Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Seminyak, Kuta, Badung

Koordinat: 8°41′16″S 115°10′33″E / 8.687863°S 115.175716°E / -8.687863; 115.175716
Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

8°41′16″S 115°10′33″E / 8.687863°S 115.175716°E / -8.687863; 115.175716

Seminyak
Negara Indonesia
ProvinsiBali
KabupatenBadung
KecamatanKuta
Kodepos
80361
Kode Kemendagri51.03.01.1005 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS5103020005 Edit nilai pada Wikidata
Luas2,65 km²[1]
Jumlah penduduk3.757 jiwa (2016)[1]
6.140 jiwa (2010)[2]
Kepadatan2.317 jiwa/km²(2010)
Jumlah RW4 Banjar Dinas & 2 Banjar Adat[1]
Jumlah KK912 KK[1]
Peta
PetaKoordinat: 8°41′26″S 115°9′57″E / 8.69056°S 115.16583°E / -8.69056; 115.16583


Seminyak adalah kelurahan di kecamatan Kuta, Badung, Bali, Indonesia.[3]. Pantai yang terdapat di Kelurahan Seminyak antara lain Pantai KuDeTa, Pantai Seminyak (Pantai Camplung/Pantai Gado Gado), dan Pantai Double Six. Jalan yang cukup terkenal di wilayah Kelurahan Seminyak adalah Jl. Raya Seminyak, Jl. Kayu Aya (Jl. Oberoi/Jl. Laksmana), Jl. Camplung Tanduk (Jl. Dhyana Pura/Jl. Abimanyu) dan Jl. By Pass Sunset Road. Kelurahan ini terdiri atas dua desa adat, yaitu Desa Adat Seminyak secara keseluruhan dan sedikit wilayah Desa Adat Kerobokan (Banjar Adat Basangkasa).

Pemerintahan

[sunting | sunting sumber]

Pusat Administratif

[sunting | sunting sumber]

Sekretariat Kelurahan Seminyak terletak di Jalan Kunti II, Lingkungan/Banjar Tagtag, Kelurahan Seminyak, Kuta, Badung, Bali.

Pembagian Administartif

[sunting | sunting sumber]

Kelurahan Seminyak terdiri atas 4 lingkungan/banjar dinas dan 2 banjar adat yang diempon oleh dua desa adat yang berbeda.

Banjar Dinas

[sunting | sunting sumber]
  • Lingkungan/Banjar Seminyak
  • Lingkungan/Banjar Basangkasa
  • Lingkungan/Banjar Jimbaran Carik
  • Lingkungan/Banjar Tagtag

Banjar Adat

[sunting | sunting sumber]
  • Banjar Adat Seminyak (Desa Adat Seminyak)
  • Banjar Adat Basangkasa (Desa Adat Kerobokan)

Penduduk kelurahan Seminyak sampai dengan tahun 2016, sebanyak 3.757 jiwa terdiri dari 1.862 laki-laki dan 1.895 perempuan dengan sex rasio 98. Tingkat kelahiran selama tahun 2016 sebanyak 166 jiwa dan kematian 55 jiwa.[1]

Referensi

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ a b c d e "Kecamatan Kuta dalam Angka 2017". Badan Pusat Statistik Indonesia. 2018. Diakses tanggal 4 Oktober 2019. 
  2. ^ "Penduduk Indonesia Menurut Desa 2010" (PDF). Badan Pusat Statistik. 2010. hlm. 132. Diakses tanggal 14 Juni 2019. 
  3. ^ "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]