Mengenai Adaptor USB-C ke USB Apple
Sambungkan Mac yang memiliki port Thunderbolt 3 (USB-C) atau perangkat USB-C ke USB-A.
Adaptor USB-C ke USB akan menyambungkan Mac yang memiliki port Thunderbolt 3 (USB-C) atau USB-C ke perangkat yang menggunakan kabel USB-A.
Untuk menyambungkan iPhone atau iPad dengan konektor USB-C ke port USB-A di Mac, gunakan kabel pihak ketiga seperti Kabel USB-A ke USB-C Belkin BOOST↑Charge Pro Flex.
Mentransfer data dan mengisi daya perangkat lainnya
Gunakan port USB-A pada adaptor ini dengan flash drive, kamera, hub USB, dan perangkat lainnya yang menyambungkan ke USB-A untuk mentransfer data atau mengisi daya. Port tersebut mendukung kecepatan transfer data hingga 5 Gbps (USB 3.1 Gen 1).
Misalnya, Anda dapat menyambungkan Kabel Lightning ke USB Apple ke port ini untuk menyelaraskan dan mengisi daya iPhone, iPad, atau iPod. Atau gunakan kabel USB-C ke Lightning Apple untuk menyambungkan perangkat iOS tanpa adaptor.
Adaptor ini tidak memerlukan daya untuk beroperasi, tetapi perangkat yang tersambung mungkin mengambil daya dari Mac. Untuk menyambungkan perangkat USB-A dan mengisi daya MacBook secara bersamaan, Anda dapat menggunakan Adaptor Multiport AV Digital USB-C Apple atau Adaptor Multiport VGA USB-C Apple, yang juga menyediakan port USB-C untuk mengisi daya.
Pelajari lebih lanjut
Informasi mengenai produk yang tidak diproduksi Apple, atau situs web independen yang tidak dikendalikan atau diuji Apple, diberikan tanpa rekomendasi atau persetujuan. Apple tidak bertanggung jawab atas pemilihan, kinerja, atau penggunaan situs web atau produk pihak ketiga. Apple tidak memberikan pernyataan terkait keakuratan atau keandalan situs web pihak ketiga. Hubungi vendor untuk informasi tambahan.