Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Laporan Aktualisasi Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan Iii Angkatan LXX Kabupaten Tangerang Provinsi Banten

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 63

LAPORAN AKTUALISASI

PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL


GOLONGAN III ANGKATAN LXX KABUPATEN TANGERANG
PROVINSI BANTEN

PEMILIHAN MEDIA PARTNER MENGGUNAKAN APLIKASI BERBASIS


SPREADSHEET DALAM PEMASANGAN ADVERTORIAL DAN IKLAN
PADA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN
TANGERANG

Disusun Oleh:

Nama : Kania Zakiah, S.Kom


NIP : 19870907 202203 2 003
Jabatan : Ahli Pertama - Pranata Komputer
Unit Kerja : Dinas Komunikasi dan Informatika
Kabupaten Tangerang

BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA DAERAH


PROVINSI BANTEN
2022
i
ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Alloh SWT atas rahmat dan
karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan aktualisasi yang berjudul
“Pemilihan Media Partner menggunakan aplikasi berbasis Spreadsheet dalam
Pemasangan Advertorial dan Iklan pada Dinas Komunikasi dan Informatika
Kabupaten Tangerang”, tak lupa penulis haturkan sholawat dan salam untuk
junjungan Nabi Besar Muhammad SAW beserta para pengikutnya.

Adapun tujuan penulisan dari laporan aktualisasi ini adalah untuk


memenuhi salah satu tugas pada Latsar CPNS tahun 2022 yang diselenggarakan
oleh BPSDMD Provinsi Banten. Selain itu laporan aktualisasi ini ditujukan untuk
lebih mendalami dan memberikan solusi terkait permasalahan yang ada di unit
kerja.

Penulis menyadari banyak pihak yang telah memberikan dukungan,


dorongan, do’a dan semangat dalam penyusunan laporan aktualisasi ini. Oleh
karena itu penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada:

1. Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Banten,


yang telah memfasilitasi kegiatan Pelatihan Dasar CPNS Tahun 2022;
2. Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten
Tangerang yang telah memberikan arahan dan memfasilitasi kegiatan
Pelatihan Dasar ini;
3. Bapak Dr. H. Rusdjiman Soemaatmadja, M.Si selaku evaluator dari Badan
Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Banten;
4. Bapak Bambang Kurniawan, S.Sos., M.Si, selaku fasilitator dan coach yang
selalu memberikan arahan dan masukan yang membangun kepada penulis
dalam penyusunan laporan aktualisasi ini.
5. Seluruh Widyaiswara dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Daerah Provinsi Banten yang telah memberikan ilmu dan informasi terkait
materi-materi yang berkaitan dengan latsar.

iii
6. Bapak H. Nono Sudarno, ST, M.Si, selaku Kepala Dinas Komunikasi dan
Informatika Kabupaten Tangerang yang memberikan inspirasi untuk penulis
agar terus belajar mengani hal apapun;
7. Bapak Ahmad Suryadi, SKM, MM.Kes, selaku pimpinan pada bidang
Informasi dan Komunikasi Publik yang selalu memberikan arahan dan
motivasi kepada penulis untuk mengikuti latsar dengan penuh tanggung
jawab.
8. Bapak Entis Sutisna, S.IP, M.Si, selaku mentor yang bersedia untuk
meluangkan waktunya dalam memberikan bimbingan dan motivasi kepada
penulis demi kelancaran penyusunan laporan aktualisasi ini.
9. Orang tua, suami, anak-anak dan adik-adik yang senantiasa memberikan
semangat dan doa yang tulus hingga berada di tahap ini.
10. Pihak-pihak lain yang turut membantu penulis dalam menyelesaikan laporan
aktualisasi ini.

Penulis berharap apa yang ada dalam laporan aktualisasi ini mampu
menggambarkan penerapan nilai-nilai Ber-AKHLAK dengan baik dan dapat
dimanfaatkan secara baik pula. Akhir kata, penulis haturkan terima kasih untuk
segala masukan, kritik dan saran yang membangun.

Pandeglang, Oktober 2022

Penulis

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN ................................................................................................ i


LEMBAR PENGESAHAN ................................................................................................ ii
KATA PENGANTAR ....................................................................................................... iii
DAFTAR ISI ....................................................................................................................... v
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................ vii
DAFTAR TABEL............................................................................................................ viii
DAFTAR LAMPIRAN ...................................................................................................... ix
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .......................................................................................................... 1
1.2 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi ............................................................................... 2
1.2.1 Tujuan ................................................................................................................ 2
1.2.2 Manfaat .............................................................................................................. 3
1.3 Profil Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang ............................ 3
1.3.1 Gambaran Umum ............................................................................................... 3
1.3.2 Visi dan Misi ...................................................................................................... 4
1.3.3 Tugas dan Fungsi ............................................................................................... 4
1.3.4 Nilai Budaya Kerja............................................................................................. 5
1.3.5 Sumber Daya Manusia ....................................................................................... 6
1.3.6 Struktur Organisasi ............................................................................................ 7
1.4 Gambaran Umum Tugas Jabatan Peserta.................................................................. 8
1.5 Tokoh Panutan .......................................................................................................... 9
BAB II RANCANGAN AKTUALISASI ......................................................................... 10
2.1 Identifikasi Isu ........................................................................................................ 10
2.2 Penetapan Isu Inti .................................................................................................... 12
2.3 Penentuan Penyebab Isu ......................................................................................... 14
2.4 Gagasan Kreatif Penyelesaian Isu ........................................................................... 16
2.5 Matrik Rancangan Aktualisasi ................................................................................ 19
BAB III HASIL PELAKSANAAN KEGIATAN AKTUALISASI ................................. 28
3.1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi .............................................................................. 28
3.2 Persiapan Kegiatan Aktualisasi ............................................................................... 30
3.3 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi .......................................................................... 34
3.4 Penyusunan Laporan Aktualisasi ............................................................................ 39

v
3.5 Kendala dan Solusi Penyelesaian ............................................................................ 43
3.6 Dampak Hasil Aktualisasi....................................................................................... 44
3.7 Rencana Tindak Lanjut ........................................................................................... 46
BAB IV PENUTUP .......................................................................................................... 47
4.1 Tekad ...................................................................................................................... 47
4.2 Harapan ................................................................................................................... 47
DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................... x
LAMPIRAN ....................................................................................................................... xi

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Struktur Organisasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten


Tangerang ........................................................................................................................... 7

Gambar 1.2 Onno Widodo Purbo, pakar IT ........................................................................ 9

Gambar 2.1 Kondisi Lemari Penyimpanan Proposal ........................................................ 10

Gambar 2.2 Analisis Penyebab Isu Menggunakan Teknik Fishbone ............................... 14

vii
DAFTAR TABEL

Tabel 2. 1 Matriks Hasil Analisis Penentuan Isu Prioritas................................................ 13

Tabel 2. 2 Matriks Hasil Analisis Penyebab Utama Isu menggunakan Teknik USG ....... 15

Tabel 2. 3 Tahap Kegiatan Aktualisasi ............................................................................. 20

Tabel 3. 1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi ....................................................................... 29

Tabel 3. 2 Tabel Kendala dan Solusi Penyelesaian........................................................... 43

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Foto Kegiatan Penyampaian Rancangan Aktualisasi kepada Mentor (15


Agustus 2022) .................................................................................................................... xi

Lampiran 2 Foto Kegiatan Penyampaian Rancangan Aktualisasi kepada Rekan Kerja (16
Agustus 2022) .................................................................................................................... xi

Lampiran 3 Pengumpulan Data Proposal dari Media (22 Agustus 2022).......................... xi

Lampiran 4 Hasil Pengumpulan Proposal Pengajuan Kerja Sama (22 Agustus 2022) ...... xi

Lampiran 5 Screenshot Blanko Tabel untuk Menampung Data Proposal (25 Agustus
2022) ................................................................................................................................. xii

Lampiran 6 Penginputan Data Proposal dan Kelengkapannya (6 September 2022) ........ xii

Lampiran 7 Screenshot Tampilan statshow.com .............................................................. xii

Lampiran 8 Kegiatan Pengolahan Data (14 September 2022) ......................................... xiii

Lampiran 9 Penggunaan Rumus dalam Aplikasi Spreadsheet ........................................ xiii

Lampiran 10 Penyusunan Laporan Aktualisasi (22 September 2022) ............................. xiii

Lampiran 11 Pelaporan Penyusunan Laporan Aktualisasi kepada Mentor...................... xiv

Lampiran 12 Screenshot Laporan Aktualisasi (27 September 2022)............................... xiv

Lampiran 13 Hasil Laporan Mingguan 1 - 4..................................................................... xv

ix
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pegawai Negeri Sipil merupakan unsur utama sumber daya manusia


sebagai aparatur sipil negara yang melaksanakan kebijakan publik dan juga
menjadi penentu keberhasilan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.
Aparatur Sipil Negara atau ASN adalah pegawai pemerintah dengan perjanjian
kerja yang ditugaskan pada instansi pemerintah. Dari pengertian tersebut dapat
dijelaskan bahwa ASN terdiri dari Pegawai Negeri Sipil dan Pegawai Pemerintah
dengan Perjanjian Kerja yang diangkat oleh pejabat pembina kepegawaian dan
diserahi tugas serta tanggung jawab untuk melaksanakan tugas negara. Undang-
Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN menyebutkan bahwa dalam rangka
pelaksanaan cita-cita bangsa dan mewujudkan tujuan negara sebagaimana
tercantum dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945, perlu dibangun
Aparatur Sipil Negara yang memiliki sikap integritas, profesional, netral dan
bebas dari intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi dan nepotisme
serta mampu menjalankan peran sebagai unsur pelayan publik, perekat dan
pemersatu bangsa.

Salah satu upaya untuk mewujudkan pelayanan publik yang prima dan
berkelas dunia, pemerintah melalui Kementrian Pendayagunaan Aparatur Sipil
Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) telah mencanangkan
pembangunan SMART ASN 2024, diperkuat dengan Peraturan Presiden No. 95
Tahun 2018 tentang penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik
(SPBE). Hal ini menjadi pondasi untuk peningkatan kualitas pelayanan publik
khususnya di era digital. Sebagai aparat pemerintah, ASN harus dapat merespon
dengan cepat adanya perkembangan teknologi dan informasi dengan positif agar
kinerja pelayanan lebih cepat, akurat dan efisien, juga dalam rangka mendukung
SPBE agar tata kelola pemerintahan menjadi bersih, efektif, transparan, akuntabel,
berkualitas dan terpercaya.

1
Dalam mendukung terwujudnya SMART ASN, Lembaga Administrasi
Negara (LAN) mengeluarkan keputusan Nomor 14 Tahun 2022 dimana
didalamnya memuat kurikulum pelatihan dasar Calon Pegawai Negeri Sipil yang
diselenggarakan secara blended learning, yaitu pembelajaran yang memanfaatkan
teknologi informasi yang dikombinasikan dengan pembelajaran klasikal yang
terintegrasi secara nasional sehingga nantinya akan memunculkan nilai-nilai dasar
ASN BerAKHLAK.

Dalam Peraturan Bupati Tangerang Nomor 109 Tahun 2019 menyebutkan


bahwa salah satu tugas pokok dan fungsi dari layanan kemitraan adalah
melaksanakan pembinaan kemitraan dengan lembaga penyiaran, jurnalis,
komunikasi sosial, KIM (Kelompok/Komunitas Informasi Masyarakat), lembaga
pemerintah, dan media cetak maupun media elektronik. Untuk menjalankan
peraturan tersebut Bidang Informasi dan Komunikasi Publik memiliki program
kegiatan dalam rangka menjalin kemitraan dengan media yaitu dengan cara
menyebarluaskan pemberitaan pembangunan di lingkup Kabupaten Tangerang
(advertorial) dan pemasangan iklan baik di media cetak maupun online.

Pelaksanaan layanan kemitraan yang berjalan saat ini belum memenuhi


prinsip akuntabel dan independen. Pemilihan media partner untuk kepentingan
publikasi hanya didasarkan pada kekuatan relasi, tanpa adanya pengukuran
kriteria yang jelas dan dapat dipertanggungjawabkan. Maka dari itu diperlukan
adanya sebuah sarana atau media penunjang berbasis elektronik yang mampu
mengakomodir permasalahan tersebut. Alat penunjang tersebut adalah aplikasi
berbasis spreadsheet yang memudahkan pengolahan data media dengan
menggunakan fungsi yang ada dalam aplikasi tersebut. Berdasarkan gambaran
diatas, maka penulis meangambil judul “Pemilihan Media Partner menggunakan
aplikasi berbasis Spreadsheet dalam Pemasangan Advertorial dan Iklan pada
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang”.

1.2 Tujuan dan Manfaat Aktualisasi


1.2.1 Tujuan

Terdapat tujuan umum dan tujuan khusus dalam pelaksanaan aktualisasi


ini, yaitu:

2
1. Tujuan umum
Tujuan umum dari pelaksanaan aktualisasi ini adalah agar nilai-nilai dasar
ASN yang Berorientasi pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal,
Adaptif dan Kolaboratif dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari
sehingga mampu melaksanakan tugas dan peran sebagai pranata komputer di
Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang dengan baik dan
bertanggung jawab, serta menerapkan nilai-nilai dasar BerAKHLAK.
2. Tujuan Khusus
Adapun tujuan khusus dari aktualisasi ini adalah untuk mengoptimalkan
mekanisme dan prosedur pemilihan media sebagai media partner lebih
objektif dan akuntabel, sehingga hasil akhirnya media partner yang mampu
dipercaya dalam penyebarluasan informasi kegiatan, program dan kinerja
Pemerintah Daerah dirasakan lebih dapat dipertanggungjawabkan.

1.2.2 Manfaat
1. Manfaat bagi diri sendiri
Mampu menjadi ASN yang profesional dan disiplin dalam
menjalankan tugas-tugas di unit kerja dengan menerapkan nilai-nilai
BerAKHLAK.
2. Manfaat bagi organisasi
- Terwujudnya visi dan misi Pemerintah Kabupaten Tangerang dan tujuan
dari Dinas Komunikasi dan Informatika
- Terselenggaranya mekanisme dan prosedur pemilihan media partner
yang mampu dipercaya dalam penyebarluasan informasi kegiatan,
program dan kinerja Pemerintah Daerah dirasakan lebih dapat
dipertanggungjawabkan.
3. Manfaat bagi masyarakat
- Tersedianya pemberitaan mengenai kegiatan dan program pemerintah
melalui media yang lebih luas
1.3 Profil Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang
1.3.1 Gambaran Umum
Peraturan Bupati Nomor 109 Tahun 2019 pasal 2 yang mengatakan bahwa
Dinas Komunikasi dan Informatika merupakan unsur pelaksana urusan

3
pemerintah yang berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab langsung kepada
Bupati melalui Sekretaris Daerah. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten
Tangerang adalah perangkat daerah yang memiliki tugas untuk membantu Bupati
dalam menyelenggarakan kegiatan berbasis TIK. Berlokasi di Jl. H. Somawinata
No. 1 Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

1.3.2 Visi dan Misi


Visi
Mewujudkan masyarakat Kabupaten Tangerang yang maju, inovatif dan
berwawasan teknologi Informatika menuju Tangerang Gemilang.
Misi
1. Meningkatkan transparansi aparatur Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui
teknologi informasi
2. Meningkatkan sumber daya aparatur dalam rangka profesionalisme aparatur
yang berdasarkan teknologi informatika
3. Meningkatkan partisipasi dan pemahaman masyarakat terhadap kebutuhan
teknologi informatika
4. Meningkatkan dan mengembangkan teknologi informatika untuk melayani
masyarakat KabupatenTangerang
5. Meningkatkan kualitas sumber daya aparatur, memenuhi kebutuhan
operasional dinas, meningkatkan kualitas laporan keuangan dan perencanaan
dinas

1.3.3 Tugas dan Fungsi


Dinas Komunikasi dan Informatika mempunyai tugas membantu Bupati
melaksanakan urusan pemerintahan bidang komunikasi dan informatika, statistik,
serta persandian yang menjadi kewenangan Daerah dan tugas pembantuan yang
diberikan kepada Pemerintah Daerah.
Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud diatas, Dinas
Komunikasi dan Informatika menyelenggarakan fungsi:
a. pelaksanaan kebijakan bidang Komunikasi dan informatika, statistik, dan
persandian;
b. pelaksanaan evaluasi dan pelaporan sesuai dengan lingkup tugasnya;
c. pelaksanaan administrasi dinas sesuai dengan lingkup tugasnya; dan

4
d. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Bupati terkait dengan tugas dan
fungsinya.

1.3.4 Nilai Budaya Kerja

1. Profesional
Perilaku utama Profesional adalah:
 Mempunyai kemampuan dan pengetahuan yang tepat unutk bekerja secara
efisien dan efektif
 Memberikan pelayanan prima kepada pelanggan internal dan eksternal
sebagai fokus dalam upaya membangun hubungan terbuka dan langgeng
 Bekerja sama dengan orang lain untuk mencapai tujuan bersama dengan
kesadaran akan keberagaman dan menggunakan keterampilan hubungan
interpersonal
 Mengedepankan kepentingan negara dan masyarakat di atas kepentingan
organisasi atau pribadi
 Berkeinginan menggali potensi dan pengembangan diri sesuai kebutuhan
organisasi
 Siap berubah demi peningkatan hasil kerja dan layanan yang diberikan
kepada masyarakat
2. Akuntabel
Perilaku utama akuntabel adalah :
 Melayani dengan berorientasi pada kepuasan masyarakat dan organisasi
 Patuh terhadap peraturan dan ketentuan yang berlaku
 Dapat diandalkan dan memegang teguh janji yang diucapkan
 Bertanggung jawb atas hasil kerja dan menyelesaikan sesuai sasaran yang
ditentukan
 Memberikan informasi yang akurat dan benar kepada masyarakat
 Mampu mengakui keterbatasan diri dan tidak menjanjikan hal yang tidak
dapat dilakukan
3. Integritas
Perilaku utama integritas adalah :
 Bersikap jujur, tulus, transparan dan dapat dipercaya

5
 Bertanggung jawab atas pelaksanaan tugas yang diberikan dan dikerjakan
dengan tuntas dan tepat waktu serta bersedia menanggung resiko
 Memegang teguh kepercayaan yang diberikan dan menjalankan tugas
dengan ikhlas konsisten dalam memegang amanah
 Mampu membuat keputusan yang tidak popular berdasarkan fakta yang
sebenarnya
 Menjaga martabat dan tidak melakukan hal-hal tercela
 Bekerja dengan penuh pengabdian dan komitmen
 Berlatih dan melaksanakan tugas dengan tuntas
 Melakukan tindakan yang benar secara konsisten dengan mengabaikan
akibat terhadap diri sendiri.
4. Inovatif
Perilaku utama inovatif adalah :
 Melakukan perbaikan terus menerus
 Bersikap kreatif dalam menjalankan tugas
 Siap melakukan perubahan yang lebih baik
 Siap melakukan pendekatan yang berbeda saat upaya pemecahan masalah
di awal tidak berhasil
 Bersedia menggali potensi dan sumber daya yang ada agar lebih
bermanfaat
 Terbuka untuk memerima masukan dalam memberikan solusi bagi
masalah-masalah yang dihadapi masyarakat
 Proaktif dalam menjaring aspirasi masyarakat

1.3.5 Sumber Daya Manusia

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang memiliki 65 pegawai


yang terdiri dari :

a. Pejabat Eselon II : 1 orang


b. Pejabat Eselon III : 5 orang
c. Pejabat Eselon IV : 4 orang
d. Jabatan Fungsional Tertentu : 32 orang
e. Jabatan Fungsional Umum : 23 orang

6
1.3.6 Struktur Organisasi

Gambar 1. 1 Struktur Organisasi Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang

7
1.4 Gambaran Umum Tugas Jabatan Peserta

Penulis merupakan pegawai Dinas Komunikasi dan Informatika


Kabupaten Tangerang yang ditempatkan pada Bidang Informasi dan Komunikasi
Publik, Seksi Layanan Kemitraan. Adapun uraian tugas penulis sebagai staff pada
Seksi Layanan Kemitraan ini adalah:

1. Menerima, menginventarisir dan mengarsipkan proposal dari media yang


masuk ke Bidang IKP;
2. Membantu pelaksanaan press gathering media dan kunjungan kerja wartawan
dalam rangka pemberian informasi mengenai program pembangunan
Pemerintah Daerah;
3. Membantu pelaksanaan penyelenggaraan jumpa pers dalam rangka pemberian
informasi kebijakan Pemerintah Daerah;
4. Membantu pelaksanaan fasilitasi pers dalam mendapatkan informasi
pembangunan dan peliputan;
5. Membantu pelaksanaan pemberian dan fasilitasi bimbingan teknis jurnalistik
kepada pelajar dan mahasiswa yang melakukan praktek kerja lapangan;
6. Membantu pelaksanaan hubungan kemitraan dengan komunitas-komunitas
dalam rangka peningkatan pembinaan komunitas dan penyebarluasan
informasi;
7. Membuat laporan kegiatan yang berkaitan dengan seksi layanan kemitraan
Informasi dan Komunikasi Publik.

8
1.5 Tokoh Panutan

Gambar 1. 2 Onno Widodo Purbo, pakar IT

Onno Widodo Purobo, merupakan seorang aktivis IT lulusan ITB yang


memiliki karya inovatif wajan bolic dan internet untuk rakyat yang dikenal
dengan nama RT/RW-Net. Dalam karirnya beliau pernah menjadi seorang dosen
PNS di Institut Teknologi Bandung, namun kemudian memutuskan untuk berhenti
secara terhormat dan melanjutkan karirnya menjadi penyuluh dan penulis.

Tanpa banyak diketahui orang pada umumnya, ternyata beliau merupakan


sosok yang sangat berjasa dalam perkembangan internet di Indonesia, sehingga
mendapatkan banyak pernghargaan, yang terbaru adalah Postel Service Award
dari Internet Society pada tahun 2020.

9
BAB II
RANCANGAN AKTUALISASI

2.1 Identifikasi Isu

Tahap pertama dalam rancangan aktualisasi ini adalah identifikasi


permasalahan yang disusun berdasarkan isu yang ada dan faktual pada Bidang
Informasi dan Komunikasi Publik khususnya Seksi Layanan Kemitraan. Setelah
dilakukan identifikasi isu, dirasa perlu untuk melakukan analisis lebih jauh
mengenai isu-isu yang ada menggunakan teknik APKL (Aktual, Problematik,
Kekhalayakan dan Layak), teknik analisis penyebab masalah dengan fishbone,
analisis penyebab prioritas dengan teknik USG (Urgency, Seriousness, Growth)
untuk kemudian menentukan solusi.

Berdasarkan uraian penjelasan mengenai tugas dan fungsi pada Seksi


Layanan Kemitraan, penulis melakukan pengamatan selama berada di lingkungan
kerja. Adapun berdasarkan hasil pengamatan penulis adalah sebagai berikut:

1) Belum adanya tempat penyimpanan arsip proposal yang representatif

Gambar 2. 1 Kondisi Lemari Penyimpanan Proposal

a) Kondisi
Pengajuan proposal penawaran kerja sama dilakukan
dengan mengirimkan melalui pos atau disampaikan secara
langsung oleh lembaga media. Setelah proposal tersebut
diinventarisir, kemudian diarsipkan atau disimpan dalam
lemari khusus dokumen, baik itu dokumen yang berupa surat, laporan dan

10
proposal. Kesulitan terjadi saat proposal tertentu diperlukan untuk ditinjau
ulang, perlu waktu lama untuk melakukan pencarian, hal ini dikarenakan
penyimpanan arsip proposal masih menyatu dengan dokumen lainnya.
b) Dampak
Penumpukan dokumen yang tercampur tanpa adanya pemisah atau
klasifikasi akan menjadikan dokumen sulit untuk ditemukan apa lagi jika
adanya permintaan dokumen secara mendadak dan tentunya akan
menghambat kinerja pegawai.
2) Belum optimalnya penggunaan sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk
menentukan media partner dalam pemasangan advertorial dan iklan.
a) Kondisi
Selama ini penentuan media yang akan menjadi media partner
dilakukan dengan cara mengadakan rapat internal Bidang Informasi dan
Komunikasi Publik. Rapat ini membahas mengenai proposal yang masuk
untuk kemudian dilakukan penguraian persyaratan yang sudah ditentukan
dan ini pasti membutuhkan waktu yang lama, mengingat agenda kegiatan
rapat ini diadakan dalam periode 3 (tiga) bulan sekali.
b) Dampak
Jika isu ini tidak segera ditanggulangi tentu akan berdampak pada
penumpukan data dan turunnya kualitas pelayanan kemitraan khususnya
dalam pemasangan advertorial dan iklan.

3) Belum tersedianya data wartawan yang memiliki kontribusi terhadap


pemberitaan Pemerintah Kabupaten Tangerang.
a) Kondisi
Data wartawan beserta organisasi yang dimiliki oleh Bidang
Informasi dan Komunikasi Publik sekarang belum dapat dipastikan
keakuratannya. Hal ini dapat terlihat pada saat akan melaksanakan agenda
kegiatan yang melibatkan wartawan, data nama wartawan dan
organisasinya selalu berubah-ubah. Pergantian personil wartawan
seringkali tidak ada pemberitahuan resmi dari perusahaan media.

11
b) Kondisi seperti ini tentunya akan berdampak kepada penurunan
kepercayaan media kepada Bidang Informasi dan Komunikasi Publik
sebagai penyelenggara pembinaan kemitraan dengan jurnalis.

2.2 Penetapan Isu Inti

Dari permasalahan yang telah penulis kumpulkan, langkah selanjutnya


yaitu melakukan analisis isu dengan menggunakan metode APKL. Penentuan skor
pada tabel analisis APKL adalah berdasarkan pengalaman penulis yang
diselaraskan dengan diskusi bersama mentor dan rekan pegawai lainnya.

Isu adalah suatu hal yang terjadi baik di dalam maupun di luar organisasi
yang apabila tidak ditangani secara baik akan memberikan efek negatif terhadap
organisasi dan berlanjut pada tahap krisis. Menurut Barry Jones & Chase isu
adalah sebuah masalah yang belum terpecahkan yang siap diambil keputusannya.

Penentuan isu aktual prioritas dilakukan dengan menggunakan skala, ini


berpedoman pada 4 (kriteria) isu yaitu isu yang bersifat Aktual, Problematik,
Khalayak, dan Layak atau biasa disingkat APKL. Teknik APKL yang dibuat
adalah teknik yang digunakan untuk menentukan kelayakan suatu masalah dengan
memperhatikan empat faktor, yaitu:

a) Aktual artinya isu atau pokok persoalan sedang terjadi atau akan terjadi dan
sedang menjadi perbincangan orang banyak.
b) Problematik artinya isu yang menyimpang dari kondisi yang seharusnya,
standar ketentuan yang menimbulkan kegelisahan yang perlu dicari penyebab
dan pemecahannya.
c) Khalayak artinya isu yang secara langsung menyangkut hajat hidup orang
banyak.
d) Layak artinya isu bersifat logis dan patut dibahas sesuai dengan tugas dan
tanggung jawab.

Metode analisis APKL ini menggunakan rentang urutan prioritas, semakin


tinggi skor sebuah isu maka harus sesegera mungkin dicari penyelesaiannya.
Penetapan isu prioritas pada perancangan aktualisasi ini menggunakan metode

12
diskusi yang dilakukan bersama Kepala Seksi Layanan Kemitraan dan rekan
sesama pegawai lainnya. Hasil diskusi mengenai penentuan isu prioritas ini tersaji
pada matriks dibawah ini:

Tabel 2. 1 Matriks Hasil Analisis Penentuan Isu Prioritas

No Isu A P K L Jumlah Ranking


1. Belum adanya tempat
penyimpanan arsip proposal 3 3 2 3 11 3
yang representatif
2. Belum optimalnya penggunaan
sarana dan prasarana berbasis
teknologi untuk menentukan
4 4 5 5 18 1
media partner dalam
pemasangan advertorial dan
iklan.
3. Belum tersedianya data
wartawan yang memiliki
kontribusi terhadap pemberitaan 3 4 4 4 15 2
Pemerintah Kabupaten
Tangerang.
Rentang skor yang digunakan adalah 1-5, dengan keterangan: 1 = sangat kurang,2 = kurang,3 = biasa,4 =
penting, 5 = sangat penting

Berdasarkan hasil diskusi, maka isu yang dipilih adalah belum


optimalnya penggunaan sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk
menentukan media partner dalam pemasangan advertorial dan iklan. Hal ini
dirasa sangat mendesak untuk segera dicarikan solusi karena menyangkut
kepentingan pihak lain, dalam hal ini media sebagai partner dalam publikasi
pemberitaan Pemerintah Kabupaten Tangerang.

13
2.3 Penentuan Penyebab Isu

Alat bantu yang digunakan untuk menganalisis dalam penentuan penyebab isu
prioritas adalah fishbone. Diagram fishbone ini diperkenalkan oleh Dr. Kaoru
Ishikawa, seorang ahli pengendalian kualitas dari Jepang. Diagram fishbone ini
mengidentifikasikan berbagai sebab atau potensi dari satu efek atau masalah
kemudian menganalisis masalah tersebut melalui sesi brainstorming. Masalah
akan dipecah menjadi sejumlah kategori yang berkaitan, mencakup manusia,
material, mesin, prosedur, kebijakan, dan sebagainya. Setiap kategori mempunyai
sebab-sebab yang perlu diuraikan melalui sesi brainstorming.

Setelah dilakukan analisis penyebab terhadap isu prioritas dengan


menggunakan alat bantu fishbone, diperoleh penyebab-penyebab yang perlu untuk
segera diselesaikan, yaitu sebagai berikut:

Gambar 2. 2 Analisis Penyebab Isu Menggunakan Teknik Fishbone

Kemudian dalam menentukan penyebab isu paling utama, penulis


menggunakan analisis USG (Urgency, Seriousness, Growth). Analisis USG
mempertimbangkan tingkat kepentingan, keseriusan, dan perkembangan setiap
variabel dengan rentang skor 1-5.

14
1) Urgency, yaitu dilihat dari tersedianya waktu, mendesak atau tidak masalah
tersebut sehingga harus segera diselesaikan.
2) Seriousness, yaitu melihat dampat masalah terhadap produktivitas kerja,
pengaruh terhadap keberhasilan, membahayakan sistem atau tidak, dan
sebagainya.
3) Growth, yaitu apakah masalah tersebut berkembang sedemikian rupa sehingga
sulit dicegah.

Langkah selanjutnya adalah menentukan penyebab yang paling dominan


dengan menggunakan analisis USG, yang tersaji dalam tabel berikut:

Tabel 2. 2 Matriks Hasil Analisis Penyebab Utama Isu menggunakan Teknik USG

Ide Kreatif
No Penyebab Isu U S G Jumlah Ranking
untuk Solusi

1. Kurangnya 3 3 3 9 2 Mengikuti
pemahaman pelatihan aplikasi
mengenai fungsi- spreadsheet agar
fungsi rumus pada lebih memahami
aplikasi spreadsheet fungsi dari
rumus yang ada
di aplikasi
tersebut

2. Adanya perbedaan 3 2 2 7 4 Sebaiknya


versi aplikasi laptop/pc yang
spreadsheet digunakan adalah
inventaris kantor
yang tidak
mudah untuk
disetting ulang

3. Penggunaan cara 3 3 2 8 3 Menyusun dan


manual dirasakan menepati jadwal

15
masih sangat yang tersusun
nyaman dengan baik
sehingga
efektifitas waktu
dapat terjaga

4. Tidak adanya 5 5 5 15 1 Menggunakan


pengukuran kriteria aplikasi
yang jelas dalam spreadsheet
pemilihan media untuk
partner memberikan poin
pada setiap
kriteria yang
terpenuhi, untuk
kemudian diolah
menggunakan
rumus

Rentang skor yang digunakan adalah 1-5, dengan keterangan: 1 = sangat kurang,2 = kurang,3 = biasa,4 =
penting, 5 = sangat penting

Berdasarkan tabel diatas, bahwa penyebab belum optimalnya penggunaan


sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk menentukan media yang akan
dijadikan partner dalam penyebarluasan informasi baik dalam bentuk advertorial
maupun iklan adalah tidak adanya pengukuran kriteria yang jelas dalam pemilihan
media partner. Pengambilan keputusan ini seharusnya dilaksanakan secara
independen dan objektif dengan melihat pemenuhan kriteria dan penelusuran
track record dari media.

2.4 Gagasan Kreatif Penyelesaian Isu

Setelah dilakukan analisis penyebab isu paling dominan, maka langkah


selanjutnya adalah menentukan ide kreatif untuk menyelesaikan isu tersebut. Ide
gagasan yang telah disepakati dan mungkin untuk dilakukan selama masa
habituasi adalah dengan menggunakan aplikasi berbasis spreadsheet untuk

16
menentukan media yang akan menjadi partner dalam penyebarluasan informasi
baik dalam bentuk advertorial maupun iklan.

Ada beberapa tahapan yang penulis lakukan dalam menyelesaikan isu ini,
diantaranya:

1. Mengadakan sesi konsultasi dan diskusi dengan mentor dan rekan kerja dalam
rangka pengumpulan informasi yang diperlukan. Informasi ini berguna untuk
mendukung terciptanya solusi atas isu yang diangkat.
2. Selain mengadakan konsultasi dengan mentor, penulis juga melakukan diskusi
bersama rekan kerja lainnya mengenai pemanfaatan aplikasi spreadsheet.
3. Mengumpulkan data proposal media tahun 2022 untuk diinputkan ke dalam
tabel yang sudah tersedia dengan memberikan angka “1” untuk setiap syarat
yang terpenuhi dan angka “0” untuk syarat yang tidak terpenuhi. Perlu
diketahui beberapa persyaratan yang harus dipenuhi media untuk dapat
terpilih menjadi partner, yaitu :
a. Surat permohonan kerjasama dan profil company
b. CV perusahaan yang masih berlaku
c. Bukti pajak 3 bulan terakhir
d. Surat pengukuhan PKP (Pengusaha Kena Pajak)
e. NPWP Perusahaan
f. Rekening bank perusahaan (Bank BJB)
g. Print out terdaftar di LPSE
h. Terverifikasi dewan pers
i. Print out google analytics
j. Foto gedung kantor redaksi
Serta beberapa persyaratan lain yang berkaitan dengan kapabilitas media
sebagai media publikasi yang terpercaya dan selalu memberitakan mengenai
pemerintah Kabupaten Tangerang.
4. Setelah melakukan pengumpulan data, perlu kiranya untuk melakukan
konsultasi kembali dengan mentor terkait penggunaan rumus yang ada pada
aplikasi spreadsheet.
5. Tahap selanjutnya adalah melakukan penginputan dan pengolahan data
berdasarkan angka yang sudah diinputkan di tahap sebelumnya. Dari angka

17
“1” dan “0” tadi, digunakanlah rumus/fungsi IF – AND untuk mendapatkan
nama media yang akan dijadikan partner publikasi pemberitaan.
6. Mengevaluasi efektifitas penggunaan spreadsheet dalam menentukan media
partner dan juga melakukan pengumpulan bukti dokumen pendukung dalam
pelaksanaan aktualisasi ini.
7. Penyusunan laporan aktualisasi, dilakukan dengan berkonsultasi dengan
mentor dan coach.

18
2.5 Matrik Rancangan Aktualisasi

Nama : Kania Zakiah, S.Kom

Unit Kerja : Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Tangerang

Identifikasi Isu : 1) Belum adanya tempat penyimpanan arsip proposal yang representatif
2) Belum optimalnya penggunaan sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk menentukan media yang
akan akan dijadikan partner dalam pemasangan advertorial dan iklan.
3) Belum tersedianya data wartawan yang memiliki kontribusi terhadap pemberitaan Pemerintah Kabupaten
Tangerang.

Isu yang diangkat : Belum optimalnya penggunaan sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk menentukan media yang akan
akan dijadikan partner dalam pemasangan advertorial dan iklan.

Penyebab Isu : Tidak adanya pengukuran kriteria yang jelas dalam pemilihan media partner

Gagasan pemecahan Isu : Menggunakan aplikasi berbasis spreadsheet

19
Tabel 2. 3 Tahap Kegiatan Aktualisasi

Keterkaitan Substansi Kontribusi


Penguatan Nilai
No. Kegiatan Tahapan Kegiatan Output/Hasil Evidence/Bukti Mata Pelatihan terhadap Visi
Organisasi
Agenda 2 Misi

1 2 3 4 5 6 7 8

1. Perencanaan a. Menghimpun Terlaksananya Dokumentasi Kolaboratif : Dalam persiapan Perencanaan


data pendukung koordinasi berupa foto dan Dalam tahap kegiatan kegiatan
khususnya mengani dengan dokumen perencanaan ini nilai aktualisasi aktualisasi dalam
penggunaan rumus mentor ASN yang ditampilkan penggunaan menentukan media
IF-AND pada adalah kolaboratif. Hal aplikasi berbasis partner secara
apilikasi berbasis ini dibuktikan dengan spreadsheet otomatis
Spreadsheet kegiatan untuk menggunakan
adanya
b. Melakukan menentukan aplikasi
koordinasi baik dengan
konsultasi dengan atasan maupun dengan pemilihan media spreadsheet yaitu
mentor mengenai rekan kerja. Kegiatan partner, inovatif, dimana
rencana menghasilkan kontribusi yang perancangan ini
ini
pemanfaatan sebuah ide dan gagasan penulis lakukan mengambil
aplikasi spreadsheet dalam permasalahan yang

20
untuk menentukan baru yang lebih baik. mendukung visi ada di organisasi
media partner. dan misi untuk dicarikan
Diskominfo solusi yang baru
Harmonis :
Kabupaten berdasarkan
Dalam kegiatan Tangerang, kompetensi yang
koordinasi ini terdapat khususnya poin dimiliki.
nilai ASN lainnya, 4 yaitu
yaitu harmonis. Pada meningkatkan
tahap ini pastinya dan
terdapat beberapa mengembangkan
pendapat yang berbeda teknologi
tetapi untuk dapat informatika
dicapai sebuah kata untuk melayani
setuju, perlu adanya masyarakat
keharmonisan dalam Kabupaten
mendengarkan Tangerang,
pendapat masing- dalam hal ini
masing. adalah media.

21
Loyal:

Pada saat penulis


melakukan konsultasi
dengan atasan, terdapat
beberapa arahan yang
disampaikan dan dirasa
perlu untuk
terlaksananya
aktualisasi ini, dan hal
tersebut merupakan
bentuk sikap loyal.

2. Pelaksanaan a. Pengumpulan Tersedianya  Tabel data Adaptif : Pada tahap Pelaksanaan


Kegiatan informasi dan data calon Sebagai pelayan publik, pelaksanaan
media kegiatan
Aktualisasi bahan yang media partner penulis harus mampu aktualisasi
partner ini aktualisasi dalam

22
- Penggunaa diperlukan terkait berbentuk beserta memiliki sikap adaptif merupakan menentukan media
n aplikasi konsep tabel kelengkapan dalam hal ini bentuk partner secara
spreadshe penggunaan persyaratan penggunaan teknologi kontribusi dalam otomatis
et untuk aplikasi yang sudah harus terus dilakukan visi dan misi menggunakan
menentuka spreadsheet dan terpenuhi/bel dalam setiap aspek Diskominfo aplikasi
n media fungsi/rumus um pekerjaan, selain Kabupaten spreadsheet
partner yang dapat terpenuhi. memudahkan, Tangerang pada memperkuat nilai-
digunakan untuk  Dokumentasi teknologi juga dapat poin 2, yaitu nilai organisasi
otomatisaisi kegiatan mengefisienkan waktu meningkatkan yaitu
pemilihan media konsultasi dan tenaga. sumber daya profesionalisme,
partner. dengan aparatur dalam dengan
b. Penyusunan dan mentor rangka menggunakan
Kolaboratif :
penginputan data  Dokumentasi profesionalisme teknologi untuk
yang diperlukan penginputan Berdiskusi dengan aparatur yang membantu
dalam data calon mentor dan rekan kerja berdasarkan menyelesaikan
mengimplementas media adalah wujud teknologi tugas secara efektif
ikan pemilihan partner pada pengimplementasian informatika. Hal dan efisien.
media partner aplikasi nilai kolaboratif untuk ini dibuktikan
secara otomatis saling terbuka dalam dengan

23
menggunakan spreadsheet bekerjasama untuk penggunaan
aplikasi menghasilkan nilai teknologi dalam
spreadsheet tambah dengan menyelesaikan
c. Pengolahan data mengumpulkan pekerjaan.
yang sudah data/informasi yang
diinputkan pada diperlukan dalam
tabel yang otomatisasi pemilihan
tersedia media partner.
menggunakan
rumus IF-AND
Kompeten:

Terdapat nilai
kompeten dalam tahap
pelaksanaan aktualisasi
ini, yaitu pada saat
penulis menggunakan
aplikasi spreadsheet
dan menggunakan
rumus tertentu untuk

24
melakukan pengolahan
data.

Berorientasi pelayanan:

Melalui kegiatan
evaluasi pemanfaatan
aplikasi spreadsheet
dalam otomatisasi
pemilihan media
partner, hal ini sebagai
bentuk perbaikan tiada
henti demi memberikan
pelayanan prima.

3. Evaluasi dan a. Pengumpulan Hasil evaluasi  Lembar Akuntabel: Pada tahap Kegiatan evaluasi
Penyusunan bukti/dokumen yang pelaksanaan evaluasi
persetujuan dan dan pelaporan
Dengan
Laporan pendukung didapatkan dan penyusunan
dari mentor membantu
evaluasi
Aktualisasi b. Pelaporan hasil berupa  Laporan penyusunan laporan, laporan memperkuat nilai-
laporan akhir perbedaan merupakan aktualisasi,
akhir nilai organisasi
hal ini
kegiatan waktu yang penggunaan yaitu nilai

25
aktualisasi kepada digunakan aktualisasi penerapan nilai aplikasi berbasis integritas dimana
pimpinan dan untuk akuntabel, sebagai spreadsheet evaluasi dan
mentor menentukan bentuk untuk pelaporan hasil
media pertanggungjawaban menentukan aktualisasi
partner. atas pekerjaan yang pemilihan media dilakukan sebagai
sudah dilakukan. partner, pertanggungjawab
kontribusi yang an terhadap
penulis lakukan keberhasilan
dalam ataupun kegagalan
mendukung visi pelaksanaan
dan misi aktualisasi.
Diskominfo
Kabupaten
Tangerang,
khususnya poin
4 yaitu
meningkatkan
dan
mengembangkan

26
teknologi
informatika
untuk melayani
masyarakat
Kabupaten
Tangerang,
dalam hal ini
adalah media.

27
BAB III
HASIL PELAKSANAAN KEGIATAN AKTUALISASI

Kegiatan aktualisasi pada tahapan habituasi ini dilaksanakan mulai tanggal


18 Agustus – 2 Oktober 2022. Tahap habituasi ini dilaksanakan dengan
mengamalkan nilai-nilai ASN ber-AKHLAK pada tiap langkah kegiatannya.
Pelaksanaan tahap habituasi ini dilaksanakan sesuai dengan jadwal kegiatan yang
disusun dalam rancangan aktualisasi. Terdapat tiga kegiatan utama yang dimana
masing-masing kegiatan utama tersebut memiliki tahapan yang harus diselesaikan
secara berurutan.

Implementasi nilai ber-AKHLAK lebih diterapkan dalam tahap


penyelesaian isu yang diangkat dalam kegiatan aktualisasi ini yaitu belum
optimalnya penggunaan sarana dan prasarana berbasis teknologi untuk
menentukan media yang akan akan dijadikan partner dalam pemasangan
advertorial dan iklan, dengan mengusung ide penyelesaian masalah yaitu
Pemilihan Media Partner Menggunakan Aplikasi Berbasis Spreadsheet dalam
Pemasangan Advertorial dan Iklan pada Dinas Komunikasi dan Informatika
Kabupaten Tangerang.

3.1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi

Jadwal tahapan kegiatan aktualisasi ini dibagi mejadi tiga kegiatan, yaitu
perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi serta penyusunan laporan aktualisasi.
Masing-masing kegiatan ini terdiri dari beberapa tahapan yang tertuang dalam
tabel berikut:

28
Tabel 3. 1 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi

29
3.2 Persiapan Kegiatan Aktualisasi

Uraian tahapan kegiatan terperinci dalam tabel berikut :

Kegiatan 1

Nama Kegiatan : Persiapan kegiatan aktualisasi

Tanggal Pelaksanaan : 15 – 19 Agustus 2022

Tempat Pelaksanaan : Dinas Komunikasi dan Informatika


Kabupaten Tangerang

Tahapan Kegiatan

1. Menghimpun materi yang berkaitan dengan tema rancangan aktualisasi


2. Melakukan konsultasi dengan mentor dan rekan kerja terkait rencana
pemanfaatan aplikasi spreadsheet untuk menentukan media partner

Output Kegiatan

1. Tersedianya materi yang berkaitan dengan tema rancangan aktualisasi, yaitu


penggunaan aplikasi spreadsheet
2. Terlaksananya kegiatan konsultasi, diskusi dengan mentor dan rekan kerja
mengenai rencana aktualisasi ini

Pelaksanaan Nilai-nilai Ber-AKHLAK

1. Tahapan kegiatan pertama


Adaptif: menggunakan fitur tertentu pada gawai untuk mencari materi
pendukung yang berkaitan dengan tema rancangan aktualisasi
Akuntabel: menggunakan sumber daya dengan efisien dan cermat
Kompeten: menguasai penggunaan teknologi pendukung
2. Tahapan kegiatan kedua
Kolaboratif: merupakan salah satu nilai dasar ASN yang mengharuskan tiap
individu ASN untuk dapat bekerja sama dengan atasan. Pada kegiatan pertama
pelaksanaan aktualisasi ini dibuktikan dengan adanya kegiatan koordinasi
yang baik dengan atasan.
Loyal: dalam sesi konsultasi dihasilkan beberapa arahan dan masukan dari
mentor yang sesuai dengan aturan yang berlaku, salah satu bentuk penerapan

30
loyal adalah dengan mengikuti arahan dan bimbingan mentor.
Kolaboratif: melakukan diskusi dengan rekan kerja yang berkaitan dengan
tema yang ada pada rancangan aktualisasi.
Harmonis: pada sesi konsultasi dan penyampaian rancangan aktualisasi
dengan rekan kerja, terdapat beberapa perbedaan pendapat dalam tema
rancangan aktualisasi. Perbedaan pendapat ini tidak menjadi halangan untuk
melanjutkan tema yang dipilih, melainkan mencari keselerasan dalam
penyelesaian perbedaan tersebut, sehinggan pelaksanaan aktualisasi dapat
berjalan dengan lancar hingga saat ini.

Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi

Dalam persiapan kegiatan aktualisasi penggunaan aplikasi berbasis spreadsheet


untuk menentukan pemilihan media partner, kontribusi kegiatan yang penulis
lakukan dalam mendukung visi dan misi Diskominfo Kabupaten Tangerang,
khususnya poin 4 yaitu meningkatkan dan mengembangkan teknologi informatika
untuk melayani masyarakat Kabupaten Tangerang, dalam hal ini adalah media.

Penguatan Nilai Organisasi

Perencanaan kegiatan aktualisasi dalam menentukan media partner secara


otomatis menggunakan aplikasi spreadsheet yaitu inovatif, dimana perancangan
ini mengambil permasalahan yang ada di organisasi untuk dicarikan solusi yang
baru berdasarkan kompetensi yang dimiliki.

Pihak Yang Terlibat

1. Mentor
2. Rekan kerja

Lampiran Kegiatan

1. Foto
2. Dokumen rancangan aktualisasi
3. Dokumen materi pendukung

Evidence

1. Mengumpulkan materi pendukung , yaitu mengenai rumus aplikasi berbasis

31
spreadsheet (materi lengksp terdapat pada bagian lampiran)

2. Melaksanakan konsultasi dengan mentor dan pimpinan mengenai rancangan


aktualisasi

32
3. Melaksanakan diskusi dengan rekan kerja yang berhubungan dengan tema
aktualisasi

33
3.3 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi

Uraian tahapan kegiatan terperinci dalam tabel berikut :

Kegiatan 2

Nama Kegiatan : Pelaksanaan kegiatan aktualisasi

Tanggal Pelaksanaan : 22 Agustus – 16 September 2022

Tempat Pelaksanaan : Dinas Komunikasi dan Informatika


Kabupaten Tangerang

Tahapan Kegiatan

1. Pengumpulan proposal pengajuan kerja sama dari media dari bulan Januari –
Agustus 2022
2. Pembuatan tabel pada aplikasi spreadsheet untuk menampung data proposal
beserta kelengkapannya
3. Penyusunan dan penginputan data proposal beserta kelengkapannya
4. Pengolahan data media yang sudah diinputkan ke dalam tabel disertai dengan
konsultasi terkait permasalahan yang dihadapai

Output Kegiatan

1. Tersedianya data proposal pengajuan kerjasama dari media periode bulan


Januari – Agustus 2022
2. Tersedianya blanko tabel untuk diiputkan data proposal serta kelengkapannya
3. Tersedianya tabel data media yang sudah diinputkan data media
4. Tersedianya data media hasil pengolahan menggunakan rumus IF-AND

Pelaksanaan Nilai-nilai Ber-AKHLAK

1. Tahapan kegiatan pertama


Berorientasi pelayanan : menerima proposal sesuai arahan disposisi
pimpinan
Kolaboratif : bekerjasama dengan rekan kerja untuk mengumpulkan proposal
Harmonis : menghargai bantuan dari rekan kerja
Loyal : melaksanakan perintah pimpinan yang ada dalam disposisi
2. Tahapan kegiatan kedua

34
Kompeten : membuat tabel yang digunakan untuk menampung data proposal
media menggunakan aplikasi spreadsheet
Adaptif : menyesuaikan bentuk tabel dengan persyaratan yang sudah
ditentukan
3. Tahapan kegiatan ketiga
Akuntabel :
a. melakukan penginputan data sesuai dengan kelengkapan yang ada
pada lampiran
b. melakukan pengecekan kredibilitas mediadengan bantuan search
engine
Berorientasi pelayanan : menginput seluruh proposal yang masuk baik dari
media lokal maupun nasional
4. Tahapan kegiatan keempat
Akuntabel : menggunakan rumus pada aplikasi spreadsheet yang tepat dan
dapat merepresentasikan persyaratan hasil yang lebih baik dari sistem
sebelumnya
Kompeten : memiliki pengetahuna yang cukup dalam penggunaan aplikasi
berbasis spreadsheet

Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi

Bentuk kontribusi dalam visi dan misi Diskominfo Kabupaten Tangerang pada
poin 2, yaitu meningkatkan sumber daya aparatur dalam rangka profesionalisme
aparatur yang berdasarkan teknologi informatika. Hal ini dibuktikan dengan
penggunaan teknologi dalam menyelesaikan pekerjaan.

Penguatan Nilai Organisasi

Pelaksanaan kegiatan aktualisasi dalam pemilihan media partner secara otomatis


menggunakan aplikasi spreadsheet memperkuat nilai-nilai organisasi yaitu
profesionalisme, dengan menggunakan teknologi untuk membantu menyelesaikan
tugas secara efektif dan efisien.

Pihak Yang Terlibat

1. Mentor

35
2. Rekan kerja
3. Media (secara tidak langsung)

Lampiran Kegiatan

1. Foto
2. Tabel data media hasil pengolahan
3. Screenshot pengolahan data

Evidence

1. Mengumpulkan proposal pengajuan kerjasama dari media

2. Pembuatan tabel untuk menampung data media

3. Penginputan data proposal media sesuai dengan kelengkapan yang ada. Untuk
proposal media online yang tidak mencantumkan Google Analytic, penulis
menggunakan website statshow.com yang memiliki kemiripan fungsi seperti
GA.

36
4. Pengolahan data media yang yang sudah diinputkan ke dalam tabel data,
pengolahan data media menggunakan rumus IF-AND

37
38
3.4 Penyusunan Laporan Aktualisasi

Uraian tahapan kegiatan terperinci dalam tabel berikut :

Kegiatan 3

Nama Kegiatan : Evaluasi dan penyusunan laporan


aktualisasi

Tanggal Pelaksanaan : 19 – 30 September 2022

Tempat Pelaksanaan : Dinas Komunikasi dan Informatika


Kabupaten Tangerang

Tahapan Kegiatan

1. Kegiatan coaching bersama rekan satu kelompok dan coach


2. Pengumpulan bukti/evidence pendukung
3. Evaluasi pelaksanaan aktualisasi, khususnya dalam proses pengolahan data
dan hasil akhirnya
4. Penyusunan laporan aktualisasi
5. Konsultasi dan pelaporan aktualisasi kepada mentor

39
Output Kegiatan

1. Terlaksananya kegiatan coaching


2. Tersedianya video testimoni dari mentor dan rekan kerja yang berkepentingan
dalam tema aktualisasi
3. Tersedianya laporan aktualisasi
4. Tersedianya laporan mingguan sebagai hasil konsultasi dengan mentor

Pelaksanaan Nilai-nilai Ber-AKHLAK

1. Tahapan kegiatan pertama


Kolaboratif : kegiatan coaching ini dilaksanakan secara berkelompok agar
tercapainya efisiensi waktu. Dalam pelaksanaan coaching dengan melibatkan
banyak orang tentu banyak juga hal yang harus dilaksanakan bersama, seperti
kesepakatan waktu, bentuk/struktur laporan, dan sebagainya.
Akuntabel : mampu memanfaatkan waktu dan teknologi dengan baik,
sehingga tujuan kegiatan tercapai
2. Tahapan kegiatan kedua
Kompeten : mampu menyeleksi bukti-bukti yang faktual dan sesuai dengan
kebutuhan pelaporan aktualisasi
3. Tahap kegiatan ketiga
Akuntabel : mampu mengidentifikasi kekurangan pada pelaksanaan
aktualisasi dan memperbaiki kekurangan tersebut
Harmonis : menghargai pendapat yang disampaikan oleh mentor dan rekan
kerja
Adaptif : mampu memperbaiki kekurangan yang disampaikan oleh mentor
dan rekan kerja untuk menghasilkan output yang lebih baik lagi
4. Tahapan kegiatan keempat
Kompeten : menyusun laporan aktualisasi menggunakan perangkat lunak
yang sesuai dengan kebutuhan
Adaptif : membuat laporan aktualisasi sesuai dengan format yang telah
diberikan
5. Tahapan kegiatan kelima
Berorientasi pelayanan : melaksanakan konsultasi dengan baik dan sikap

40
yang sopan
Loyal : mengikuti arahan dan bimbingan dari mentor dalam menyusun
laporan aktualisasi

Kontribusi Terhadap Visi Misi Organisasi

Pada tahap evaluasi dan penyusunan laporan aktualisasi, penggunaan aplikasi


berbasis spreadsheet untuk menentukan pemilihan media partner, kontribusi yang
penulis lakukan dalam mendukung visi dan misi Diskominfo Kabupaten
Tangerang, khususnya poin 4 yaitu meningkatkan dan mengembangkan teknologi
informatika untuk melayani masyarakat Kabupaten Tangerang, dalam hal ini
adalah media.

Penguatan Nilai Organisasi

Kegiatan evaluasi dan pelaporan membantu memperkuat nilai-nilai organisasi


yaitu nilai integritas dimana evaluasi dan pelaporan hasil aktualisasi dilakukan
sebagai pertanggungjawaban terhadap keberhasilan ataupun kegagalan
pelaksanaan aktualisasi.

Pihak Yang Terlibat

1. Mentor
2. Rekan kerja

Lampiran Kegiatan

1. Foto
2. Screenshot dokumen laporan aktualisasi

Evidence

1. Pelaksanaan kegiatan coaching bersama rekan satu kelompok dan coach

41
2. Pengumpulan bukti/evidence pendukung

3. Evaluasi hasil pelaksanaan aktualisasi berupa video testimoni terdapat pada


tautan berikut:
https://drive.google.com/file/d/11aK0MW3YsWNyeQCwyS4p7X1_d_1qFCu
D/view?usp=sharing
4. Penyusunan laporan aktualisasi

42
5. Melakukan pelaporan dan konsultasi dengan mentor terkait penyusunan
laporan aktualisasi

3.5 Kendala dan Solusi Penyelesaian

Dalam pelaksanaan aktualisasi ini terjadi beberapa kendala yang dihadapi


baik dalam kegiatan perancangan, pelaksanaan dan evaluasi serta penyusunan
laporan akhir. Untuk itu kendala yang dihadapi penulis tuangkan dalam tabel
berikut:

Tabel 3. 2 Tabel Kendala dan Solusi Penyelesaian

No Kegiatan Kendala Solusi


1. Persiapan rancangan Mentor dan rekan kerja Menyampaikan
aktualisasi memiliki jadwal pekerjaan gagasan rancangan
yang berbeda, sehingga aktualisasi secara
agak sulit untuk personal

43
berkoordinasi menggunakan
whatsapp

2. Pelaksanaan aktualisasi Banyak kelengkapan data Penulis


proposal yang kurang. menggunakan
Contoh: media tidak website
menyertakan print out statshow.com
google analytic, sehingga untuk mencari
menyulitkan penulis untuk jumlah viewers,
pengolahan data sebagai pengganti
dari google
analytic

Media cetak tidak Untuk media cetak


menyertakan jumlah oplah yang tidak
media pemberitaannya, menyertakan
sehingga menyulitkan jumlah oplahnya,
pada saat penggunaan maka penulis
rumus asumsikan
menjadi 0

3. Evaluasi dan penyusunan Banyaknya pekerjaan Mengerjakan


laporan aktualisasi yang harus diselesaikan penyusunan
terlebih dahulu, laporan di rumah
dikarenakan kegiatan
bidang yang
pelaksanaannya dalam
waktu dekat

3.6 Dampak Hasil Aktualisasi

Selama pelaksanaan aktualisasi, khususnya pada masa habituasi ini,


dampak yang timbul dari penerapan nilai-nilai Ber-AKHLAK diantaranya:

44
- Berorientasi pelayanan : penulis memahami pentingnya memberikan
pelayanan yang prima kepada masyarakat yang memerlukan layanan
dalam hal ini adalah media. Dengan dilaksanakannya aktualisasi dengan
tema penggunaan aplikasi berbasis spreadsheet ini diharapkan pelayanan
pengajuan kerja sama dengan media dapat berjalan dengan lebih baik.
- Akuntabel : dampak pelaksanaan aktualisasi ini adalah memunculkan
sikap akuntabel dimana penulis menjadi lebih bertanggung jawab dalam
setiap tugas yang diberikan oleh pimpinan, selain itu penulis menjadi lebih
berhati-hati dalam menggunakan inventaris kantor.
- Kompeten : pelaksanaan aktualisasi yang mengharuskan penulis dalam
penggunaan teknologi, memicu penulis untuk menguasai aplikasi dan
menghasilkan pekerjaan yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Tentunya
dampak ini dapat dilanjutkan dalam pelaksanaan pekerjaan lain ke
depannya.
- Harmonis : pelaksanaan aktualisasi ini membawa dampak yang besar bagi
munculnya sikap harmonis dari penulis dan pegawai pada bidang
Informasi dan Komunikasi Publik (IKP).
- Loyal : dampak pelaksanaan aktualisasi juga memunculkan sikap loyal
bagi pegawai bidang IKP, baik itu dalam pelaksanaan perintah dari
pimpinan dan juga dalam pelaksanaan pekerjaan yang mengharuskan
penulis menyesuaikan dengan peraturan yang berlaku.
- Adaptif : pelaksanaan aktualisasi ini memunculkan sikap adaptif penulis
yang harus cepat menyesuaikan diri dengan ritme kerja dari rekan dalam
satu bidang, terlebih ketika unit kerja penulis terlibat dalam sebuah
kegiatan berskala nasional dan internasional.
- Kolaboratif : pelaksanaan aktualisasi ini membentuk sikap kolaboratif
antara penulis dengan rekan kerja lainnya, hal ini dikarenakan terdapat
banyak pekerjaan yang mengharuskan penulis dan rekan kerja lain untuk
saling berkomunikasi dan berkolaborasi agar menghasilkan pekerjaan
yang baik.

45
3.7 Rencana Tindak Lanjut

Rencana tindak lanjut yang akan dilakukan adalah dengan


mensosialisasikan hasil aktualisasi pada kegiatan press gathering yang akan
diadakan pada bulan November tahun 2022. Dengan adanya sosialisasi ini
diharapkan calon media partner menjadi lebih tertib administrasi dan secara tidak
langsung akan meningkatkan kualitas media partner publikasi pemberitaan
Pemerintah Kabupaten Tangerang.

46
BAB IV
PENUTUP

4.1 Tekad

Dengan adanya kegiatan aktualisasi yang didalamnya memuat unsur nilai-


nilai berAKHLAK, penulis bertekad untuk dapat mengamalkan nilai-nilai
Berorientasi pelayanan- Akuntabel-Kompeten-Harmonis-Loyal-Adaptif dan
Kolaboratif dalam kehidupan baik di unit kerja maupun dimasyarakat dan
berusaha mewujudkan pelayanan publik yang prima melalui kompetensi diri.
Penulis juga bertekad untuk menjadi seorang pembelajar sepanjang hayat demi
meningkatkan pengetahuan dan kompetensi diri yang pada akhirnya mampu
mendorong perubahan ke arah yang lebih baik lagi.

4.2 Harapan

Harapan penulis adalah agar nilai-nilai dasar BerAKHLAK bukan hanya


sekedar dihapal namun juga diimplementasikan oleh setiap ASN yang berada di
lingkup Pemerintah Kabupaten Tangerang demi terwujudnya birokrasi yang lebih
baik lagi. Harapan ini tentunya bukan hanya sekedar angan-angan, tapi perlu
adanya bukti nyata yang dimulai dari diri sendiri dan akan terus berdampak pada
lingkungan yang lebih luas lagi. Tidak hanya itu, harapan penulis sebagai
Aparatur Sipil Negara yang bertugas di Dinas Komunikasi dan Informatika
Kabupaten Tangerang yang sesuai dengan visi organisasi adalah “Mewujudkan
masyarakat Kabupaten Tangerang yang maju, inovatif dan berwawasan teknologi
Informatika menuju Tangerang Gemilang.”

47
DAFTAR PUSTAKA

Buku:
- Lembaga Administrasi Negara. 2019. Analisis Isu Kontemporer Modul
Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan II dan Golongan III.
Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia
- Handoko, Ramah. 2021. Modul Akuntabel Pelatihan Dasar Calon Pegawai
Negeri Sipil. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia
- Jalis, Ahmad. 2021. Modul Kompeten Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri
Sipil. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia
- Suwarno, Yogi. 2021. Modul Adaptif Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri
Sipil. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia

PeraturanPerundang-Undangan:
- Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara
- Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Sistem
Pemerintahan Berbasis Elektronik
- Peraturan Bupati Nomor 109 Tahun 2019 tentang Kedudukan, Susunan
Organisasi, Tugas dan Fungsi, serta Tata Kerja Dinas Komunikasi dan
Informatika Kabupaten Tangerang
- Keputusan Lembaga Administrasi Negara (LAN) Nomor 14 Tahun 2022
tentang Kurikulum Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil

Internet:
- https://www.tuntasonline.com/kerjasama-bersama-pemkot-ini-syarat-jadi-
media-partner
- https://www.kelasexcel.id/2016/06/rumus-if-gabungan-if-and-or-excel.html
- https://www.dqlab.id/contoh-penggunaan-rumus-if-beserta-fungsi-and-or-dan-
not-di-excel
- https://www.latihanexcel.com/excel-intermediate/rumus-if-or-dan-if-and/
- https://www.youtube.com/watch?v=rpwl1Nwm2nU
- https://www.youtube.com/watch?v=rA9xxAoH8QE
- https://www.youtube.com/watch?v=uGnYZ134LWU

x
LAMPIRAN
Lampiran 1 Foto Kegiatan Penyampaian Rancangan Aktualisasi kepada Mentor (15 Agustus 2022)

Lampiran 2 Foto Kegiatan Penyampaian Rancangan Aktualisasi kepada Rekan Kerja (16 Agustus
2022)

Lampiran 3 Pengumpulan Data Proposal dari Media (22 Agustus 2022)

Lampiran 4 Hasil Pengumpulan Proposal Pengajuan Kerja Sama (22 Agustus 2022)

xi
Lampiran 5 Screenshot Blanko Tabel untuk Menampung Data Proposal (25 Agustus 2022)

Lampiran 6 Penginputan Data Proposal dan Kelengkapannya (6 September 2022)

Lampiran 7 Screenshot Tampilan statshow.com

xii
Lampiran 8 Kegiatan Pengolahan Data (14 September 2022)

Lampiran 9 Penggunaan Rumus dalam Aplikasi Spreadsheet

Lampiran 10 Penyusunan Laporan Aktualisasi (22 September 2022)

xiii
Lampiran 11 Pelaporan Penyusunan Laporan Aktualisasi kepada Mentor

Lampiran 12 Screenshot Laporan Aktualisasi (27 September 2022)

xiv
Lampiran 13 Hasil Laporan Mingguan 1 - 4

xv

Anda mungkin juga menyukai