Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Soal TO IPA 2022-2023

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 14

TRY OUT ASESMEN SUMATIF AKHIR TAHUN

TAHUN AJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : IPA Hari/Tanggal : Rabu, 29 Maret 2023


Kelas : IX Waktu : 07.30 – 09.00 WIB

PETUNJUK UMUM
1. Sebelum mengerjakan soal berdoalah terlebih dahulu.
2. Isikan dahulu identitas Kalian yang meliputi nama, kelas, dan nomor TO-ASAT pada kolom yang
tersedia.
3. Kerjakan sesuai dengan urutan pengerjaan.
4. Menjawab soal dengan cara mengeklik salah satu pada bulatan di depan pilihan jawaban yang
menurut Kalian benar.
5. Laporkan pada panitia atau guru mata pelajaran apabila ada tulisan atau gambar yang kurang jelas,
rusak atau jumlah soal kurang.
6. Dahulukan menjawab soal yang kalian anggap paling mudah.
7. Jumlah soal 50 pilihan ganda, semua wajib dijawab.
8. Periksa semua soal dan jawaban, pastikan semua jawaban sudah terisi, kemudian klik tombol
kirim/send untuk mengakhiri.

PETUNJUK KHUSUS
Pilihlah a, b, c, atau d dengan cara mengelik pada bulatan di depan pilihan jawaban yang kalian
anggap paling benar!

1. Sekelompok siswa melakukan pengukuran massa suatu benda yang ditampilkan pada gambar
berikut.

Agar neraca seimbang, yang harus dilakukan adalah … .


A. mengganti dua anak timbangan di L dengan anak timbangan 2 dan 3
B. mengganti satu anak timbangan di L dengan anak timbangan 1 dan 3
C. mengganti beban 150 g di K dengan anak timbangan 1 dan 4
D. menambah beban 350 g ke K

2. Apabila meletakkan pot yang berisi tanaman dengan cara dimiringkan maka tunas dan batangnya
membelok ke arah atas setelah beberapa hari kemudian. Ciri makhluk hidup yang dilakukan
tumbuhan ini adalah … .
A. tumbuh dan berkembang
B. beradaptasi
C. berkembangbiak
D. bergerak

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


3. Perhatikan gambar berikut.

Pada tabel dibawah ini, sifat fisik zat yang sesuai gambar adalah… .
Alkohol Uap Batu
A
Bentuk berubah Volume berubah Bentuk tetap
.
B
Volume berubah Bentuk berubah Volume tetap
.
C
Volume tetap Bentuk tetap Volume tetap
.
D
Bentuk tetap Volume berubah Bentuk tetap
.

4. Perhatikan beberapa perubahan pada benda berikut :


1) Sampah mengeluarkan bau busuk
2) Salju di kutub membentuk sungai
3) Kamper menyublim
4) Pagar besi berkarat.
Yang menunjukkan terjadinya perubahan kimia adalah … .
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 4)
C. 2) dan 4)
D. 3) dan 4)

5. Pada percobaan mencampurkan logam dengan air didapat data sebagai berikut.
Nama Benda Massa Benda Suhu

Logam 500 gram 60OC


Air 300 gram 30OC

Setelah terjadi keseimbangan suhu, tercatat suhu campuran menjadi 35OC. Jika kalor jenis air
4200 J/kgOC, kalor jenis logam tersebut adalah … .
A. 420 J/kgOC
B. 360 J/kgOC
C. 504 J/kgOC
D. 126 J/kgOC

6. Berbagai perubahan bentuk energi yang dihasilkan oleh panel surya ditampilkan pada bagan
berikut.

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


Nomor 4 pada lingkaran yang terdapat pada bagan di atas adalah energi … .
A. kimia
B. kalor
C. cahaya
D. listrik

7. Perhatikan ilustrasi tentang Fotosintesis berikut ini.


“Maliq sedang menyelidiki pengaruh intensitas cahaya matahari terhadap laju fotosintesis pada
tanaman. Maliq menanam tanaman dalam wadah kaca bening. Udara luar ditarik masuk melalui
wadah dengan pompa kecil. Alat analisis gas digunakan untuk mengukur jumlah karbondioksida
dan oksigen di udara sebelum masuk dan setelah meninggalkan wadah”.
Ketika cahaya dipancarkan pada tanaman tersebut, jumlah karbondioksida dan oksigen pada udara
yang meninggalkan wadah dibandingkan dengan jumlah karbondioksida dan oksigen yang masuk
wadah adalah … .

Jumlah karbondioksida yang Jumlah oksigen yang


meninggalkan ruang/wadah meninggalkan ruang/wadah
A
lebih tinggi dan lebih tinggi
.
B
lebih tinggi dan lebih rendah
.
C
lebih rendah dan lebih tinggi
.
D
lebih rendah dan lebih rendah
.

8. Perhatikan jaring-jaring makanan berikut.

Hewan pada jaring-jaring makanan yang menjadi hama bagi tanaman jika diberantas namun tidak
mempengaruhi populasi makhluk hidup lain pada ekosistem tersebut adalah ....
A. tikus dan belalang
TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023
B. kelinci dan belalang
C. belalang dan burung pemakan biji
D. burung pemakan biji dan tikus

9. Tanaman tali putri (Cassytha filiformis L) sering ditemukan menempel pada tanaman bluntas
(Pluchea indica) yang biasa sebagai tanaman pagar. Interaksi yang terjadi antara kedua tanaman
ini adalah....
A. tanaman tali putri memberikan makanan pada tanaman bluntas
B. tanaman bluntas dan tanaman tali putri bersama melakukan fotosintesis
C. tanaman bluntas tidak dipengaruhi oleh tanaman tali putri
D. tanaman tali putri menyerap sari makanan dari tanaman bluntas

10. Perhatikan dinamika penduduk pada daerah A dan B berikut.

Pengaruh pertumbuhan penduduk terhadap kualitas lingkungan pada kota A dan kota B adalah
….
A. pencemaran air akibat limbah rumah tangga kota B lebih cepat daripada kota A pada tahun
2016
B. kualitas air akan lebih baik di kota A daripada kota B pada tahun 2000
C. penurunan daerah resapan air kota A lebih cepat dari pada kota B pada tahun 2000
D. pencemaran tanah akibat sampah plastik kota A lebih lambat dari pada kota B pada tahun 2016

11. Perhatikan ilustrasi tentang penggunaan produk pendingin berikut.


“dalam produk-produk pendingin (freezer , AC) dan aerosol sering kali menggunakan senyawa
CFC. Ketika CFC terurai di atmosfer, maka akanmemicu reaksi dengan oksigen penyusun ozon.
Dengan demikian, ozon akanterurai. Padahal lapisan ozon berfungsi sebagai pelindung Bumi
dari panas yang dipancarkan oleh Matahari. SinarUV yang dihasilkan oleh Matahari dengan
adanya ozon,masuknya sinar UV ini akan diredam sehingga dampak yang ditimbulkan
lebihsedikit”.
Berdasarkan ilustraksi diatas, dampak yang ditimbulkan dari pencemaran udara tersebut adalah
….
A. terjadinya iritasi karena udara yang dihirup mengendap dalam paru-paru
B. rusaknya lapisan ozon
C. banyak tanaman dan pohon yang rusak akibat hujan asam
D. terjadinya efek rumah kaca, yakni peningkatan suhu bumi

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


12. Perhatikan gambar percobaan pengaruh tanaman terhadap suhu bumi berikut.

Apabila ruang di dalam tabung tersebut dianalogikan sebagai Bumi, maka dapat disimpulkan
bahwa … .
A. besarnya penggunaan bahan bakar fosil untuk aktivitas manusia akan menyumbangkan
peningkatan CO2 di udara sehingga menyebabkan berkurangnya tanaman hijau
B. kondisi tingginya gas polutan di udara menyebabkan terjadinya pemanasan global karena
berkurangnya tanaman hijau
C. mengurangi penggunaan produk-produk yang mengandung chlorofluorocarbons dengan
menggunakan produk-produk yang ramah lingkungan dapat menurunkan intensitas hujam asam
sehingga tanaman dapat tumbuh subur.
D. untuk menanggulangi pemanasan global dapat dilakukan penghijauan karena setiap tanaman
hijau dapat menangkap karbon yang cukup untuk mengimbangi emisi yang dihasilkan dari asap
kendaraan bermotor
13. Perhatikan beberapa fenomena alam berikut!
1) terjadinya perbedaan waktu antara Jakarta dengan Papua
2) gerak matahari dari timur ke barat
3) pergantian siang dengan malam
4) perubahan posisi terbit matahari dari hari ke hari lainnya
5) perubahan musim di belahan Eropa dan Australia
Fenomena alam yang disebabkan oleh rotasi bumi adalah … .
A. 1), 2), 3)
B. 2), 3), 4)
C. 2), 3) 5)
D. 3), 4), 5)
14. Jaringan pada manusia yang tersusun oleh sel-sel yang bentuk gelendong, bekerja secara otonom,
memilki inti sel , tidak berwarna dan menyusun organ – organ dalam adalah … .
A. jaringan otot lurik
B. jaringan otot polos
C. jaringan saraf
D. jaringan tulang

15. Perhatikan gambar di bawah ini!

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


Seorang anak sedang mengayuh sepeda pada jalan yang lurus. Berdasarkan data pada gambar di
atas, jenis gerakan yang dilakukan seorang anak tersebut adalah ....
a. gerak lurus berubah beraturan
b. gerak lurus diperlambat beraturan
c. gerak lurus beraturan
d. gerak lurus dengan kecepatan konstan

16. Perhatikan gambar berikut!


Jika balok berpindah sejauh 5 meter dengan
usaha sebesar 500 joule, maka besar gaya B
adalah….
A. 10 N
B. 30 N
C. 50 N
D. 90 N
17. Pujo membuat model pengangkatan barang dengan menggunakan bidang miring yang dapat
digambarkan di bawah. Agar usaha pengangkatan barang tersebut 12 kali semula, maka yang
harus dilakukan Pujo pada panjang bidang miring adalah … .

A. mengurangi panjang bidang miring sebesar 40 cm


B. menambah panjang bidang miring sebesar 40 cm
C. mengganti panjang bidang miring dengan panjang 40 cm
D. mengurang tinggi bidang miring sebesar 40 cm

18. Perhatikan gambar penampang daun berikut!

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


Fungsi bagian yang ditunjuk X adalah ....
A. mengangkut senyawa glukosa hasil fotosintesis
B. tempat berlangsungnya proses fotosintesis
C. melindungi jaringan di bawahnya
D. menyimpan cadangan makanan hasil fotosintesis

19. Simak ilustrasi kejadian saat mengunyah makanan berikut.


“Saat mengunyah makanan, lidah memindah-mindahkan posisi makanan untuk diletakkan di
antara gigi. Proses mengunyah makanan adalah bagian dari pencernaan mekanik. Hasil proses
mencerna secara mekanik akan dilanjutkan dengan pencernaan kimiawi. Pencernaan kimiawi
adalah proses perubahan susunan molekul makanan dengan bantuan kerja enzim.Di dalam mulut,
pencernaan secara mekanik terjadi dengan bantuan gigi. Pencernaan secara kimiawi dibantu
oleh air liur yang mengandung enzim. Di dalam mulut, makanan dihancurkan menjadi partikel-
partikel yang ukurannya lebih kecil. Partikel tersebut akan dipecah menjadi molekul-molekul
yang lebih kecil oleh enzim yang dihasilkan oleh kelenjar yang terdapat di bagian bawah telinga,
bagian bawah lidah dan di dekat geraham. Zat makanan yang mengalami pencernaan kimiawi di
mulut adalah zat tepung (amilum). Enzim yang bekerja memecah molekul zat tepung disebut
enzim amilase”.
Fungsi enzim amilase dalam pencernaan kimiawi di mulut adalah … .
A. mengubah amilum menjadi mukosa
B. mengubah lemak menjadi gliserol
C. mengubah protein menjadi glukosa
D. mengubah amilum menjadi maltosa.

20. Pada saat ini beberapa toko bahan makanan juga menjual obat pengenyal bakso atau garam bleng.
Dari pengamatan, ternyata bahan-bahan tersebut mengandung boraks. Untuk mengetahui bahwa
bakso yang dikonsumsi mengandung boraks atau tidak, dapat dilakukan pengujian pada bakso
dengan menggunakan indikator kunyit.
Uraian yang sesuai dengan pernyataan di atas adalah … .
A. bakso dikatakan mengandung boraks, bila setelah ditetesi indikator kunyit akan berwarna
merah
B. bakso dikatakan tidak mengandung boraks maka setelah ditetesi indikator kunyit akan
berwarna merah
C. bakso dikatakan mengandung boraks maka setelah ditetesi indikator kunyit tetap berwarna
kuning
D. bakso dikatakan tidak mengandung boraks maka setelah ditetesi indikator kunyit tetap
berwarna merah

21. Perhatikan wacana penyalahgunaan NAPZA berikut!


“Penyalahgunaan NAPZA akan mengakibatkan perubahan-perubahan pada pikiran, perasaan,
tingkah laku, dan fungsi motorik pada otot-otot. Akibat yang timbul pada pemakai narkotika, obat
dan zat berbahaya adalah keracunan, kecanduan/ketergantungan, dan kematian. Keracunan bisa
terjadi karena pemakaian yang melebihi takaran atau pemakaian yang salah. Gejala keracunan
yang terjadi pada penyalahgunaan berbeda-beda tergantung pada jenis obat yang dikonsumsi”.
Keracunan heroin ditunjukkan dengan gejala ….
A. rasa gembira sekali tanpa alasan, banyak berbicara, merasa segar,merasa dirinya hebat
B. tekanan darah naik, muntah-muntah
C. denyut jantung cepat, pupil mata melebar
D. menyempitnya pupil mata, adanya perubahan perasaan yaitu rasa gembira dan hilangnya rasa
tertekan
TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023
22. Perhatikan ciri-ciri bagian darah berikut !
Yang berperan dalam proses pembekuan darah, mempunyai bentuk tidak tetap dan dapat
menembus didnding pembuluh darah serta dibentuk di dalam susmsum tulang. Komponen darah
yang memiliki ciri-ciri diatas ditunjukkan oleh gambar ….

A B C D

23. Perhatikan gambar berikut!

Perbandingan keuntungan mekanis bidang miring P dan Q sebesar ….


A. 10 : 24
B. 5 : 12
C. 5 : 3
D. 1 : 2
24. Simak pernyataan tentang hidung berikut.
“ Hidung merupakan organ pernapasan yang langsung berhubungan dengan udara luar. Hidung
dilengkapi dengan rambut-rambut hidung, selaput lendir, dan konka. Rambut-rambut hidung
berfungsi untuk menyaring partikel debu atau kotoran yang masuk bersama udara. Selaput lendir
sebagai perangkap benda asing yang masuk terhirup saat bernapas, misalnya debu, virus, dan
bakteri. Konka mempunyai banyak kapiler darah yang berfungsi menyamakan suhu udara yang
terhirup dari luar dengan suhu tubuh atau menghangatkan udara yang masuk ke paru-paru”.
Dengan mengetahui fungsi dari hidung, alasan yang tepat untuk membandingkan mana yang lebih
baik menghirup udara melewati hidung ataukah melewati mulut adalah … .
A. bernafas lewat hidung menurunkan resiko alergi dan aspirasi
B. bernafas lewat mulut hanya pada saat pilek saja sehingga tidak berpengaruh
C. bernafas lewat mulut meningkatkan tekanan udara yang lebih besar sebab mulut memiliki
diameter lebih besar dibanding hidung
D. bernafas lewat hidung dapat merangsang produksi nitrit oksida yang dapat meningkatkan
kemampuan paru-parumenyerap oksigen

25. Dalam kegiatan pengamatan model penyaringan darah dalam ginjal, Ida menyusun alat seperti
gambar di berikut.

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


Lalu Ida menuangkan sebagian campuran air dan 5 tetes pewarna makanan di atas kertas saring.
Kemudian Ida mengamati hasil penyaringan yang terbentuk, ternyata pada larutan yang sudah
disaring akan lebih jernih dan lebih encer daripada larutan yang awal dan zat-zat terlarut tersaring
pada kertas saring.
Bila pada gambar di samping diumpamakan sebagai badan Malpighi, maka corong dan kertas
saring diumpamakan sebagai bagian … dan gelas kimia diumpamakan sebagai bagian … pada
badan Malpighi.
A. glomerulus dan kapsul bowman
B. kapsul bowman dan glomerulus
C. glomerulus dan arteri aferen
D. kapsul bowman dan arteri eferen
26. Dari percobaan bandul, Marjuki memperoleh data seperti yang ditampilkan tabel berikut.
Jumlah waktu
panjang Periode Frekuensi
getaran getaran
tali (cm) (s) (Hz)
(kali) (s)
5 5 15 3 0,30
10 5 35 7 0,14
15 5 75 15 0,07
20 5 100 20 0,05
Hubungan yang benar antara panjang tali bandul terhadap periode getaran dan frekuensi
adalah … .
A. besar periode getaran berbanding lurus dengan besar frekuensi getarannya
B. semakin panjang tali, maka semakin besar periode getarannya
C. semakin panjang tali, maka semakin besar frekuensi getarannya
D. panjang tali berbanding lurus dengan besar frekuensi getarannya

27. Gelombang merambat pada permukaan air laut seperti gambar berikut!

Bila gabus tersebut naik turun 10 kali dalam waktu 5 sekon, cepat rambat gelombang tersebut
adalah ….
A. 2 m/s
B. 5 m/s
C. 4 m/s
TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023
D. 10 m/s

28. Ponidi menggetarkan garputala di bibir tabung dalam kegiatan eksperimen resonansi. Tabung
mengalami resonansi pada saat kolom udara pada tabung setinggi 20 cm. Jika frekuensi garputala
560 Hz maka cepat rambat bunyi di udara adalah … .
A. 440 m/s
B. 280 m/s
C. 448 m/s
D. 224 m/s

29. Dalam kegiatan percobaan pembiasan, seorang siswa mengisi gelas


dengan air hingga terisi 4/3 gelas. Kemudian ia memasukkan
sendok ke dalam air dengan posisi seperti pada gambar di bawah
ini.
Arah pembiasan cahaya yang dihasilkan adalah … .
A. cahaya jika cahaya merambat dari medium udara ke medium air,
akan dibiaskan menjauhi garis normal
B. cahaya jika cahaya merambat dari medium udara ke medium air,
akan dibiaskan mendekati garis normal
C. cahaya jika cahaya merambat dari medium air ke medium udara, akan diteruskan mendekati
garis normal
D. cahaya jika cahaya merambat dari medium udara ke medium air, akan dibiaskan melewati garis
normal
30. Eko memiliki penglihatan normal, kemudian dia mencoba kacamata Gunawan yang berlensa
negatif. Ternyata, penglihatan Eko menjadi kabur. Hal ini terjadi karena ketika memakai kacamata
Gunawan … .
A. bayangan benda tidak dapat jatuh tepat pada retina karena cahaya yang masuk terhadang
adanya lensa tambahan (kacamata)
B. bayangan benda dapat jatuh tepat pada retina karena adanya lensa tambahan (kacamata)
C. bayangan benda tidak dapat jatuh tepat pada retina karena adanya lensa tambahan (kacamata)
D. bayangan benda dapat jatuh tepat pada retina karena cahaya yang masuk tidak terpengaruh
adanya lensa tambahan (kacamata)

31. Seorang pasien mendapatkan diagnosa dokter dengan gejala-gejala sebagai berikut : mengalami
gatal-gatal, pedih, dan kemerahan pada kulit di daerah kelamin, timbul beberapa lepuh kecil-kecil,
dan menimbulkan luka. Gejala penyakit ini berupa … .
A. Syphilis
B. Gonore
C. Herpes Simplex Genitalis
D. Kanker serviks

32. Perhatikan ilustrasi tentang perkembangbiakan dengan cara mencangkok berikut.


“ Mencangkok dapat dilakukan dengan mengelupas kulit suatu batang tanaman berkayu,
kemudian dibalut dengan tanah dan dibungkus dengan sabut kelapa atau plastik, sehingga
tumbuh akar. Apabila bagian kulit yang terkelupas telah tumbuh akar, maka batang dapat
dipotong dan ditanam di tanah. Tanaman yang dihasilkan dari cangkok memiliki sifat seperti
induk dan cepat berbuah. Namun demikian, perakaran tanaman ini kurang kuat. Cangkok dapat
dilakukan pada tanaman berkayu seperti mangga, rambutan, dan jeruk ”.
Manfaat dari perkembangbiakan vegetatif buatan dengan cara mencangkok bagi kehidupan
manusia adalah … .

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


A. dihasilkannya sifat tanaman baru yang tidak sama persis dengan sifat induk
B. dari satu indukan dapat dihasilkan banyak tumbuhan baru dengan sifat yang sama dengan induk
C. tanaman akan cepat menghasilkan buah dengan beraneka rasa
D. perakaran tanaman ini kurang kuat

33. Perhatikan gambar berikut !

Seekor kelinci berbulu hitam HH disilangkan dengan kelinci bulu putih hh. Keturunan
pertamanya ternyata mempunyai warna bulu hitam Hh merupakan salah satu sifat induknya yang
muncul. Persilangan yang keturunan pertamanya mempunyai sifat salah induknya disebut berrsifat
dominan, yaitu sifat suatu individu yang mengalahkan sifat yang lain. Keturunan memperoleh
50% gen dari parental/jantan dan 50% gen parental (betina). Sifat dominan muncul pada individu
baru karena menutupi sifat yang lain. Berikut adalah lima pernyataan mengenai sifat dominan dari
kelinci bulu hitam yang disilangkan dengan kelinci bulu putih.

Pernyataan Benar Salah


Keturunan pertama kelinci bulu hitam
dengan kelinci bulu putih adalah kelinci
bulu hitam karena bersifat dominan
Apabila sifat dominan muncul,
keturunan pertama mempunyai ciri fisik
sama persis dengan kedua induknya
Kelinci berbulu hitam disilangkan
dengan kelinci berbulu putih yang
bersifat dominan akan menghasilkan
keturunan pertama kelinci berbulu abu-
abu
Sifat dominan merupakan sifat suatu
individu yang merupakan gabungan dari
sifat kedua induknya yang memperoleh
50% gen dari parental (jantan) dan 50%
gen dari parental (betina)
Persilangan kelinci hitam Hh dengan
kelinci hitam Hh menghasilkan kelinci
dengan perbandingan genotif 1:1

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


34. Perhatikan wacana berikut!

Misteri Tubuh Manusia: Kulit Punya Aliran Listrik yang Bikin Tersetrum
Selain PLN, kulit kita juga bisa menghantarkan listrik. Pernahkah Anda merasa seperti
tersengat listrik ketika bersentuhan dengan orang lain? Jika iya, perlu Anda ketahui pengalaman
ini bukanlah imajinasi atau mistis. Hal ini normal dan hampir semua orang pernah merasakannya.
Dilansir laman hellosehat.com, Rabu (6/9/2018), pengalaman yang kita alami adalah akibat dari
hantaran listrik statis. Perlu diketahui, tubuh manusia merupakan salah satu medan listrik alami.
Listrik dari dalam tubuh berperan untuk mengatur berbagai fungsi organ mulai dari otak hingga
jantung. Listrik di dalam tubuh berasal dari tiga elemen utama, yakni proton, elektron, dan
neutron. Proton mengandung muatan positif, neutron mengandung muatan negatif, dan neutron
muatannya netral.
Dalam kondisi ideal, atom mengandung muatan positif dan negatif dalam jumlah seimbang.
Saat atom dalam kulit kelebihan elektron, maka tubuh akan banyak menghantarkan muatan
negatif. Hal sebaliknya pun terjadi saat tubuh kelebihan proton. Seperti dalam pelajaran di
sekolah, muatan negatif selalu bergerak ke arah muatan positif. Pertemuan dan perpindahan kedua
muatan tersebut menyebabkan reaksi statis seperti sengatan listrik. Tak heran saat atom pada kulit
kelebihan elektron dan bersentuhan dengan seseorang yang kelebihan proton, muatan negatif kita
akan bereaksi dengan muatan positif milik orang lain itu dan terasa seperti tersengat listrik. Seperti
dijelaskan di atas, pengalaman tersetrum muncul akibat ketidakseimbangan muatan proton dan
elektron dalam atom tubuh.
Mencegah setruman listrik Dilansir IFL Science, ada beberapa faktor dari luar yang dapat
memengaruhi hal tersebut. Salah satunya adalah menggunakan pakaian yang berbahan wol,
polyester (serat sintetis) atau sutra. Pakaian yang terbuat dari bahan ini menyebabkan jumlah
proton dan elektron tak seimbang. Itu karena pakaian dari bahan tersebut merupakan konduktor
listrik atau penghantar listrik, berbeda dengan pakaian berbehan katun yang relatif tidak statis.
Jika dalam musim dingin dan memang harus menggunakan pakaian tebal berbahan wol, ada
baiknya kita melakukan kontak dengan benda logam. Benda logam tadi akan membantu
menghentikan penumpukan bermuatan elektron. Selain itu, berjalan dengan menyeret kaki juga
dapat membuat tersetrum. Itu karena gesekan antara kaki dan lantai mampu memindahkan banyak
elektron pada kaki dan proton dari tubuh pindah ke lantai. Akibatnya atom dalam tubuh tak
seimbang karena kebanyakan muatan negatif dari elektron. Hal yang sama juga terjadi pada sepatu
dengan sol karet, duduk di kursi plastik yang lama mampu membuat kelebihan proton, dan terlalu
lama berada di udara dingin dan kering seperti ruangan ber-AC. Setruman dari kulit juga dapat
muncul jika Anda memiliki kulit kering. Ini karena kulit kering dapat melepaskan elektron dengan
mudah sehingga saat bersentuhan dengan orang yang kelebihan elektron kita dapat tersetrum
sumber: https://sains.kompas.com/read/2019/08/09/200300723/misteri-tubuh-manusia--kulit-
punya-aliran-listrik-yang-bikin-tersetrum?page=all
Pernyataan berikut ini yang sesuai dengan wacana di atas adalah ....

Pernyataan Benar Salah


Untuk mengurangi efek elektrostatis
pada pakaian berbahan wol dengan
menggantung pakaian dengan hanger
berbahan logam
Apabila sifat dominan muncul,
keturunan pertama mempunyai ciri
fisik sama persis dengan kedua
induknya
Untuk mengurangi efek kesetrum
dapat dilakukan dengan gesekan antara

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


kaki dan lantai sehingga tidak dapat
memindahkan banyak elektron pada
kaki dan proton dari tubuh pindah ke
lantai
Pertemuan dan perpindahan muatan
elektron dan proton menyebabkan efek
elektrostatis seperti sengatan listrik
Saat atom dalam kulit kelebihan
elektron, maka tubuh akan banyak
menghantarkan muatan negatif
35. Dua benda masing-masing bermuatan listrik +2 C dan +4 C terpisah keduanya diudara pada jarak
20 cm. Jika konstanta Coulomb diketahui 9 x 10 9 Nm2/C2, berapa besar gaya tolak menolak yang
ditimbulkan ?
A. 1,2 x 1012 N
B. 1,8 x 1012 N
C. 3,6 x 1013 N
D. 4,8 x 1013 N
36. Perhatikan gambar berikut !

Besar beda potensial antara titik P dan Q adalah.....


A. 2,4 V
B. 4,8 V
C. 7,2 V
D. 12,0

37. Perhatikan tabel berikut ini!

Andi akan membuat sebuah rangkaian listrik. Setelah melihat tabel hambatan jenis beberapa
bahan, akhirnya Andi melakukan survei ke toko alat listrik . Andi mengetahui jika harga per meter
bahan secara berurutan dari yang termurah hingga yang termahal adalah : besi, tembaga,
alumunium, dan perak. Jika mempertimbangkan faktor hamabtan jenis dan harga, maka bahan
yang sebaiknya Andi pilih adalah ....
A. Perak
B. Tembaga
C. Alumunium
D. Besi

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023


38. Perhatikan gambar berikut!

Jika kompas didekatkan pada batang besi A – B, maka yang akan terjadi adalah ….
A. kutub A akan menolak U
B. kutub A akan menarik U
C. kutub B akan menarik S
D. kutub B akan menolak U

39. Pada masyarakat petani kedelai maka untuk meningkatkan nilai gizi dan bisa memenuhi
kebutuhan protein masyarakatnya, maka dapat menerapkan bioteknologi konvensional. Contoh
bioteknologi yang dilakukan adalah memanfaatkan … .
A. Aspergillus Wentii untuk membuat tape
B. neurospora sitophyla untuk membuat kecap
C. acetobacter xylinum untuk membuat oncom
D. rhizopus oryzae untuk membuat tempe

40. Perhatikan pernyataan tentang stirofoam berikut.


“ Saat ini banyak sekali orang yang menggunakan stirofoam sebagai pembungkus makanan,
biasanya sebagai wadah mie instan. Stirofoam adalah jenis plastik yang mengandung senyawa
kimia polistirena. Berdasarkan hasil berbagai penelitian, senyawa ini diduga memicu munculnya
kanker. Selain itu stirofoam sulit terurai jika dibuang di lingkungan, sehingga seringkali
menyebabkan pencemaran lingkungan ”.
Kesimpulan yang sesuai dari pernyataan diatas adalah … .
A. pembungkus makanan dari stirofoam berbahaya untuk dikonsumsi secara terus menerus sebab
senyawa polistirena dari stirofoam akan tercampur ke dalam makanan karena stirofoam
memiliki stabilitas rendah
B. pembungkus makanan dari stirofoam memiliki stabilitas tinggi
C. pembungkus makanan dari stirofoam layak dikonsumsi secara terus menerus sebab senyawa
polistirena dari stirofoam mampu menjaga daya tahan makanan karena stirofoam memiliki
stabilitas tinggi
D. pembungkus makanan dari stirofoam memiliki stabilitas rendah

TOS ASAT KELAS IX IPA K-13 RBG 2022/2023

Anda mungkin juga menyukai