Nothing Special   »   [go: up one dir, main page]

Lompat ke isi

Lim Kay Tong

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Lim Kay Tong
[[Berkas:
|frameless|alt=]]
Lim Kay Tong pada Fragrant Rice (2014)
Nama Tionghoa林祺堂 (Tradisional)
PinyinLín Qí-táng (Mandarin)
Lahir1954 (umur 69–70)
Singapura
PekerjaanAktor, pembawa acara
Tahun aktif1974-sekarang
DipengaruhiBenjamin Kheng[1]
PasanganSylvia Tan
Penghargaan
  • 1982: Penghargaan Aktor Terbaik Festival Drama Singapura
    2010: Penampilan Drama Terbaik oleh Aktor dalam Peran Pendukung Penghargaan Televisi Asia

Lim Kay Tong atau Kay Tong Lim (Hanzi: 林祺堂; Pe̍h-ōe-jī: Lín Qí-táng, kelahiran 1954) adalah seorang veteran film, TV dan aktor panggung Singapura. Ia dikenal karena bermain bersama dengan Sean Penn dalam Shanghai Surprise (1986), Pierce Brosnan dalam Noble House (1988) dan Claire Danes dalam Brokedown Palace (1999), dan menjadi aktor utama dalam Growing Up (1996-2001) dan Perth (2004). Lim dijuluki "aktor paling sempuran di Singapura", "aktor paling dikenal di Singapura" dan jabawan Singapura kepada tespian Ian McKellen dan Alec Guinness.[2][3][4]

Lim adalah pendiri dan anggota TheatreWorks. Ia akan memainkan peran Perdana Menteri Lee Kuan Yew dalam film Singapura mendatang, 1965.[5]

Tahun-tahun awal

Ketika bertumbuh, orang Lim mengenalkannya kepada permainan panggung, sastra, dan seluruh hal-hal artistik dari berbagai buku di sekitar rumah mereka. Ayah Lim, seorang radiolog, menginginkannya agar menjadi barrister, namun mendukung keinginan beraktingnya.[6]

Dididik di Sekolah Inggris-Tionghoa dan sebuah sekolah di Inggris, Lim adalah seorang pemain rugby nasional pada masa mudanya, memainkan posisi sayap depan.[7][8] Ketika bertugas pada Pelayanan Nasional, Lim diberikan penghargaan Colours Pasukan Tentara Singapura karena keahliannya dalam olahraga rugby.[9]

Pada 1975, Lim berpindah ke East Riding of Yorkshire, Inggris, untuk melanjutkan pendidikannya. Ia lulus dari Universitas Hull pada 1978 dengan gelar Sarjana Seni (Kehormatan) dalam bidang bahasa Inggris dan Drama, dimana Anthony Minghella menjadi tutor dan kontemporernya.[10] Pada 1980, ia mendapatkan gelar diploma dalam bidang Akting dari Akademi Seni Drama Webber-Douglas di London. Di Inggris, ia menjadi bagian dari serial Doctor Who dan The Chinese Detective yang ditayangkan di BBC. Pada saat ia menjalankan perannya, Lim mengambil berbagai pekerjaan seperti mencuci jendel, janitor malam dan mencuci hidangan untuk mendapatkan uang tambahan.[11]

Kehidupan pribadi

Lim adalah kakak dari aktor Lim Kay Siu, yang memainkan peran ganda.[12] Saudarinya adalah aktris Dr Irene Lim. Ia adalah sepupu pertama dari penyanyi-penulis lagu Dick Lee.[13]

Lim menikah dengan penulis makanan Sylvia Tan Jui Fang, yang dikenalkan oleh pemain drama Michael Chiang.[14] Ia juga merupakan seorang fotografer amatir.[10]

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Catatan
1983 The Highest Honor Tidak disebutkan
1986 Shanghai Surprise Mei Gan
1988 Off Limits Lime Green
1988 Keys to Freedom Floating Whorehouse Yee
1992 Fifty/Fifty Akhantar
1993 Dragon: The Bruce Lee Story Philip Tan
1994 It Could Happen to You Sun
1995 Mee Pok Man Mike Kor
1996 Army Daze Kapten Lim
1996 Final Cut Short film
1997 12 Storeys Mark
1998 Forever Fever (That's the Way I Like It) Mr. Tay
1999 Brokedown Palace Chief Detective Jagkrit
2001 One Leg Kicking Sonny Lim
2001 A Sharp Pencil Derek
2001 Gourmet Baby The Uncle Film pendek
2002 True Files Letnan Wang
2003 City Sharks Samuel
2004 Perth Harry Lee
2007 The Photograph Johan Tan
2008 Dance of the Dragon Li Bao
2009 Good Morning 60 Peter Pang Film pendek
2010 The Impossibility of Knowing Narator
2012 Durian King Charlie
2013 Broken Maiden Felix Film pendek
2014 Fragrant Rice Butterfly
2014 Afterimages Agen Sin
2014 The Body Film pendek
2015 1965 Lee Kuan Yew Sedang diproduksi

Televisi

Tahun Judul Peran Catatan
1981 The Chinese Detective Scarface Episode: "Washing"
1982 Doctor Who Pria Tionghoa 3 episode (tidak disebutkan)
1984 Tenko Chinese Policeman / Soldier 2 episode
1985 Tenko Reunion Bandit Leader TV Film
1988 Noble House Brian Kwok 4 episode
1989 Tanamera – Lion of Singapore Keow Tak 6 episode
1990 H.E.L.P. Danny Tran Episode: "Fire Down Below"
1992 Frankie's House Frankie Film TV
1992 The Ruth Rendell Mysteries Sung Lao Zhong Episode: "The Speaker of Mandarin: Part One"
1994 Vanishing Son Louyung Chang
1994 Murder, She Wrote Bok Episode: "A Murderous Muse"
1994 Vanishing Son IV Louyung Chang
1995 Troubled Waters Stanley Sim
1996-2001 Growing Up Mr Charlie Tay Wee Kiat
1998 A Bright Shining Lie Colonel Cao Huynh Van Film TV
2001 Brand New Towkay Arthur Sebastian Wee
2002-2007 True Files Pembawa Acara & Narator
2002-2003 I, Collector Narator
2002-2004 Building Dreams: In Search of Singapore Architecture Narator
2003 No Place Like Home 6 episode
2004 Life Episode: "Old Men and a Baby"
2005 Spoilt Film TV
2005 Nova Voice over Episode: "Sinking the Supership"
2005-2006 Police & Thief Kilpatrick Khoo 4 episode
2006 Son of the Dragon Gubernur TV Film
2007 Random Acts Berbagai Peran
2007 Stories of Love: The Anthology Series 2
2007 Marco Polo Lord Chenchu Film TV
2007 Presidential Art Narator Dokumenter TV
2008 Kung Fu Killer Khan Film TV
2008 The Perfect Exit Koh Kwan Howe
2008 En Bloc Chok Chye Cheng
2008 Parental Guidance Kolonel 3 episode
2009 The Philanthropist Jenderal Win Episode: "Myanmar"
2009 Stormworld Khelioz 8 episodes
2011 Perfect Deception
2010-2011 The Pupil Harris Fong Weng Kiong 8 episode Penampilan Drama Terbaik oleh Aktor dalam Peran Pendukung Penghargaan Televisi Asia
2013 Serangoon Road Jenderal Macan 4 episode
2013 A Deadly Turn
2014 Grace William Li 4 episode
2015 2025

Permainan panggung

Tahun Judul Peran Catatan
1974 Are You There, Singapore? Lim Soon Chye[15]
1975 Equus
1975 One Mad Night
1982 Terry Rex Terry Penghargaan Aktor Terbaik Festival Drama Singapura[16]
1982 F.O.B. (Fresh Off Boat)
1983 The Nuns
1983 Abigail's Party Lawrence
1984 Going West
1984 Bumboat!
1985 Be My Sushi Tonight Hirota-san Diadaptasi dari Goose Pimples karya Mike Leigh
1985 Paradise Heights Sutradara
1985 Love & Belachan
1985 Fanshen
1985, 1987 The Coffin Is Too Big For The Hole
1986-1987 No Parking On Odd Days
1986 Rashomon Tajomaru
1986 The Window
1986 The Maids & Diary of a Madman Claire
1986 Ash & Shadowless Henry
1987 The Elephant Man Frederick Treves
1988 Piaf
1988 Three Children
1989 Metamorphosis
1990 The Dance and the Railroad & The Sound of a Voice
1993 The Lady of Soul and Her Ultimate "S" Machine Derek
1994 Undercover
1994 Longing Collaborator & Performer
1995 Broken Birds: An Epic Longing
1998 Beauty World Produksi Peringatan ke-10
2003 Revelations
2003 Oh Man!
2004 The House of Sleeping Beauties Nominasi: Aktor Terbaik Penghargaan Teater Life! The Straits Times[17]
2005 Quills Dr Royer Collard
2005 Heavenly Bento
2005 Skylight Tom
2006 Diaspora
2010 Visible Cities Perwira Polisi
2010 The Red Ballerina Kolaborator & Penampil
2012-2013 Goh Lay Kuan & Kuo Pao Kun Kuo Pao Kun Nominasi: Aktor Terbaik Penghargaan Teater Life! The Straits Times[18]

Referensi

  1. ^ Tan, Corrie (23 April 2014). "The Life! Interview with Benjamin Kheng: Star turn". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-19. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  2. ^ Wallace, Ross (29 July 2006). "Perth". MediaCorp. TODAY. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  3. ^ Tan, Sonja (20 April 1989). "Hitting the Big Time". Singapore Press Holdings. The New Paper. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  4. ^ Powers, John. "The Best of Singapore's Food Scene". Departures. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2011-11-11. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  5. ^ Ng, Gwendolyn (8 Oktober 2014). "Lim Kay Tong to play founding PM Lee Kuan Yew in the movie 1965". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diakses tanggal 8 Oktober 2014. 
  6. ^ Cheong, Wayne (3 Oktober 2014). "Lim Kay Tong". Mongoose Publishing. Esquire Singapore. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-09-24. Diakses tanggal 7 Oktober 2014. 
  7. ^ Robert, Godfrey (14 Agustus 1974). "Schoolboy Ting in U-23 rugby team". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  8. ^ Robert, Godfrey (8 July 1975). "Comeback by ex-stars Salleh and Foo". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  9. ^ "Supra is Forces' Sportsman of Year". Singapore Press Holdings. The Straits Times. 5 Juli 1975. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  10. ^ a b Martin, Mayo (9 April 2008). "Ten One". MediaCorp. TODAY. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  11. ^ Abisheganaden, Jacintha (21 Oktober 1982). "Talent night Best Actress Best Actor". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  12. ^ Oorjitham, Santha (9 December 1997). "The Sum of Their Parts". Asiaweek. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-11. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  13. ^ "i've always loved Dick Lee". Singapore TLA. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-28. Diakses tanggal 13 Oktober 2014. 
  14. ^ "Lim Kay Tong and Sylvia Toh". AsiaOne. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-19. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  15. ^ "S'pore poet to make debut as playwright". Singapore Press Holdings. The Straits Times. 10 Juli 1974. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  16. ^ "Talent night". Singapore Press Holdings. The Straits Times. 21 Oktober 1982. Diakses tanggal 18 September 2014. 
  17. ^ "LIFE! Theatre Awards toast best and brightest of Singapore theatre". SPH. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-19. Diakses tanggal 19 September 2014. 
  18. ^ Ting, Lisabel (20 June 2013). "A half-dozen good men". Singapore Press Holdings. The Straits Times. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-12-19. Diakses tanggal 18 September 2014. 

Pranala luar