Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Praktikum 3 - 4

Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Unduh sebagai doc, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 9

VALIDITAS DAN RELIABILITAS

Tujuan :
Membuktikan kebenaran suatu butir. Butir yang dikatakan sahih/benar apabila butir tersebut
mempunyai kontribusi terhadap nilai variabel yang diukurnya.

DASAR TEORI
Keputusan butir valid atau gugur digunakan dua cara yaitu membandingkan nilai rxy hasil
hitungan (output SPSS) dengan r pada tabel dan membandingkan nilai probabilitas output
SPSS dengan nilai probabilitas yang digunakan peneliti (biasanya menggunakan 5% untuk
penelitian sosial dan 1% untuk penelitian eksak). Apabila nilai rxy ≥ rtabel atau probabilitas
output SPSS ≤ 0,05, maka butir tersebut sahih. Begitu juga sebaliknya apabila nilai rxy <
rtabel atau nilai probabilitasnya lebih besar dari 0,05 maka butir dapat dikatakan gugur.

CONTOH
Akan dilakukan penelitian pengaruh kepemimpinan dan motivasi kerja terhadap prestasi kerja
Sebelum dilakukan penelitian masing-masing instrumen diuji cobakan dulu untuk mendapat
instrument yang valid dan reliable. Uji coba istrumen hanya sekali saja dan dilakukan kepada
10 responden.

No. Jawaban Formulir ( butir ) TOTAL


Responden Form1 Form2 Form3 Form4 Form5 Form6 Form7 Form8
1 3 7 5 7 6 4 6 2 40
2 5 3 6 4 6 5 5 4 38
3 2 6 4 4 8 6 6 3 39
4 8 5 6 5 4 3 7 2 40
5 4 5 6 7 8 5 1 6 42
6 3 6 6 5 6 3 5 2 37
7 6 4 5 7 3 4 6 6 41
8 5 5 5 8 4 4 6 5 42
9 7 6 4 5 6 5 2 1 36
10 4 6 5 4 7 4 3 4 37
Langkah – langkah menjawab dengan menggunkan SPSS
1. Mengisi Table pada Variable View

2. Mengisi Table pada Data View

3. Sort Menu Analyze pilih Corelation klik kiri menu Bivariat.


4. Pada Dialog, butir-butir pada kotak kiri dimasukkan ke kolom Variabels, pada
corelation coeffisients pilih Pearson, pada kotak dialog Test of Significance pilih
One Tailed, selanjutnya OK.

5. Setelah itu akan muncul output seperti di bawah ini


6. Agar terlihat rapi dan memudahkan kita dalam pembacaan table, klik kanan/ double
klik pada tabel output, pilih Pivot, Edit kemudian pilih pivoting traying. Akan mucul
gambar dibawah Pidahkan kotak dikolom ke layer dan kotak statistik di row ke
column.
7. Terlihat hasil yang lebih rapi, ingat pada variabel ke dua yangdimuncukkan adalah
TOTAL .

a. Listwise N=10

Untuk menganalisis uji validitas, digunakan test of significance satu sisi(1-tailed).


Dan dari hasil perhitungan tersebut maka didapat interpretasi sebagai berikut,
 Probabilitas antara Form (butir) 1 dan total butir adalah 0,482 yang berarti p
>0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 2 dan total butir adalah 0,243 yang berarti
p>0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 3 dan total butir adalah 0,256yang berarti p
>0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 4 dan total butir adalah 0,04 yang berarti p <
0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 5 dan total butir adalah 0,205yang berarti p
>0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 6 dan total butir adalah 0,464 yang berarti p >
0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 7 dan total butir adalah 0,245yang berarti p
>0,05.
 Probabilitas antara Form (butir) 8 dan total butir adalah 0,017yang berarti p
<0,05.

Suatu pengukuran dinyatakan valid apabila memiliki korelasi yang signifikan.


Dikatakan signifikan jika p < 0,05. Dari interpretasi diatas, dapat disimpulkan bahwa
butir 1,2,3,5,6,dan 7 tidak signifikan karena p > 0,05. Maka dari itu butir pertanyaan
1,2,3,5,6,dan7 bisa dikatakan tidak valid. Sedangkan butir 4 dan 8 masing-masing
memiliki korelasi yang signifikan dengan total butir karena p < 0,05. Maka dapat
disimpulkan bahwa butir pertanyaan 4 dan 8 bisa dinyatakan valid.

Reliabilitas
Tujuan utama pengujian reliabilitas adalah untuk mengetahui konsistensi atau
keteraturan hasil pengukuran suatu instrumen apabila instrumen tersebut digunakan
lagi sebagai alat ukur suatu objek atau responden (Triton PB, 2005).
Untuk menguji kereliabilitasan suatu kuisioner digunakan metode Alpha-Cronbach.
Standar yang digunakan dalam menentukan reliabel dan tidaknya suatu kuisioner
penelitian umumnya adalah perbandingan antara nilai r hitung dengan r tabel pada
taraf kepercayaan 95% atau tingkat signifikansi 5%. Pengujian reliabilitas dengan
metode Alpha Cronbach ini, maka nilai r hitung diwakili oleh nilai Alpha. Menurut
Santoso (2001:227), apabila alpha hitung lebih besar daripada r tabel dan alpha hitung
bernilai positif, maka suatu kuisioner dapat disebut reliabel. Rumus Alpha Cronbach :

Bila koefisien reliabilitas telah dihitung, maka untuk menentukan keeratan hubungan
bisa digunakan kriteria Guilford (1956), yaitu :

1. kurang dari 0,20 : Hubungan yang sangat kecil dan bisa diabaikan
2. 0,20 - < 0,40 : Hubungan yang kecil (tidak erat)
3. 0,40 - < 0,70 : Hubungan yang cukup erat
4. 0,70 - < 0,90 : Hubungan yang erat (reliabel)
5. 0,90 - < 1,00 : Hubungan yang sangat erat (sangat reliabel)
6. 1,00 : Hubungan yang sempurna
CONTOH
Berdasarkan data pada Uji Validitas :

1. Pilih Menu Analyze , sort kebawah pilih menu Scale, kemudian klik menu Reliability
Analysis...,

2. Muncul kotak dialog , masukkan Butir kedalam Box Item,Kemudian tekan OK


3. Output SPSS akan menunjukkan sebagai berikut:

Responden yang diteliti pada uji coba kuisioner berjumlah 10 (N=10) dan semua
data tidak ada yang exclude atau dikeluarkan dari analisis. Nilai Alpha Cronbach adalah -
0.217 dengan jumlah pertanyaan 8 butir. Nilai r tabel untuk diuji dua sisi pada taraf
kepercayaan 95% atau signifikansi 5% (p=0,05) dapat dicari berdasarkan jumlah
responden. Oleh karena nilai Alpha Cronbach = - 0.217 ( bernilai minus ) Maka
kuisioner yang diuji terbukti tidak reliabel.
Soal latihan :

1. Carilah Validitas dan Reliabilitas Prestasi Kerja (Y), dari hasil tabulasi data untuk
Variabel Prestasi Kerja sebagai berikut :
No.Res Nomor Butir Pernyataan JML Y
01 02 03 04 05 06 07 08 09 10
01 4 4 5 4 5 4 4 5 4 3 42
02 3 3 3 4 4 3 3 4 4 3 34

03 4 5 5 5 5 4 5 5 5 5 48
04 4 4 4 4 2 4 4 2 4 2 34
05 3 5 4 5 4 3 5 4 3 4 40

06 4 3 4 4 4 4 3 4 3 4 37
07 4 3 4 4 5 5 3 3 4 4 39
08 4 5 5 5 5 4 5 5 4 3 45

09 5 3 4 4 3 5 3 3 4 4 38
10 4 3 4 4 4 4 3 4 4 4 38
11 5 5 5 5 4 5 5 4 4 5 47

12 4 3 2 3 3 4 3 3 3 1 29
13 1 3 5 2 2 1 3 2 3 1 23
14 3 5 4 4 5 3 5 5 1 4 39

15 4 4 4 1 5 4 1 3 3 5 34
16 4 4 5 3 5 5 4 5 5 4 44
17 4 5 5 3 5 5 5 3 4 5 44

18 3 4 4 4 4 3 4 4 4 4 38
19 4 4 2 4 4 2 4 4 2 1 31

20 4 3 4 3 4 3 4 4 4 4 37

Anda mungkin juga menyukai