Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

TT 1 Pembelajaran Terpadu.

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

TUGAS TUTORIAL 1

MK : PEMBELAJARAN TERPADU

NAMA : YULIANI APRILIA HASIBUAN

NIM : 856005276

POKJAR : PALUTA

TUTOR : RAMSAH LUMBAN GAOL S.Pd, M.Psi

SOAL :

1. Jelaskan 6 kemampuan dasar yang perlu diberikan pada anak usia dini di taman kanak-
kanak ?

Jawab :
 Kemampuan kognitif anak TK
Sesuai dengan KBK TK (dalam Masitoh., dkk., 2004) disebutkan bahwa
pengembangan kemampuan kognitif anak di TK bertujuan untuk mengembangkan
kemampuan berpikir anak agar dapat mengolah perolehan belajarnya, dapat
menemukn bermacam-macam alternatif pemecahan masalah , membantu anak untuk
mengembangkan kemampuan logika matematikanya serta pengetahuan akan ruang
dan waktu.
 Kemampuan sosial emosional Anak TK
Pengembangan kemampuan sosial emosional anak TK bertujuaan agar anak merasa
percaya diri , mampu bersosialisasi dengan orang lain, mnahan emosinya jika berada
dalam suatu keadaan sesuai dengan kemampuan dan tingkat perkembangan anak.
 Kemampuan nilai moral agama anak TK
Pengembangan kemampuan mengenal nilai dan moral agama bertujuan agar anak TK
dapat mengena penerapan tata cara beribadah ata berdoa sesuai agamanya, dan
membiasakan mereka untuk hidup sesuai aturan agama, tentunya sesuai dengan
tingkat pemahaman anak TK.
 Kemampuan fisik/motorik anak TK
Pengembangan kemampuan motorik kasar anak bertujuan untuk memperkenalkan
serta melatih gerakan kasar dan halus, meningkatkan kemampuan mengelola,
mengontrol gerakan tubuh dan koordinasi, serta meningkatkan keterampilan tubuh
dan cara hidup sehat sehingga dapat menunjang pertumbuhan jasmani yang kuat,
sehat, dan terampil.
 Kemampuan bahasa anak TK
Sesuai dengan KBK TK, Masitoh, dkk. (2004) mengungkapkan bahwa
pengembangan kemampuan berbahasa bertujuan agar anak mengungkapkan pikiran
melalui bahasa yang sederhana secara tepat, mampu mampu berkomunikasi secara
efektif, dan membangkitkan minat untuk dapat berbahasa Indonesia.
 Kemampuan seni anak TK
Sesuai dengan KBK TK (dalam Masitoh, dkk., 2004) pengembangan kemampuan
seni bertujuan agar anak dapat menciptakan sesuatu berdasarkan hasil imajinasinya,
mengembangkan kepekaan, dan menghargai hasil seni.

Hafidin, dkk. (2002), kemudian juga menambahkan bahwa pengembangan


kemampuan seni anak dapat membantu anak untuk mengekspresikan dirinya melalui
dua macam karya seni yang meliputi:

a. karya seni dua dimensi seperti yang diciptakan anak melalui penggunaan cat,
kapur, krayon, cat lukis tangan;

b. karya seni tiga dimensi. Dalam karya seni ini anak-anak memiliki kesempatan
untuk menghasilkan karya seni yang memiliki panjang, lebar, dan tinggi, seperti
balok, kayu, dan pasir.
2. Ada 9 kecerdasan jamak yang penting diketahui oleh seorang pendidik anak usia dini.
Sebutkan dan jelaskan tentang kecerdasan jamak tersebut ?
Jawab :
 Kecerdasan Linguistik
Kecerdasan linguistik adalah kecerdasan dalam mengolah kata atau kemampuan
menggunakan kata secara efektif baik lisan maupun tertulis. Anak-anak yang cerdas
dalam bidang ini dapat berargumentasi, meyakinkan orang, menghibur atau mengajar
dengan efektif kata-kata yang diucapkannya. Anak-anak usia TK yang cerdas dalam
bidang ini akan senang bercerita, membaca dan atau menulis cerita atau puisi.
 Kecerdasan logika matematik
Kecerdasan logika matematik adalah kecerdasan dalam hal angka dan logika.
Kecerdasan ini melibatkan keterampilan mengolah angka dan atau kemahiran
menggunakan logika atau akal sehat. Ini merupakan kecerdasan para ilmuwan,
akuntan dan pemrogram komputer. Kecerdasan ini pada dasarnya melibatkan
kemampuan menganalisis masalah secara logis, menemukan atau menciptakan
rumus-rumus atau pola matematika, dan menyelidiki sesuatu secara ilmiah.
 Kecerdasan fisik (kinestik-Jasmani )
Anak-anak usia TK yang mempunyai kecerdasan fisik (kinestetik jasmani) adalah
anak-anak yang sering tak dapat diam saat sedang duduk makan, dan biasanya, anak
yang cerdas di bidang ini adalah anak yang sering dan senang bermain di luar.
Mereka senang melompat, berlari, membuat sesuatu, misalnya melukis. Beberapa
anak yang cerdas di bidang ini dapat menjadi seorang atlet atau penari atau aktor
yang baik.
 Kecerdasan Visual Spasial
Anak-anak usia TK dengan bakat ini akan mengetahui letak semua barang di
rumahnya. Mereka suka membangun dengan balok-balok Lego atau melamun untuk
menghasilkan sesuatu, seperti mesin atau bentuk bangunan yang indah. Biasanya
merekapun menonjol dalam kelas seni. Biasanya anak yang memiliki kecerdasan
visual spasial adalah seorang anak yang memiliki kemampuan untuk memvisualkan
gambar di dalam pikirannya atau seorang anak yang dapat memecahkan suatu
masalah atau menemukan suatu jawaban dengan memvisualkan bentuk atau gambar.
Anak yang cerdas di bidang ini juga senang menikmati film atau foto dan mudah
membaca peta, grafik atau diagram.
 Kecerdasan interpersonal ( Antarpribadi)
Kecerdasan interpersonal adalah kemampuan berpikir lewat berkomunikasi dengan
orang lain. Anak-anak yang berbakat di bidang ini dapat memahami orang lain. Oleh
sebab itu, anak yang cerdas di bidang ini dapat menjadi pemimpin teman-temannya
karena ia dapat mengorganisir, dan pandai berkomunikasi dengan orang lain.
 Kecerdasan Musikal
Anak-anak yang mempunyai kecerdasan musik senang bernyanyi, bersenandung, atau
bersiul seorang diri. Jika mendengar irama musik, anak yang berbakat di bidang ini
akan menggerak-gerakan tubuhnya mengikuti irama dan ikut bernyanyi. Mereka pun,
mungkin, atau bahkan sudah dapat memainkan alat musik atau menjadi anggota
kelompok musik di sekolahnya. Namun, ada pula anak yang cerdas di bidang ini
dengan cara menunjukkan rasa apresiasi yang baik pada musik.
 Kecerdasan naturalis
Anak-anak yang memiliki kecerdasan naturalis adalah anak yang mempunyai
keahlian mengenali dan mengkategorikan spesies flora atau fauna serta kepekaan
terhadap fenomena alam. Anak-anak dengan bakat ini dapat menjadi seorang pencinta
alam.
 Kecerdasan eksistensialis
Kecerdasan eksistensialis adalah kemampuan seseorang untuk menempatkan diri
dalam hubungan dengan jangkauan kosmos terjauh, yang tak terhingga besarnya atau
kecilnya, misalnya memahami makna hidup, dan cinta pada sesama. Anak usia TK
yang memiliki kecerdasan ini akan senang berpikir dan mempunyai pemikiran yang
lebih dewasa daripada teman-teman seusianya.
3. Berdasarkan beberapa pendapat ahli mengenai pembelajaran terpadu sudah dipaparkan dalam
modul, buatlah kesimpulan tentang hakikat pembelajaran terpadu menurut para ahli tersebut!
Jawab :
1.suatu pendekatan pembelajaran yang menghubungkan berbagai bidang pengembangan yang
mencerminkan dunia nyata di sekeliling anak sesuai
dengan kemampuan dan perkembangan anak;
2.suatu cara untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan anak
secara serempak (simultan);
3.merakit atau menggabungkan sejumlah konsep dalam beberapa bidang pengembangan yang
berbeda, dengan harapan anak akan belajar dengan lebih baik dan bermakna.

Pembelajaran terpadu merupakan suatu pendekatan yang berorientasi pada kebutuhan


perkembangan anak. Pendekatan ini berangkat dari teori pembelajaran yang menolak proses
latihan/hafalan (drill) sebagai dasar pembentukan pengetahuan dan struktur intelektual anak.
4. Sebutkan keterampilan dasar mengajar yang harus dimiliki oleh seorang guru TK kemudian
lakukan pengamatan terhadap rekan guru ketika sedang mengajar mulai dari kegiatan awal
sampai kegiatan akhir dan bandingkan dengan keterampilan dasar mengajar yang sudah
dipaparkan pada modul ?
Jawab :
1. Keterampilan bertanya
2. Keterampian memberi penguatan
3. Keterampilan mengadakan variasi
4. Keterampilan menjelaskan
5. Keterampilan memimpin diskusi kelompok kecil
6. Keterampilan mengelola kelas
7. Keterampilan mengajar kelompok kecil dan perorangan
8. Keterampilan supervisi klinis

Ketika melakukan pengamatan terhadap rekan guru kmulai kegiatan awal sampai akhir. Guru kurang
mampu mengelola kelas dan guru tidak mengajarkan kelompok kecil dan perorangan sehingga masih
banyak kekurangan guru dalam pembelajaran. Dan ketika menjelaskan guru memiliki suara yang kecil
sehingga anak tidak terlalu fokus kepada guru

Anda mungkin juga menyukai