsumen/customer serta dapat mencetak hasil
laporan dan pemberitahuan pesanan order yang telah dikirim.
62

Gambar 3. 37. Desain Form Dashboard Kurir


BAB IV IMPLEMENTASI DAN PEMBAHASAN

A. Implementasi
Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Jam Tangan Pada Toko Zoom &
Watch Berbasis Website menggunakan metode Simple Multi Attribute
Technique (SMART) dan dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP
framework codeigniter 3 dan MySQL sebagai database.
1. Form Beranda Utama
Form ini adalah tampilan awal saat pengguna mengakses website. Pada
Form ini terdapat tools Home, koleksi, keranjang belanja, login costumer,
login admin, slider untuk menggerakkan gambar secara otomatis, menu
pemilihan jam tangan, informasi koleksi terbaru, informasi koleksi
populer, serta informasi daftar koleksi.
64

63

Gambar 4. 1. Tampilan Form Beranda Utama


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form beranda
utama :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Depan extends CI_Controller {
public function index() {
$data['nitem'] = $this->cart->total_items();
$data['hal'] = 'Home';
$config['base_url'] = site_url('depan/index'); //site url
$config['total_rows'] = $this->db->query("SELECT * FROM
jam")>num_rows();
$config['per_page'] = 20; //show record per halaman
$config["uri_segment"] = 3; // uri parameter
$choice = $config["total_rows"] / $config["per_page"];
$config["num_links"] = floor($choice);
$config['first_link'] = 'First';
$config['last_link'] = 'Last';
$config['next_link'] = 'Next >>';
$config['prev_link'] = '<< Prev';
$config['full_tag_open'] = '<div class="pagging text-
center"><nav><ul class="pagination justify-content-center">';
$config['full_tag_close'] = '</ul></nav></div>';
$config['num_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['num_tag_close'] = '</span></li>';
65

$config['cur_tag_open'] = '<li class="page-item active"><span class="pagelink">';


$config['cur_tag_close'] = '<span class="sronly">(current)</span></span></li>';
$config['next_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['next_tagl_close'] = '<span ariahidden="true">&raquo;</span></span></li>';
$config['display_pages'] = TRUE;
$config['prev_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['prev_tagl_close'] = '</span>Next</li>';
$config['first_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['first_tagl_close'] = '</span></li>';
$config['last_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['last_tagl_close'] = '</span></li>';
$this->pagination->initialize($config);
$data['page'] = ($this->uri->segment(3)) ? $this->uri->segment(3) : 0;
$data['data'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi
FROM jam a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam
AND a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND
d.id_kriteria='K-02' ORDER BY RAND() LIMIT ".$config["per_page"]."
OFFSET ".$data['page'].";");
$data['pagination'] = $this->pagination->create_links();
$data['merk']= $this->db->query("SELECT id_merk,nm_merk FROM merk")-
>result();
$data['kriter']= $this->db->query("SELECT * FROM kriteria ORDER BY
id_kriteria")->result();
$data['subkriter'] = $this->db->query("SELECT * FROM subkriteria
ORDER BY id_subkriteria")->result();
$data['cekrat'] = 0;
if($this->input->cookie('zw_jayapura')) {
$data['n_order'] = $this->db->query("SELECT id_pemesanan FROM pemesanan
WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND status_order
!='Selesai';")->num_rows();
$data['cekrat'] = $this->db->query("SELECT * FROM pemesanan
WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND notif_rating='Ya';")-
>num_rows();
if($data['cekrat']>0){
$data['dtrating'] = $this->db->query("SELECT
c.id_pemesanan,a.*,d.nm_merk FROM jam a,item_pemesanan b, pemesanan c,merk d
WHERE a.id_merk=d.id_merk AND a.id_jam=b.id_jam AND
b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND c.id_registrasi='".$this->pr['pk']."'
AND c.notif_rating='Ya'")->result();
}
}
$data['kolek'] = $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk;")->result();
$data['jamter'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi
FROM jam a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam
AND a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND
d.id_kriteria='K-02' ORDER BY a.tgl_input DESC LIMIT 10;")->result();
$data['jampop'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi
FROM jam a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam AND
a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND d.id_kriteria='K-
02' ORDER BY a.rating DESC LIMIT 10;")->result();
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_slider'); if($data['cekrat']>0)
{
$this->load->view('depan/v_rating');
}
$this->load->view('depan/v_produk');
$this->load->view('depan/v_footer');
66

2. Form Koleksi
Pada tools ini digunakan oleh pengguna untuk menampilkan/melihat
koleksi data jam tangan berdasarkan merk. Seperti pada tampilan dibawah
ini dan terdapat tombol detail.

Gambar 4. 2. Tampilan Form Koleksi


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form koleksi :
<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Depan extends CI_Controller {
public function merk( ){
$kd= $this->uri->segment(3);
$data['hal']= 'Koleksi';
$config['base_url'] = site_url('depan/merk/'.$kd.'/'); //site url
$config['total_rows'] = $this->db->query("SELECT * FROM jam WHERE
id_merk='".$kd."'")->num_rows();
$config['per_page'] = 15; //show record per halaman$config["uri_segment"]= 4;
// uri parameter
$choice = $config["total_rows"] / $config["per_page"];
$config["num_links"] = floor($choice);
$config['first_link'] = 'First';
$config['last_link'] = 'Last';
$config['next_link'] = 'Next >>';
$config['prev_link'] = '<< Prev';
67

$config['full_tag_open'] = '<div class="pagging text-center"><nav><ul


class="pagination justify-content-center">'; $config['full_tag_close'] =
'</ul></nav></div>';
$config['num_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['num_tag_close'] = '</span></li>';
$config['cur_tag_open'] = '<li class="page-item active"><span class="pagelink">';
$config['cur_tag_close'] = '<span class="sr-
only">(current)</span></span></li>';$config['next_tag_open'] = '<li
class="page-item"><span class="page-link">'; $config['next_tagl_close'] =
'<span ariahidden="true">&raquo;</span></span></li>';
$config['display_pages'] = TRUE;
$config['prev_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['prev_tagl_close'] = '</span>Next</li>';
$config['first_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['first_tagl_close'] = '</span></li>';
$config['last_tag_open'] = '<li class="page-item"><span class="page-link">';
$config['last_tagl_close'] = '</span></li>';
$this->pagination->initialize($config);
$data['page'] = ($this->uri->segment(4)) ? $this->uri->segment(4) : 0;
$data['data'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi FROM jam
a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam AND
a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND
d.id_kriteria='K-02' AND a.id_merk='".$kd."' ORDER BY rating DESC
LIMIT ".$config["per_page"]." OFFSET ".$data['page'].";");
$data['pagination'] = $this->pagination->create_links();
$data['merk']= $this->db->query("SELECT id_merk,nm_merk FROM merk")-
>result();
$data['kolek']= $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY nm_merk;")-
>result();
if($this->input->cookie('zw_jayapura')) {
$data['n_order'] = $this->db->query("SELECT id_pemesanan FROM pemesanan
WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND status_order !='Selesai';")-
>num_rows();
}
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_merk1');
$this->load->view('depan/v_footer'); }

3. Form Detail Jam Tangan


Form ini digunakan untuk melihat spesifikasi jam tangan secara detail. Pada
Form ini terdapat tombol order sehingga dapat dilakukan proses pemesanan.
68

Gambar 4. 3. Tampilan Form Detail Jam Tangan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form detail jam
tangan:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Depan extends CI_Controller {
public function detail(){
$data['hal']='Zoom & Watch';
$kd= $this->uri->segment(3);
$data['kolek']= $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk;")->result();
$kueri= $this->db->query("SELECT id_merk FROM jam WHERE id_jam='".
$kd."';")->result();
$kdm= $kueri[0]->id_merk;
$data['related'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi
FROM jam a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam
AND a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND
d.id_kriteria='K-02' AND a.id_merk='".$kdm."' AND a.id_jam!='".$kd."'
ORDER BY a.rating DESC LIMIT 10;")->result();
$data['jam']= $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk,c.spesifikasi FROM
jam a,merk b,spesifikasi c,subkriteria d WHERE a.id_jam=c.id_jam AND
a.id_merk=b.id_merk AND c.id_subkriteria=d.id_subkriteria AND
d.id_kriteria='K-02' AND a.id_jam='".$kd."';")->result();
$data['spek']= $this->db->query("SELECT
a.id_kriteria,a.nm_kriteria,b.spesifikasi FROM kriteria a, spesifikasi
b,subkriteria c WHERE a.id_kriteria=c.id_kriteria AND
b.id_subkriteria=c.id_subkriteria AND b.id_jam='".$kd."' ORDER
BY a.id_kriteria")->result(); if($this->input->cookie('zw_jayapura')) {
$data['n_order'] = $this->db->query("SELECT id_pemesanan FROM
pemesanan WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND status_order
!='Selesai';")->num_rows();}
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_detail_produk');
$this->load->view('depan/v_footer'); }
4. Form Login Costumer
Tampilan ini digunakan oleh customer untuk login dengan memasukkan
nomor handphone atau melakukan pendaftaran jika belum memiliki akun
69

guna untuk melakukan pemesanan/order jam yang akan dimasukkan


kedalam keranjang untuk dipesan/order dan dikirim ke sistem.

Gambar 4. 4. Tampilan Form Login Costumer


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form Login
Costumer:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Registrasi extends CI_Controller {
public function login(){
$data['hal']='Login Pelanggan';
$data['opsi'] = $this->uri->segment(3);
$data['kolek']= $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk;")->result();
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_login');
$this->load->view('depan/
v_footer'); }

5. Form Hasil Rekomendasi


Tampilan ini merupakan hasil rekomendasi pemilihan jam tangan
berdasarkan kriteria dan subkriteria yang telah dipilih oleh pelanggan yang
menghasilkan nilai rekomendasi sesuai nilai perhitungan tertinggi SMART
serta terdapat tombol detail perhitungan dan grafik nilai rekomendasi yang
dapat dilihat oleh pelanggan.
70

Gambar 4. 5. Tampilan Form Hasil Rekomendasi


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form hasil
rekomendasi :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Pemilihan extends CI_Controller { public
function __construct(){ public function rekomendasi(){
$data['page1']='Aplikasi Rekomendasi Pemilihan Jam';
$data['hal'] ='Rekomendasi'; $kd=
$this->uri->segment(3);
if($this->input->cookie('zw_jayapura')) {
$data['n_order'] = $this->db->query("SELECT id_pemesanan FROM
pemesanan WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND status_order
!='Selesai';")->num_rows();
}
$data['kolek'] = $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk;")->result();
$data['reko'] = $this->db->query("SELECT * FROM rekomendasi
WHERe id_rekomendasi='".$kd."'")->result();
$data['data'] = $this->db->query("SELECT a.* FROM jam a,hasil b
WHERE a.id_jam=b.id_jam AND b.id_rekomendasi='".$kd."' ORDER BY
id_rekomendasi;");
$data['spek'] = $this->db->query("SELECT a.id_jam,
a.spesifikasi,c.id_kriteria,d.nilai FROM spesifikasi a,subkriteria b,kriteria c,
hasil d WHERE a.id_jam=d.id_jam AND d.id_rekomendasi='".$kd."' AND
(c.id_kriteria='K-01' OR c.id_kriteria='K-02') AND c.id_kriteria=b.id_kriteria
AND b.id_subkriteria=a.id_subkriteria ORDER BY
d.id_rekomendasi;")>result();
71

$data['rekomen']= $this->db->query("SELECT a.nm_jam,b.nilai FROM jam


a,hasil b WHERE a.id_jam=b.id_jam AND b.id_rekomendasi='".$kd."'
ORDER BY id_rekomendasi LIMIT 10")->result();
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_hasil');
$this->load->view('depan/v_footer');
}
}
public function rekomendasi(){
$data['page1'] ='Aplikasi Rekomendasi Pemilihan Jam';
$data['hal'] ='Rekomendasi';
$kd = $this->uri->segment(3);
if($this->input->cookie('zw_jayapura')) {
$data['n_order'] = $this->db->query("SELECT id_pemesanan FROM
pemesanan WHERE id_registrasi='".$this->pr['pk']."' AND status_order
!='Selesai';")->num_rows();
}
$data['kolek'] = $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk;")->result();
$data['reko'] = $this->db->query("SELECT * FROM rekomendasi
WHERe id_rekomendasi='".$kd."'")->result();
$data['data'] = $this->db->query("SELECT a.* FROM jam a,hasil b
WHERE a.id_jam=b.id_jam AND b.id_rekomendasi='".$kd."' ORDER BY
id_rekomendasi;");
$data['spek'] = $this->db->query("SELECT a.id_jam,
a.spesifikasi,c.id_kriteria,d.nilai FROM spesifikasi a,subkriteria b,kriteria c,
hasil d WHERE a.id_jam=d.id_jam AND d.id_rekomendasi='".$kd."' AND
(c.id_kriteria='K-01' OR c.id_kriteria='K-02') AND c.id_kriteria=b.id_kriteria
AND b.id_subkriteria=a.id_subkriteria ORDER BY
d.id_rekomendasi;")>result();
$data['rekomen']= $this->db->query("SELECT a.nm_jam,b.nilai FROM jam
a,hasil b WHERE a.id_jam=b.id_jam AND b.id_rekomendasi='".$kd."'
ORDER BY id_rekomendasi LIMIT 10")->result();
$this->load->view('depan/v_header',$data);
$this->load->view('depan/v_hasil');$this->load->view('depan/v_footer');
}
}

6. Halaman Admin
a. Form login admin
Form ini merupakan tempat login admin. Form ini dapat digunakan
oleh admin utuk login masuk.
72

Gambar 4. 6. Tampilan Form Login Admin


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
Login Admin:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Login extends CI_Controller {
public function __construct(){
parent::__construct();
$this->load->helper('security');
$this->load->helper('url');
$this->load->helper('cookie');
$this->load->library('encryption'); }
public function index(){ $this->load-
>view('v_login');} public function
verifikasi(){
$username = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('uname'));
$password = $this->security->xss_clean($this-
>input>post('passe')).UNIQPASS;
$query = $this->db->query("SELECT * FROM admin WHERE
username='".$username."' AND password=md5('".$password."');");
if($query -> num_rows() >0){
$row=$query->row();
$kdmem = str_replace(array('=','+','/'),array('-','_','~'),$this->encryption-
>encrypt($row->idadmin));
$cookie = array(
'name' => 'mscom',
'value' => $kdmem,
'expire' => '31556926', // Two weeks
);
if ($this->input->cookie('mscom'))
{ delete_cookie('mscom'); }
set_cookie($cookie);
$sess_array['credit'] = array(
'pk'=>$row->idadmin,
'username'=>$row->username,
'nama'=>$row->nmadmin,
'level'=>$row->level,
'validated'=>TRUE);
$this->session->set_userdata($sess_array);
redirect('dashboard');
}else{
73

echo $this->session-
>set_flashdata('msg','<label class="label label-sm
labeldanger">Username atau password salah!</label>');
redirect('login');
}
}
}

b. Form Dashboard Admin


Form ini merupakan tampilan yang pertama kali terlihat saat admin
berhasil login. Pada Form ini terdapata tools kriteria dan subkriteria,
jam tangan, order masuk/baru, verifikasi pembayaran, pengiriman
order, laporan, kelola akun, grafik pemesanan jam tangan, informasi
jam tangan yang sering dibeli berdasarkan bulan dan sepanjang masa,
informasi rating jam tangan, informasi jam tangan yang paling sering
direkomendasikan, serta informasi angka penjualan dalam bulan ini.
74

Gambar 4. 7. Tampilan Dasboard Admin


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
Dashboard Admin :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Dashboard extends CI_Controller {
public function index(){
$data['page']='Dashboard';
if($this->ss['level']=='Admin' || $this->ss['level']=='Owner'){
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT
MONTH(CURDATE()) AS bln, YEAR(CURDATE()) AS
thn,MONTHNAME(CURDATE()) as bulan")->result();
$data['statorder'] = $this->db->query("SELECT MONTH(a.tanggal)
AS bul,SUBSTR(MONTHNAME(a.tanggal),1,3) AS bln,SUM(b.jumlah)
AS y FROM pemesanan a,item_pemesanan b WHERE
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
YEAR(a.tanggal)=YEAR(CURDATE()) GROUP BY bul,bln ORDER BY
bul;")->result();
$data['pembayaran'] = $this->db->query("SELECT tgl_pembayaran AS
tgl,SUM(jumlah_bayar) AS sub FROM pembayaran WHERE
MONTH(CURDATE())=MONTH(tgl_pembayaran) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(tgl_pembayaran) GROUP BY tgl ORDER
BY tgl")->result();
$data['top10'] = $this->db->query("SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
MONTH(CURDATE())=MONTH(c.tanggal) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;")->result();
75

$data['toprat'] = $this->db->query("SELECT
b.*,d.nm_merk FROM jam b,merk d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND
b.rating>0 ORDER BY rating DESC LIMIT 30;")->result();
$data['rekomen'] = $this->db->query("SELECT
a.nm_merk,b.nm_jam,COUNT(c.id_jam) AS fre FROM merk a,jam b,hasil c
WHERE a.id_merk=b.id_merk AND b.id_jam=c.id_jam GROUP BY
a.nm_merk,b.nm_jam ORDER BY fre DESC LIMIT 30;")->result();
$data['topall'] = $this->db->query("SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;")->result();
}else{
$data['jum'] = $this->db->query("SELECT a.* FROM pemesanan
a,pengantaran b WHERE b.idadmin=".$this->ss['pk']." AND
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
a.status_order='Dikirim';")>num_rows();
$data['ordlist'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat,c.id_pembayaran,c.tgl_pembayaran,d
.nmadmin,e.tgl_antar,e.id_pengantaran FROM pemesanan a,registrasi
b,pembayaran c,admin d,pengantaran e WHERE d.idadmin=e.idadmin
AND a.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND a.id_registrasi=b.id_registrasi AND
e.idadmin=".$this->ss['pk']." AND a.status_order='Dikirim' ORDER BY
id_pemesanan")->result();
$data['item_order'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan
c,merk d,pengantaran e WHERE c.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND
e.idadmin=".$this->ss['pk']." AND b.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
c.status_order='Dikirim' ORDER BY a.id_item_pemesanan")->result();
}
$this->load->view('v_header',$data);
if($this->ss['level']=='Admin' || $this->ss['level']=='Owner'){
$this->load->view('v_dashboard');
}else{
$this->load->view('kurir/v_pengiriman');
}
$this->load->view('v_foot');
}

c. Form Input Data Kriteria


Form ini digunakan oleh admin untuk menginput data kriteria dan
bobot serta terdapat tombol tambah data kriteria.
76

Gambar 4. 8. Tampilan Form Input Data Kriteria


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form input
data kriteria:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Kriteria extends CI_Controller { public function
index(){
$data['page']='Kriteria';
$data['kriteria'] = $this->db->query("SELECT * FROM kriteria
ORDER BY id_kriteria")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('master/v_kriteria');
$this->load->view('v_foot');
}

d. Form Tambah Data Kriteria


Form ini digunakan oleh admin untuk menambah data kriteria yang
terbaru.

Gambar 4. 9. Tampilan Form Tambah Data Kriteria

Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form


tambah data kriteria:
77

<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
public function simpan(){
$nama = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('nama'));
$kode = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('kode'));
$bobot = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('bobot'));
$data = array(
'id_kriteria' => $kode,
'nm_kriteria' => $nama,

'bobot' => $bobot );


$this->db->insert('kriteria',$data);
$return_arr[] = array( "cek" => "Y", echo );
json_encode($return_arr); }

e. Form Input Data Subkriteria


Form ini digunakan oleh admin untuk menginput data subkriteria dan
nilai serta terdapat tombol tambah data subkriteria.

Gambar 4. 10. Tampilan Form Input Data Subkriteria


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form input
data subkriteria:
78

<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
public function index(){
$data['page']='Sub Kriteria';
$data['kriteria'] = $this->db->query("SELECT * FROM kriteria
ORDER BY id_kriteria")->result();
$data['subkriteria'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_kriteria
FROM subkriteria a,kriteria b WHERE a.id_kriteria=b.id_kriteria
ORDER BY id_subkriteria")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('master/v_subkriteria');
$this->load->view('v_foot');
}

f. Form Tambah Data Subkriteria


Form ini digunakan oleh admin untuk menambah data kriteria yang
terbaru.

Gambar 4. 11. Tampilan Form Tambah Data Subkriteria


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
tambah data subkriteria:

<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); public function
simpan(){
$nama = $this->security->xss_clean($this->input->post('nama'));
$kode = $this->security->xss_clean($this->input->post('kode'));
$kat = $this->security->xss_clean($this->input->post('kat'));
$nilai = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('nilai'));
$data = array(
'id_subkriteria' => $kode,
'nm_subkriteria' => $nama,
'id_kriteria' => $kat,
'nilai_subkriteria' => $nilai
);
$this->db->insert('subkriteria',$data);
$return_arr[] = array( "cek" => "Y", );
echo json_encode($return_arr);
}

g. Form Input Data Merk Jam Tangan


79

Form ini digunakan untuk menginput data merk jam tangan, mengedit,
menghapus serta terdapat tombol tambah data merk jam tangan.

Gambar 4. 12. Tampilan Form Input Data Merk Jam Tangan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form merk
jam tangan:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Merk extends CI_Controller { public function
index(){
$data['page']='Merk Jam';
$data['merk'] = $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
id_merk")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('master/
v_merk'); $this->load-
>view('v_foot'); }

h. Form Tambah Data Merk


Form ini digunakan oleh admin untuk menambah data merk yang
terbaru.
80

Gambar 4. 13. Tampilan Form Tambah Data Merk


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
tambah merk jam tangan:
?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Merk extends CI_Controller { public function
simpan(){
$nama = $this->security->xss_clean($this->input->post('nama'));

$kode = $this->security->xss_clean($this->input->post('kode'));
$data = array(
'id_merk' => $kode,
'nm_merk' => $nama );
$this->db->insert('merk',$data);
$return_arr[] = array( "cek" => "Y", ); echo
json_encode($return_arr); }

i. Form Input Data Jam Tangan


Form ini digunakan untuk menginput data jam tangan, mengedit,
menghapus serta terdapat tombol tambah data jam tangan.
81

Gambar 4. 14. Tampilan Form Input Data Jam Tangan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form input
data jam tangan:
<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Merk extends CI_Controller { public function
index(){
$data['page'] ='Data Jam Tangan';
$data['merk'] = $this->db->query("SELECT * FROM merk ORDER BY
nm_merk")->result();
$data['kriter'] = $this->db->query("SELECT * FROM
kriteria ORDER BY id_kriteria")->result();
$data['subkriter'] = $this->db->query("SELECT * FROM subkriteria ORDER
BY id_subkriteria")->result();
$data['jam'] = $this->db->query("SELECT a.*,b.nm_merk FROM jam a,merk
b WHERE a.id_merk=b.id_merk ORDER BY a.id_jam")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('jam/v_list');
$this->load->view('v_foot');
}

j. Form Tambah Data Jam Tangan


Form ini digunakan untuk menambah data jam tangan yang terbaru dan
input data spesifikasi jam tangan.
82

Gambar 4. 15. Tampilan Form Tambah Data Jam Tangan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
tambah data jam tangan:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Merk extends CI_Controller { public function simpan(){
$nama = $this->security->xss_clean($this->input->post('nama'));
$kode = $this->security->xss_clean($this->input->post('kode'));
$merk = $this->security->xss_clean($this->input->post('merk'));
$hrg = $this->security->xss_clean($this->input->post('hrg'));
$config['upload_path'] = './assets/uploads/'; //path folder
$config['allowed_types'] = 'gif|jpg|png|jpeg|bmp'; //type yang dapat
diakses bisa anda sesuaikan
$config['encrypt_name'] = TRUE; //nama yang terupload nantinya
$this->upload->initialize($config);
if(!empty($_FILES['namafile']['name'])){
if ($this->upload->do_upload('namafile')){
$gbr = $this->upload->data();
$gambar = $gbr['file_name'];
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'nm_jam' => $nama,
'harga' => $hrg,
'id_merk' => $merk,
'gbr_jam' => $gambar
);
$this->db->insert('jam',$data);
$this->db->query("UPDATE jam SET tgl_input=CURDATE()
WHERE id_jam='".$kode."'"); //Input spesifikasi
$bahan = $this->security->xss_clean($this->input->post('bahan'));
$harga = $this->security->xss_clean($this->input->post('harga'));
83

$model = $this->security->xss_clean($this->input->post('model'));
$water = $this->security->xss_clean($this->input->post('water'));
$mesin = $this->security->xss_clean($this->input->post('mesin'));
$diameter = $this->security->xss_clean($this->input->post('diameter'));
$spbahan = $this->security->xss_clean($this->input->post('spbahan'));
$spharga = $this->security->xss_clean($this->input->post('spharga'));
$spmodel = $this->security->xss_clean($this->input->post('spmodel'));
$spwater = $this->security->xss_clean($this->input->post('spwater'));
$spmesin = $this->security->xss_clean($this->input->post('spmesin'));
$spdiameter = $this->security->xss_clean($this->input->post('spdiameter'));
$data = array( 'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $bahan,
'spesifikasi' => $spbahan );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $harga,
'spesifikasi' => $spharga );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $model,
'spesifikasi' => $spmodel );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $water,
'spesifikasi' => $spwater );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $mesin,
'spesifikasi' => $spmesin );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
$data = array(
'id_jam' => $kode,
'id_subkriteria' => $diameter,
'spesifikasi' => $spdiameter );
$this->db->insert('spesifikasi',$data);
}
}
$this->session->set_flashdata('jam_ok', 'Data berhasil disimpan');
redirect('jam');
}

k. Form Order Masuk/Baru


Form ini menampilkan informasi data pemesanan masuk, tampilan ini
akan muncul saat pelanggan melakukan pembayaran.
84

Gambar 4. 16. Tampilan Form Order Masuk/Baru


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form order
masuk/baru:
<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Merk extends CI_Controller { public function
masuk(){
$data['page']='Order Baru';
$data['jum'] = $this->db->query("SELECT * FROM pemesanan
WHERE status_order='Masuk';")->num_rows();
$data['ordlist'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat FROM pemesanan a,registrasi b
WHERE a.id_registrasi=b.id_registrasi AND a.status_order='Masuk'
ORDER BY id_pemesanan")->result();
$data['item_order'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan
c,merk d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND a.id_jam=b.id_jam AND
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND c.status_order='Masuk' ORDER
BY a.id_item_pemesanan")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_masuk');
$this->load->view('v_foot'); }

l. Form Admin Verifikasi Pembayaran


Pada Form ini admin dapat melakukan verifikasi pembayaran,
menampilkan bukti transfer, nota pembelian serta memilih kurir yang
akan mengantar pemesanan tersebut.
85

Gambar 4. 17. Tampilan Form Verifikasi Pembayaran


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
verifikasi pembayaran :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
order extends CI_Controller {
public function verifikasi(){
$data['page']='Verifikasi Pembayaran Order';
$data['kurir'] = $this->db->query("SELECT * FROM admin WHERE
level='Kurir';")->result();
$data['jum'] = $this->db->query("SELECT * FROM pemesanan
WHERE status_order='Verifikasi Pembayaran';")->num_rows();
$data['ordlist'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat,c.id_pembayaran,c.tgl_pembayaran,c
. gbr_buktibayar FROM pemesanan a,registrasi b,pembayaran c WHERE
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND a.id_registrasi=b.id_registrasi AND
a.status_order='Verifikasi Pembayaran' ORDER BY
id_pemesanan")>result();
$data['item_order'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan
c,merk d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND a.id_jam=b.id_jam AND
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND c.status_order='Verifikasi
Pembayaran' ORDER BY a.id_item_pemesanan")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_verifikasi');
$this->load->view('v_foot');
}

m. Form Pengiriman Order


Form ini menampilkan pemesanan yang masih dalam proses
pengiriman.

Gambar 4. 18. Tampilan Form Pengiriman Order


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
pengiriman order:
86

<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class order extends CI_Controller { public function
pengiriman(){
$data['page']='Order/ Pemesanan yang Dikirim';
$data['jum'] = $this->db->query("SELECT * FROM pemesanan
WHERE status_order='Dikirim';")->num_rows();
$data['ordlist'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat,c.id_pembayaran,c.tgl_pembayaran,d.n
madmin,e.tgl_antar,e.id_pengantaran FROM pemesanan a,registrasi
b,pembayaran c,admin d,pengantaran e WHERE d.idadmin=e.idadmin AND
a.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND a.id_pemesanan=c.id_pemesanan
AND a.id_registrasi=b.id_registrasi AND a.status_order='Dikirim' ORDER
BY id_pemesanan")->result();
$data['item_order'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan
c,merk d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND a.id_jam=b.id_jam AND
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND c.status_order='Dikirim' ORDER
BY a.id_item_pemesanan")->result(); $this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_pengiriman');
$this->load->view('v_foot');
}

n. Form Laporan Order/Pemesanan


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk melihat laporan pemesanan
yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 4. 19. Tampilan Form Laporan Pemesanan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
laporan pemesanan:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
laporan extends CI_Controller {
public function lapmasuk(){
$data['page'] = 'Lap.Pemesanan';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT
MONTH(CURDATE()) AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapmasuk');
$this->load->view('v_foot');
87

o. Form Laporan Pembayaran


Tampilan ini digunakan oleh admin untuk melihat laporan transksi
pembayaran yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil
laporan.

Gambar 4. 20. Tampilan Form Laporan Pembayaran


88

Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form


laporan pemesanan:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
laporan extends CI_Controller {
public function lapbayar(){
$data['page'] = 'Lap.Pembayaran';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT
MONTH(CURDATE()) AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapbayar');
$this->load->view('v_foot');
}

p. Form Laporan Pengiriman/Pengantaran untuk melihat laporan


pengiriman/pengantaran serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 4. 21. Tampilan Form Laporan Pengantaran


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
laporan pengantaran:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class laporan extends CI_Controller { public function
lapantar(){
$data['page'] = 'Lap.Pengantaran/Pengiriman';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapantar');
$this->load->view('v_foot'); }

q. Form Laporan Top 10 Jam Tangan


Form ini digunakan oleh admin untuk melihat 10 jam tangan yang
paling sering dipesan/dibeli oleh pelanggan.
89

Gambar 4. 22. Tampilan Form Laporan Top 10 Jam Tangan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
laporan top 10 jam tangan :
<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Laporan extends CI_Controller { public
function laptop10(){
$data['page'] = 'Lap.Top 10 Jam Tangan';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_top10');
$this->load->view('v_foot');}

r. Form Laporan Jam Tangan Terpopuler


Form ini digunakan oleh admin untuk melihat jam tangan dengan
rating tertinggi selama satu bulan.
90

Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form


Gambar 4. 23. Tampilan Form Laporan Jam Terpopuler
laporan laporan jam tangan populer :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Laporan extends CI_Controller { public
function lappop(){
$data['page'] = 'Daftar Jam Terpopuler';
$data["skrg"] = AS
$this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_populer');
$this->load->view('v_foot');
} bln,

s. Form Jam Tangan Paling Direkomendasikan


Form ini digunakan oleh admin untuk melihat jam tangan yang paling
sering direkomendasikan oleh aplikasi per bulan.

Gambar 4. 24. Tampilan Form Jam Paling Direkomendasikan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
laporan laporan jam tangan yang paling direkomendasikan :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Laporan extends CI_Controller { public AS bln,
function lapreko(){
$data['page'] = 'Daftar Jam Paling Direkomendasikan';
$data["skrg"] =
$this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_reko');
$this->load->view('v_foot');
91

t. Form Kelola Data Akun


Form ini digunakan oleh admin mengelola akun, username, password,
mengedit, menghapus serta terdapat tombol tambah akun. Akun
pengguna yang dikelola dalam Form ini adalah admin, owner dan
kurir.

Gambar 4. 25. Tampilan Form Kelola Data Akun


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form kelola
data akun:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
akun extends CI_Controller {
public function index(){
$data['page']='Kelola Akun';
$data['akun'] = $this->db->query("SELECT * FROM admin
WHERE idadmin>1 ORDER BY idadmin")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('master/v_akun');
$this->load->view('v_foot');
}

u. Form Admin Tambah Data Akun


Form ini digunakan oleh admin untuk menambah data akun yang
terbaru.
92

Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form

Gambar 4. 26. Tampilan Form tambah data Akun


tambah data akun:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class akun extends CI_Controller { public
function simpan(){
$nama = $this->security->xss_clean($this->input->post('nama'));
$uname = $this->security->xss_clean($this->input->post('uname'));
$lev = $this->security->xss_clean($this->input->post('lev'));
$pass = $this->security->xss_clean($this->input->post('pass'));
$password = do_hash($pass, 'md5');
$data = array(
'idadmin' => $kode,
'nmadmin' => $nama,
'username' => $uname,
'level' => $lev,
'password' => $password );
$this->db->insert('admin',$data);
$return_arr[] = array(
"cek" => "Y", );
echo json_encode($return_arr); }

7. Halaman Owner/Pemilik Toko


a. Form Login Owner
Form ini merupakan tempat login owner. Form ini dapat digunakan
oleh owner untuk login masuk.
93

Gambar 4. 27. Login Owner


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form login
owner:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
Login extends CI_Controller {
94

Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form


public function __construct(){
parent::__construct();
$this->load->helper('security');
$this->load->helper('url');
$this->load->helper('cookie');
$this->load->library('encryption');
}
public function index(){
$this->load->view('v_login'); } public
function verifikasi(){
username = $this->security->xss_clean($this->input-
>post('uname'));
$password = $this->security->xss_clean($this-
>input>post('passe')).UNIQPASS;
$query = $this->db->query("SELECT * FROM admin
WHERE username='".$username."' AND password=md5('".
$password."');"); if($query -> num_rows() >0){
$row=$query->row();
$kdmem = str_replace(array('=','+','/'),array('-','_','~'),$this->encryption-
>encrypt($row->idadmin));
$cookie = array(
'name' => 'mscom',
'value' => $kdmem,
'expire' => '31556926', // Two weeks); if
($this->input->cookie('mscom')){ delete_cookie('mscom');
}
set_cookie($cookie);
$sess_array['credit'] = array(
'pk'=>$row->idadmin,
'username'=>$row->username,
'nama'=>$row->nmadmin,
'level'=>$row->level,
'validated'=>TRUE );
$this->session->set_userdata($sess_array);
redirect('dashboard');
}else{
echo
$this->session->set_flashdata('msg','<label class="label label-sm
labeldanger">Username atau password salah!</label>');
redirect('login');
}
}}

b. Form Dashboard Owner


Form ini merupakan tampilan yang pertama kali terlihat saat owner
berhasil login. Pada Form ini terdapata tools jam tangan, laporan,
kelola akun, grafik pemesanan jam tangan, informasi jam tangan yang
95

sering dibeli berdasarkan bulan dan keseluruhan, informasi rating jam


tangan,
96

informasi jam tangan yang paling sering direkomendasikan, serta


informasi angka penjualan dalam bulan ini.

Gambar 4. 28. Tampilan Dashboard Owner


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
dashboard owner:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class dashboard extends CI_Controller {
public function index(){
$data['page']='Dashboard';
if($this->ss['level']=='Admin' || $this->ss['level']=='Owner'){
97

$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())


AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn,MONTHNAME(CURDATE()) as
bulan")->result();
$data['statorder'] = $this->db->query("SELECT MONTH(a.tanggal) AS
bul,SUBSTR(MONTHNAME(a.tanggal),1,3) AS bln,SUM(b.jumlah)
AS y FROM pemesanan a,item_pemesanan b WHERE
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
YEAR(a.tanggal)=YEAR(CURDATE()) GROUP BY bul,bln ORDER
BY bul;")->result();
$data['pembayaran'] = $this->db->query("SELECT tgl_pembayaran AS
tgl,SUM(jumlah_bayar) AS sub FROM pembayaran
WHERE MONTH(CURDATE())=MONTH(tgl_pembayaran) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(tgl_pembayaran) GROUP BY tgl ORDER
BY tgl")->result(); data['top10'] =
$this->db->query("SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
MONTH(CURDATE())=MONTH(c.tanggal) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;")->result();
$data['toprat'] = $this->db->query("SELECT b.*,d.nm_merk
FROM jam b,merk d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND b.rating>0
ORDER BY rating DESC LIMIT 30;")->result();
$data['rekomen'] = $this->db->query("SELECT
a.nm_merk,b.nm_jam,COUNT(c.id_jam) AS fre FROM merk a,jam
b,hasil c WHERE a.id_merk=b.id_merk AND b.id_jam=c.id_jam
GROUP BY a.nm_merk,b.nm_jam ORDER BY fre DESC LIMIT 30;")-
>result();
$data['topall'] = $this->db->query("SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;")->result();
}else{
$data['jum'] = $this->db->query("SELECT a.* FROM
pemesanan a,pengantaran b WHERE b.idadmin=".$this->ss['pk']." AND
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
a.status_order='Dikirim';")>num_rows();
$data['ordlist'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat,c.id_pembayaran,c.tgl_pembayara
n,d.nmadmin,e.tgl_antar,e.id_pengantaran FROM pemesanan a,registrasi
b,pembayaran c,admin d,pengantaran e WHERE d.idadmin=e.idadmin
AND a.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND
a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND a.id_registrasi=b.id_registrasi
AND e.idadmin=".$this->ss['pk']." AND a.status_order='Dikirim'
ORDER BY id_pemesanan")->result();
data['item_order'] = $this->db->query("SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan
c,merk d,pengantaran e WHERE c.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND
e.idadmin=".$this->ss['pk']." AND b.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
98

c.status_order='Dikirim' ORDER BY a.id_item_pemesanan")->result();


}
$this->load->view('v_header',$data);
if($this->ss['level']=='Admin' || $this->ss['level']=='Owner'){
$this->load->view('v_dashboard');
}else{
$this->load->view('kurir/v_pengiriman');
}
$this->load->view('v_foot');
}

c. Form Laporan Order/Pemesanan


Tampilan ini digunakan oleh owner untuk melihat laporan pemesanan
yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil laporan.

Gambar 4. 29. Form Laporan Order/Pemesanan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
order/pemesanan :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class laporan extends CI_Controller {
public function lapmasuk(){
$data['page'] = 'Lap.Pemesanan';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT
MONTH(CURDATE()) AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapmasuk');
$this->load->view('v_foot');
}

d. Form Laporan Pembayaran


99

Tampilan ini digunakan oleh Owner untuk melihat laporan transksi


pembayaran yang masuk pada sistem serta dapat mencetak hasil
laporan.

Gambar 4. 30. Tampilan Form Laporan Pembayaran


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
pembayaran:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed'); class
laporan extends CI_Controller {
public function lapbayar(){
$data['page'] = 'Lap.Pembayaran';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE()) AS
bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapbayar');
$this->load->view('v_foot');
}

e. Form Laporan Pengiriman/Pengantaran untuk melihat laporan


pengiriman/pengantaran serta dapat mencetak hasil laporan.
100

Gambar 4. 31. Tampilan Form pengiriman


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
pengantaran:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class laporan extends CI_Controller { public
function lapantar(){
$data['page'] = 'Lap.Pengantaran/Pengiriman';

$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT
MONTH(CURDATE()) AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")-
>result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_lapantar');
$this->load->view('v_foot');
}

f. Form Laporan 10 Jam Tangan Sering Dibeli


Form ini digunakan oleh owner untuk melihat 10 jam tangan yang paling
sering dipesan/dibeli oleh pelanggan.

Gambar 4. 32. Tampilan Form Laporan 10 Jam Sering Dibeli


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
10 jam tangan yang sering dibeli :
<?php defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access
allowed'); class Laporan extends CI_Controller { public
function laptop10(){
$data['page'] = 'Lap.Top 10 Jam Tangan';
$data["skrg"] = $this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
AS bln, YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_top10');
$this->load->view('v_foot');
}
101

g. Form Laporan Jam Tangan Terpopuler


Form ini digunakan oleh owner untuk melihat jam tangan dengan
rating tertinggi selama satu bulan.

Gambar 4. 33. Tampilan Form Laporan Jam Tangan Terpopuler


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
laporan jam tangan populer :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Laporan extends CI_Controller { public
function lappop(){
$data['page'] = 'Daftar Jam Terpopuler';
$data["skrg"] = AS
$this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE())
YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_populer');
$this->load->view('v_foot');
} bln,

h. Form Laporan Jam Tangan Sering Direkomendasikan


Form ini digunakan oleh owner untuk melihat jam tangan yang paling
sering direkomendasikan oleh aplikasi per bulan.
102

Gambar 4. 34. Tampilan Laporan Jam Sering Direkomendasikan


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form laporan
laporan jam tangan yang paling direkomendasikan :
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Laporan extends CI_Controller { bln,
public function lapreko(){
$data['page'] = 'Daftar Jam Paling Direkomendasikan';
$data["skrg"] =
$this->db->query("SELECT MONTH(CURDATE()) AS
YEAR(CURDATE()) AS thn;")->result();
$this->load->view('v_header',$data);
$this->load->view('admin/v_reko');
$this->load->view('v_foot');
}

8. Halaman Kurir
a. Form Login Kurir
Form ini merupakan tempat login kurir. Form ini dapat digunakan oleh
kurir untuk login masuk.
103

Gambar 4. 35. Tampilan Form Login Kurir


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form login
kurir:
<?php
defined('BASEPATH') OR exit('No direct script access allowed');
class Login extends CI_Controller {
public function __construct() {
parent::__construct();
$this->load->helper('security');
$this->load->helper('url');
$this->load->helper('cookie');
$this->load->library('encryption');}
public function index(){
$this->load->view('v_login');
}
public function verifikasi(){
$username =$this->security->xss_clean($this->input->post('uname'));
$password =$this->security->xss_clean($this->input-
>post('passe')).UNIQPASS;
$query = $this->db->query("SELECT * FROM admin
WHERE username='".$username."' AND password=md5('".
$password."');"); if($query -> num_rows() >0){
$row=$query->row();
$kdmem = str_replace(array('=','+','/'),array('-','_','~'),$this->encryption-
>encrypt($row->idadmin));
$cookie = array(
'name' => 'mscom',
'value' => $kdmem,
'expire' => '31556926', ); // Two weeks if ($this->input-
>cookie('mscom')){ delete_cookie('mscom'); }
set_cookie($cookie);
$sess_array['credit'] = array(
'pk'=>$row->idadmin,
'username'=>$row->username,
'nama'=>$row->nmadmin,
'level'=>$row->level,
'validated'=>TRUE );
$this->session->set_userdata($sess_array);
redirect('dashboard');
}else{ echo
$this->session->set_flashdata('msg','<label class="label label-sm
labeldanger">Username atau password salah!</label>');
redirect('login');
}
}
}
104

b. Form Dashboard Kurir


Form ini merupakan tampilan yang pertama kali terlihat saat kurir
berhasil login. Pada Form ini terdapat nota belanja, serta konfirmasi
pengantaran telah selesai.

Gambar 4. 36. Tampilan Form Dasboard Kurir


Fungsi dari coding dibawah ini adalah untuk menampilkan Form
dashboard kurir:
<?php
defined(‘BASEPATH’) OR exit(‘No direct script access allowed’); class
dashboard extends CI_Controller {
public function index(){
$data[‘page’]=’Dashboard’;
if($this->ss[‘level’]==’Admin’ || $this->ss[‘level’]==’Owner’){
$data[“skrg”] = $this->db->query(“SELECT MONTH(CURDATE()) AS
bln, YEAR(CURDATE()) AS thn,MONTHNAME(CURDATE()) as
bulan”)->result();
$data[‘statorder’] = $this->db->query(“SELECT MONTH(a.tanggal) AS
bul,SUBSTR(MONTHNAME(a.tanggal),1,3) AS bln,SUM(b.jumlah) AS y
FROM pemesanan a,item_pemesanan b WHERE
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
YEAR(a.tanggal)=YEAR(CURDATE()) GROUP BY bul,bln ORDER BY
bul;”)->result();
$data[‘pembayaran’] = $this->db->query(“SELECT tgl_pembayaran AS
tgl,SUM(jumlah_bayar) AS sub FROM pembayaran WHERE
MONTH(CURDATE())=MONTH(tgl_pembayaran) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(tgl_pembayaran) GROUP BY tgl ORDER
BY tgl”)->result();
$data[‘top10’] = $this->db->query(“SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
MONTH(CURDATE())=MONTH(c.tanggal) AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;”)->result();
105

$data[‘toprat’] = $this->db->query(“SELECT b.*,d.nm_merk FROM jam b,merk


d WHERE b.id_merk=d.id_merk AND b.rating>0
ORDER BY rating DESC LIMIT 30;”)->result();
$data[‘rekomen’] = $this->db->query(“SELECT
a.nm_merk,b.nm_jam,COUNT(c.id_jam) AS fre FROM merk a,jam b,hasil c
WHERE a.id_merk=b.id_merk AND b.id_jam=c.id_jam GROUP BY
a.nm_merk,b.nm_jam ORDER BY fre DESC LIMIT 30;”)->result();
$data[‘topall’] = $this->db->query(“SELECT
d.nm_merk,a.nm_jam,SUM(b.jumlah) AS fre FROM merk d,jam
a,item_pemesanan b,pemesanan c WHERE a.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND b.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
YEAR(CURDATE())=YEAR(c.tanggal) GROUP BY nm_merk,nm_jam
ORDER BY fre DESC LIMIT 10;”)->result();
}else{
$data[‘jum’] = $this->db->query(“SELECT a.* FROM pemesanan
a,pengantaran b WHERE b.idadmin=”.$this->ss[‘pk’].” AND
a.id_pemesanan=b.id_pemesanan AND
a.status_order=’Dikirim’;”)>num_rows();
$data[‘ordlist’] = $this->db->query(“SELECT
a.*,b.nm_pelanggan,b.no_hp,b.alamat,c.id_pembayaran,c.tgl_pembayaran,
d.nmadmin,e.tgl_antar,e.id_pengantaran FROM pemesanan a,registrasi
b,pembayaran c,admin d,pengantaran e WHEREd.idadmin=e.idadmin
AND a.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND a.id_pemesanan=c.id_pemesanan
AND a.id_registrasi=b.id_registrasi
AND e.idadmin=”.$this->ss[‘pk’].” AND a.status_order=’Dikirim’ ORDER BY
id_pemesanan”)->result();
$data[‘item_order’] = $this->db->query(“SELECT
a.*,b.nm_jam,d.nm_merk FROM item_pemesanan a, jam b, pemesanan c,merk
d,pengantaran e WHERE c.id_pemesanan=e.id_pemesanan AND e.idadmin=”.
$this->ss[‘pk’].” AND b.id_merk=d.id_merk AND
a.id_jam=b.id_jam AND a.id_pemesanan=c.id_pemesanan AND
c.status_order=’Dikirim’ ORDER BY a.id_item_pemesanan”)->result();
}
$this->load->view(‘v_header’,$data);
if($this->ss[‘level’]==’Admin’ || $this->ss[‘level’]==’Owner’){
$this->load->view(‘v_dashboard’);
}else{
$this->load->view(‘kurir/v_pengiriman’);
}
$this->load->view(‘v_foot’); }
106

B. Pembahasan
Pembahasan berikut dilakukan menggunakan webserver localhost dari xampp,
browser google crome, dan metode black box.
1. Pengujian Form Login

Gambar 4. 37. Pengujian Form Login


Pada tampilan ini digunakan oleh admin untuk login ke dashboard admin,
jika berhasil login maka muncul halaman dashboard admin seperti pada
gambar 4.6. dan jika username atau password salah maka akan tampil
seperti gambar 4.38.

Gambar 4. 38. Pesan Username dan Password Salah


107

2. Halaman Admin
a. Pengujian Tambah Kriteria
Pada tampilan input data kriteria, admin dapat menambah data kriteria
terbaru dengan mengklik tombol tambah yang terdapat pada gambar
4.8. selanjutnya input data kriteria seperti pada gambar 4.39. ketika
berhasil disimpan maka akan tampil seperti gambar 4.40.

Gambar 4. 39. Pengujian Tambah Kriteria

Gambar 4. 40. Data Kriteria Berhasil Ditambahkan


b. Pengujian Tambah Subkriteria
Pada tampilan input data subkriteria, admin dapat menambah data
subkriteria terbaru dengan mengklik tombol tambah yang terdapat
pada gambar 4.10. selanjutnya input data subkriteria seperti pada
gambar
4.41. ketika berhasil disimpan maka akan tampil seperti gambar 4.42.
108

Gambar 4. 41. Pengujian Tambah Subkriteria

Gambar 4. 42. Data SubKritera Berhasil Ditambahkan


c. Pengujian Tambah Merk
Pada tampilan input data merk, admin dapat menambah data merk
terbaru dengan mengklik tombol tambah yang terdapat pada gambar
4.12. selanjutnya input data merk seperti pada gambar 4.43. ketika
berhasil disimpan maka akan tampil seperti gambar 4.44.
109

Gambar 4. 43. Pengujian Tambah Merk

Gambar 4. 44. Data Merk Berhasil Ditambahkan


d. Pengujian Admin Tambah Jam Tangan
Pada tampilan input data jam tangan, admin dapat menambah data jam
tangan terbaru dengan mengklik tombol tambah yang terdapat pada
gambar 4.14. selanjutnya input data jam tangan beserta spesifikasi
seperti pada gambar 4.45. ketika berhasil disimpan maka akan tampil
seperti gambar 4.46.
110

Gambar 4. 45. Pengujian Tambah Data Jam

Gambar 4. 46. Data Jam Tangan Berhasil Ditambahkan


e. Pengujian Admin Tambah Data Akun
Pada tampilan kelola data akun, admin dapat menambah data akun
terbaru dengan mengklik tombol tambah yang terdapat pada gambar
4.25. selanjutnya input data akun seperti pada gambar 4.47. ketika
berhasil disimpan maka akan tampil seperti gambar 4.48.
111

Gambar 4. 47. Pengujian Tambah Data Akun

Gambar 4. 48. Data Akun Berhasil Ditambahkan


f. Pengujian Laporan Pemesanan
Laporan pemesanan dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.49 dan bulanan seperti gambar 4.50.
112

Gambar 4. 49. Pengujian Laporan Pemesanan Harian


113
114

Gambar 4. 50. Pengujian Laporan Pemesanan Bulanan


g. Pengujian Laporan Pembayaran
Laporan pembayaran dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.51 dan bulanan seperti gambar 4.52.
115

Gambar 4. 51. Pengujian Laporan Pembayaran Harian

Gambar 4. 52. Pengujian Laporan Pembayaran Bulanan


h. Pengujian Laporan Pengantaran
Laporan pembayaran dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.53 dan bulanan seperti gambar 4.54.
116

Gambar 4. 53. Pengujian Laporan Pengantaran Harian

Gambar 4. 54. Pengujian Laporan Pengantaran Bulanan


i. Pengujian Laporan 10 Jam Tangan Sering Dibeli
Pada halaman pengujian ini menampilkan 10 jam tangan yang paling
sering dibeli oleh pelanggan dalam 1 bulan berjalan.
117

Gambar 4. 55. Pengujian Laporan 10 Jam Sering Dibeli


j. Pengujian Laporan Jam Tangan Populer
Pada halaman pengujian ini menampilkan jam tangan yang paling
populer berdasarkan rating atau kepuasan pelanggan dalam 1 bulan
berjalan.

Gambar 4. 56. Pengujian Laporan Jam Populer


k. Pengujian Laporan Jam Tangan Sering Direkomendasikan
Pada halaman pengujian ini menampilkan jam tangan yang paling sering
direkomendasikan dalam 1 bulan berjalan.
118

Gambar 4. 57. Pengujian Laporan Jam Sering Direkomendasikan

3. Pengujian Pemilihan Jam Tangan


119

Gambar 4. 58. Pengujian Pemilihan Jam Tangan


a. Pengujian Pemilihan 0 kriteria
Pada halaman pemilihan jam tangan pelanggan tidak dapat memilih 0
jam tangan karena minimal pemilihan kriteria jam tangan yang
tetapkan adalah 2 atau lebih. Jika pelanggan memilih 0 kriteria maka
akan tampil seperti pada gambar 4.59.

Gambar 4. 59. Pengujian Pemilihan 0 Kriteria


b. Pengujian Pemilihan 1 Kriteria
Pada pemilihan jam tangan ini pelanggan dapat memilih 1 kriteria saja.
Tetapi belum bisa dilakukan proses perhitungan seperti pada gambar
4.60. pada tampilan tersebut jika pelanggan hanya memilih 1 kriteria,
maka akan tampil hasil yang sesuai dengan kriteria dan subkriteia yang
dipilih, tetapi proses perhitungan belum terjadi seperti pada gambar
120

4.61. dan hasil peritungannya masih kosong seperti pada gambar 4.62.
karena berdasarkan ketentuan yang ditetapkan proses perhitungan akan
dilakukan jika pelanggan memilih 2 kriteria atau lebih .

Gambar 4. 60. Pengujian Pemilihan Jam Tangan 1 Kriteria

Gambar 4. 61. Hasil Rekomendasi Pemilihan 1 Kriteria


121

Gambar 4. 62. Detail Perhitungan Pemilihan 1 Kriteria


c. Pengujian Pemilihan 2 Kriteria
Pada tampilan ini pelanggan dapat memilih minimal 2 kriteria atau
lebih sehingga dapat dilakukan proses perhitungan seperti pada gambar
4.63. pelanggan memilih kriteria dan subkriteria kemudian dapat
diproses. Ketika telah diproses maka akan muncul tampilan
rekomendasi jam tangan yang sesuai dengan pemilihan sebelumnya
seperti pada gambar 4.64. selain rekomendasi halaman tersebut juga
menampilkan grafik jam tangan seperti pada gambar 4.65. serta
terdapat tombol detail perhitungan seperti pada gambar 4.66.
122

Gambar 4. 63. Pengujian Pemilihan 2 Kriteria

Gambar 4. 64. Hasil Rekomendasi Pemilihan 2 Kriteria

Gambar 4. 65. Grafik Jam Yang Direkomendasikan


123

Gambar 4. 66. Detail Perhitungan 2 Kriteria

4. Pengujian Proses Pemesanan


124

Pemesanan jam tangan dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu melalui


proses rekomendasi gambar 4.5. atau dapat memilih secara langsung di
beranda utama gambar 4.1. klik salah satu jam tangan pada halaman
tersebut maka akan muncul tampilan seperti gambar 4.3. klik tombol
order pada halaman tersebut maka akan masuk di Form login seperti
gambar 4.4 jika pelanggan telah memiliki akun pelanggan dapat login
pada halaman tersebut dengan memasukkan username dan password.
Sedangkan jika pelanggan belum memiliki akun pelanggan wajib
registrasi pada halaman gambar 4.67 dengan menginput nama, nomor
handphone, password dan alamat, jika telah mengisi semua data yang
diperlukan klik submit maka akan tampil seperti gambar 4.68 jika telah
selesai klik ok kemudian login seperti pada gambar 4.69.

Gambar 4. 67. Pengujian Registrasi Pelanggan Baru

Gambar 4. 68. Pengujian Memasukkan Data Registrasi


125

Gambar 4. 69. Login Pelanggan


Setelah melakukan login maka keranjang belanja akan tampil seperti
gambar 4.70. pada halaman tersebut terdapat 2 tombol yaitu belanja
lagi dan kirim pesanan.

Jika ingin menambah jam tangan yang ingin dipesan maka klik belanja
lagi maka akan tampil beranda utama seperti gambar 4.1. dan memulai
proses belanja dari awal.

Gambar 4. 70. Pengujian Keranjang Belanja


Jika jam tangan sudah sesuai dengan keinginan maka pelanggan wajib
mengisi alamat pengantaran seperti gambar 4.71.

Gambar 4. 71. Pengujian Pengisian alamat Pengantaran


126

Jika sudah kemudian klik kirim pemesanan maka akan tampil halaman
order seperti pada gambar 4.72, pada halaman tersebut pelanggan
dapat melihat nota belanja seperti gambar 4.73.

Gambar 4. 72. Pengujian Halaman Order

Gambar 4. 73. Pengujian Nota Belanja


Setelah itu klik konfirmasi pembayaran pada halaman order maka akan
tampil seperti gambar 4.74. kemudian upload bukti tranfer dan kirim
bukti pembayaran. Maka akan tampil seperti gambar 4.75. setelah itu
akan diproses oleh admin.
127

Gambar 4. 74. Pengujian Konfirmasi Pembayaran

Gambar 4. 75. Pembayaran Telah Selesai


Admin dapat memverefikasi pembayaran pelanggan pada gambar 4.76.
pada halaman tersebut admin dapat menampilkan nota belanja seperti
gambar 4.75. dan bukti tranfer seperti pada gambar 4.77. pada halaman
verefikasi pembayar terdapat tombol set status ke proses pengiriman
jika di klik maka akan tampil seperti gambar 4.78. untuk memilih kurir
yang akan mengantar pemesanan tersebut. Selanjutnya akan diproses
oleh kurir

Gambar 4. 76. Verefikasi Pembayaran


128

Gambar 4. 77. Bukti Tranfer

Gambar 4. 78. Set Status Pengiriman


Setelah verefikasi pembayaran telah dilakukan oleh admin maka akan
tampil seperti gambar 4.79. pada halaman kurir yang telah dipilih oleh
admin kemudian kurir tersebut melakukan pengantaran setelah itu
kurir tersebut mengkonfirmasi pengantaran telah selesai seperti gambar
4.80.

Gambar 4. 79. Pesanan Yang Harus Dikirim


129

Gambar 4. 80. Konfirmasi Pengantaran Telah Dilakukan


Setelah kurir mengkonfirmasi pengantaran telah selesai maka akan
tampil pada halaman kurir seperti pada gambar 4.81, halaman admin
seperti pada gambar 4.82 serta pada halaman pelanggan seperti pada
gambar 4.83. karena pelanggan belum konfirmasi jam tangan telah
diterima.

Gambar 4. 81. Halaman Kurir Saat Tunggu Konfirmasi


130

Gambar 4. 82. Halaman Admin Saat Tunggu Konfirmasi

Gambar 4. 83. Halaman Konfirmasi Jam Telah Diterima


Setelah jam tangan dikonfirmasi maka tampilan pada halaman
pelanggan seperti pada gambar 4.84, pada halaman kurir seperti pada
gambar 4.85. dan pada halaman admin seperti pada gambar 4.86.

Gambar 4. 84. Penerimaan Jam Tangan Telah Dikonfirmasi

Gambar 4. 85. Halaman Kurir Setelah Dikonfimasi


131

Gambar 4. 86. Halaman Admin Setelah Dikonfimasi


Setelah pelanggan mengkonfirmasi jam tangan telah diterima.
Pelanggan tersebut dapat memberikan rating jam tangan yang telah
dipesan akan tampil seperti pada gambar 4.87 jika pelanggan sudah
memberi rating seperti pada gambar 4.88. maka hasil rating tersebut
akan tampil pada data jam tersebut berupa bintang.

Gambar 4. 87. Survey Kepuasan pelanggan

Gambar 4. 88. Input Rating Jam Tangan


5. Halaman Owner
a. Pengujian Owner Laporan Pemesanan
Laporan pemesanan dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.89. dan bulanan seperti gambar 4.90.
132
133

Gambar 4. 89. Pengujian Laporan Pemesanan Harian


134
135

Gambar 4. 90. Pengujian Laporan Pemesanan Bulanan

b. Pengujian Laporan Pembayaran


Laporan pembayaran dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.91. dan bulanan seperti gambar 4.92.
136

Gambar 4. 91. Pengujian Laporan Pembayaran Harian

Gambar 4. 92. Laporan Pembayaran Bulanan


c. Pengujian Owner Laporan Pengantaran
Laporan pembayaran dapat menampilkan 2 jenis yaitu Harian Seperti
gambar 4.93. dan bulanan seperti gambar 4.94.
137

Gambar 4. 93. Pengujian Laporan Pengantaran Harian

Gambar 4. 94. Pengujian Laporan Pengantaran Bulanan


d. Pengujian Laporan 10 Jam Tangan Sering Dibeli
Pada halaman pengujian ini menampilkan 10 jam tangan yang paling
sering dibeli oleh pelanggan dalam 1 bulan berjalan.
138

Gambar 4. 95. Pengujian Laporan 10 Jam Sering Dibeli


e. Pengujian Laporan Jam Tangan Populer
Pada halaman pengujian ini menampilkan jam tangan yang paling
populer berdasarkan rating atau kepuasan pelanggan dalam 1 bulan
berjalan.
139

Gambar 4. 96. Pengujian Laporan Jam Populer


f. Pengujian Laporan Jam Tangan Sering Direkomendasikan Pada
halaman pengujian ini menampilkan jam tangan yang paling sering
direkomendasikan dalam 1 bulan berjalan.
140

Gambar 4. 97. Pengujian Laporan Jam Sering Direkomendasikan


BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan
Berdasarkan tahapan yang telah dilakukan pada penelitian ini, maka dapat
disimpulkan :
1. Aplikasi dapat merekomendasikan jam tangan yang berada pada toko
Zoom & Watch menggunakan metode Simple Multi Attribute Tehcnique
(SMART) sesuai dengan kriteria yang telah dipilih oleh pelanggan.
2. Pada aplikasi terdapat halaman hasil rekomendasi didalamnya terdapat
grafik perhitungan SMART dari masing-masing jam tangan yang
direkomendasikan. Pelanggan juga dapat memilih jam tangan yang akan
dibeli pada halaman tersebut.
3. Pada aplikasi pelanggan dapat memesan jam tangan berdasarkan
rekomendasi atau pilih secara langsung.
4. Pada aplikasi pelanggan dapat mengkonfirmasi jam tangan telah diterima
sebagai bukti transaksi telah selesai.
5. Pelanggan dapat memberikan rating kepuasan pelanggan setelah membeli
jam tangan pada aplikasi.
6. Lokasi pengantaran kurir dibatasi hanya mengantar dalam jangkauan Kota
Jayapura, Kabupaten Jayapura dan Kabupaten keerom.
7. Pada aplikasi admin dan owner dapat menerima informasi jam tangan
yang paling sering direkomendasikan, informasi jam tangan yang sering
dibeli, informasi rating jam tangan, informasi pemesanan masuk, informasi
pengantaran, informasi penjualan jam tangan, laporan pemesanan, laporan
pembayaran serta laporan pengantaran.

137
141
B. Saran
Saran yang dapat diberikan penulis pada penelitian ini adalah sebagai
berikut:
1. Aplikasi dapat dikembangkan dengan menambahkan beberapa fitur yang
dapat membantu dalam proses penjualan jam tangan seperti chat, metode
pembayaran lain dan sebagainya.
2. Aplikasi dapat dikembangkan menjadi berbasis android, agar dapat
mempermudah pelanggan dalam penggunaannya.
3. Pembuatan aplikasi ini dapat menggunakan metode lainnya sebagai bahan
perbandingan.

142
DAFTAR PUSTAKA

Amalia N.U, 2020, Sistem InFormasi Penjualan Berbasis Website ( E-Commerce)


Pada Toko Khadwiistore Jayapura, Skripsi, Fakultas Ilmu Komputer Dan
Manajemen/S1, Universitas Sains Dan Teknologi Jayapura, Jayapura

Astuti R.D., Iftadi. I, 2016, Analisis Dan Perancangan Sistem Kerja, CV Budi
Utama, Sleman.

Anggraeni E.Y, 2022, E-Business & E-Commerce, CV Adamu Abimata,


Indramayu

Diana, 2018, Metode Dan Aplikasi Pendukung Keputusan, Grup Penerbitan CV


Budi Utama, Yogyakarta.

Fanriju F.M, 2016, Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Jam Tangan Pada
Toko Time Entre Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process
(AHP), kripsi, Fakultas Ilmu Komputer Dan Manajemen/S1, Universitas
Sains Dan Teknologi Jayapura, Jayapura.

Hawa. S, 2021, Buku Ajar Berbasis Hots Pada Mata Kuliah Pembelajaran
Matematika, Bening Media Publishing, Palembang.

Mundzir M.F, 2020, Buku Sakti Pemrograman Web Seri PHP, Anak Hebat
Indonesia, Yogyakarta.

Pamungkas C.A, 2017, Pengantar Dan Implementasi Basis Data, CV Budi


Utama, Sleman.

Pane S.F, Kesuma.S.N.P, Prastya R, 2019, Oracle Apex For Beginner, Kretif
Industri Nusantara, Bandung.

Prehanto Dedy. R, 2020, Buku Ajar Konsep Sistem Informasi, Scopindo Media
Pustaka, Surabaya.

Putri S.I, Akbar P.S, 2019, Sistem Informasi Kesehatan,Uwais Inspirasi Indonesia,
Jawa Timur.

Payungallo M.A.P, 2020, Sistem Pendukung Keputusan Rekomendasi Pemilihan


Laptop Berbasis Web Menggunakan Metode Simple
Additive Weighted (SAW), Skripsi, Fakultas Ilmu Komputer Dan
Manajemen/S1, Universitas Sains Dan Teknologi Jayapura, Jayapura.

Raharjana I.K, 2017, Pengembangan Sistem Informasi Menggunakan Metodologi


Agile, CV Budi Utama, Sleman.
Ramadhani L.T, 2016, Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Handphone
Android Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP),
Skripsi, Fakultas Ilmu Komputer Dan Manajemen/S1, Universitas Sains
Dan Teknologi Jayapura, Jayapura.

Romindo, 2020, Sistem Informasi Bisnis, Yayasan Kita Menulis, Medan.

Suliastono. H, 2018, Coding Mudah Dengan CodeIgniter, JQuery, Bootstrap, Dan


Database, Elex Media Komputindo, Jakarta Pusat.

Rusdiana A, 2018, Sistem Informasi Manajemen Pendidikan, Pustaka Tresna


Bhakti Bandung, Bandung.

Suprihatin, 2019, Basis Data Untuk SMK/MAK Kelas XII, PT Gramedia Widiar
Sarana, Indonesia, Jakarta.

Watimena A.G,2019, Sistem Pendukung Keputusan Rekomendasi Mobil Berbasis


Web Menggunakan Metode Simple Multi Attribute Technique (SMART),
Skripsi, Fakultas Ilmu Komputer Dan Manajemen/S1, Universitas Sains
Dan Teknologi Jayapura, Jayapura.

Widia. I.D.M, 2021, Cara Cepat Dan Praktis Membangun Web Dinamis Dengan
PHP Dan MySQL, Universitas Brawijaya Press, Malang.

Lampiran 1. Soal Kuesioner Calon Pelanggan

144
( Lanjutan )
146
( Lanjutan )
Lampiran 2. Hasil Jawaban Kuesioner Calon Pelanggan
( Lanjutan )
( Lanjutan )
Lampiran 3. Data Pendukung Tugas Akhir

DATA JAM TANGAN


( Lanjutan )
( Lanjutan )
( Lanjutan )
Lampiran 5. Lembar Bimbingan
( Lanjutan )
( Lanjutan )
( Lanjutan )

Anda mungkin juga menyukai