Puspitasari Anggradewi
5.0
(1 Rating)
Dalamnya itu mirip kue bingke kukus, untuk luarnya mirip klepon, jadi kenyal di luar, lembut di dalam. Ini porsi sedikit ya hanya jadi 10 kue.
Langkah 1
Campurkan semua bahan kering di bahan utama (untuk membuat lapisan luar/kulit). Aduk rata.
Langkah 2
Masukkan minyak dan air sedikit-sedikit.
Langkah 3
Ulen hingga kalis.
Langkah 4
Olesi cetakan talam dengan minyak goreng. Lalu ambil adonan kulit, ratakan ke sekeliling cetakan hingga membentuk mangkuk. Sisihkan.
Langkah 5
Campurkan semua bahan isian. Aduk rata.
Langkah 6
Saring untuk memastikan tidak ada gerindil.
Langkah 7
Tambahkan perisa secukupnya. Kalau di Jambi khasnya menggunakan rasa pandan, tapi bisa juga dikreasi dengan yang lain misal cokelat atau red velvet.
Langkah 8
Tuang ke cetakan. Tidak perlu terlalu penuh karena akan sedikit mengembang.
Langkah 9
Kukus dengan api sedang selama 30 menit. Tutup dengan kain agar uap air tidak melubangi bagian atas kue.
Langkah 10
Kalau sudah dingin, keluarkan dari cetakan. So yummy.
Yuk rating resep ini.
Nilai resep dari 5 bintang ini, ya.
Belum ada recook di resep ini
Yuk cobain masak dan jadilah yang pertama memberikan recook!
Diskusi ()
Lihat Semua